Kehamilan

Atasi Gangguan Perut Pasca Melahirkan

Klikdokter, 21 Apr 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Nyeri pada perut biasa dialami setelah melahirkan. Lalu, apakah kondisinya bisa menjadi serius dan membahayakan jika tidak ditangani?

Atasi Gangguan Perut Pasca Melahirkan

KlikDokter.com – Gangguan pada perut adalah keluhan umum yang terjadi pada wanita setelah melahirkan. Banyak yang menyangka bahwa nyeri perut akan berhenti dengan sendirinya setelah melahirkan, namun rasa sakit memiliki kemungkinan untuk berlanjut, setidaknya hingga beberapa hari setelah melahirkan bahkan kadang lebih lama.

Dalam kebanyakan kasus, nyeri perut merupakan respon normal yang terjadi setelah melahirkan, karena rahim yang menyusut kembali ke ukuran aslinya. Namun dalam beberapa kasus, nyeri perut setelah melahirkan bisa menjadi kondisi yang serius dan membahayakan. Ketidaknyamanan pada perut ini biasanya lebih intens selama menyusui, yang diakibatkan oleh stimulasi payudara yang memicu pelepasan hormon oksitosin.

Menurut American Congress of Obstetricians dan Gynecologists (ACOG), cukup banyak wanita yang mengalami gangguan perut setelah melahirkan karena efek samping dari operasi. Sayatan memang menimbulkan rasa sakit pada awalnya, tetapi akan lebih mudah dikelola setelah beberapa hari (biasanya dengan bantuan obat penghilang rasa sakit). Wanita yang melahirkan secara caesar juga bisa mengalami nyeri perut.

Lalu, langkah apa yang bisa mengurangi nyeri di perut?

Untuk mengurangi nyeri, lakukan pijat perut secara rutin, sering-sering buang air kecil, dan mengonsumsi ibuprofen untuk meredakan sakit. Istirahat cukup dan perawatan setelah melahirkan yang memadai sangat dibutuhkan, karena nyeri perut sering kali meningkat jika seseorang terlalu banyak kegiatan.

Jika Anda mengalami demam, perdarahan atau nyeri perut yang tidak berkurang setelah menjalani perawatan di atas, sebaiknya Anda segera berkonsultasi dengan dokter lewat fitur Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter.

Nyeri Otot & SendiPerut Pasca Melahirkan

Konsultasi Dokter Terkait