HomeInfo SehatReproduksiBeberapa Kebiasaan yang Membuat Sperma Rusak
Reproduksi

Beberapa Kebiasaan yang Membuat Sperma Rusak

dr. Adithia Kwee, 20 Jan 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Seorang pria perlu menjaga betul kualitas sperma yang dimilikinya. Dan ketahuilah, beberapa kebiasaan yang dijelaskan dr. Adithia Kwee biasanya akan dihindari olehnya.

Beberapa Kebiasaan yang Membuat Sperma Rusak

KliKDokter.com – Seorang pria perlu menjaga betul kualitas sperma yang dimilikinya. Tahukah Anda bahwa sperma pria dapat membuahi sel telur wanita seumur hidupnya? Hal ini bertolak belakang dengan wanita dimana mereka dalam satu titik akan mengalami menopause dan tidak bisa dibuahi kembali. Mengingat panjangnya umur sperma, seorang pria wajib tahu betul menjaga kualitas spermanya. Mari simak ulasan berikut.

Dalam kasus kemandulan, perlu Anda sadari bahwa pihak pria pun seringkali menjadi sebab kemandulan walaupun memang statisik menunjukkan wanita lebih sering bermasalah dengan hal ini. Jika seorang pria mandul, maka kondisi psikisnya jelas akan terganggu. Menurunnya rasa percaya diri, retaknya rumah tangga tak akan terelakkan begitu saja.

Apa saja yang dapat merusak kualitas sperma? Berikut penjelasannya:

Apa saja yang dapat merusak kualitas sperma? Berikut penjelasannya:

1. Suhu yang terlalu tinggi

Tahukah Anda kantung testis pria diciptakan terpisah dengan tujuan yang mulia? Terpisahnya kantung testis ini dimaksudkan agar suhunya dijaga lebih rendah dari suhu tubuh. Karena pada dasarnya sperma akan mati dalam suhu yang terlalu panas. Kesuburan pun terganggu. Karena itu hindarilah mandi dengan air yang terlalu panas, berendam di air panas, sauna terlalu lama.

2. Radiasi

Kebiasaan menaruh handphone di kantung celana tidak baik pada pria. Panas yang terpancar dari HP akan merusak kualitas sperma, karena itu bawalah tas kecil untuk menaruh HP Anda.

3. Efek samping obat

Beberapa jenis obat-obatan bersifat mengurangi jumlah sperma, sehingga jumlah normal sperma yang berkisar di 2 juta sel akan menurun secara drastis dan menurunkan keberhasilan pembuahan sel telur. Karena itu tanyakan kepada dokter Anda efek samping dari obat yang Anda minum dan beritahukan dokter Anda jika Anda berencana memiliki anak agar obat dapat diganti dengan jenis lain. Contoh obat yang dapat menyebabkan jumlah sperma berkurang antara lain obat-obatan golongan Sulfa (Sulfasalazine, dll)

Kiat Sperma Sehat

Menjaga kesehatan tubuh Anda dan berolahraga secara teratur juga memiliki andil besar dalam pemeliharaan sperma sehat. Berikan tubuh Anda asupan yang bergizi dan hindari zat-zat yang merusak tubuh Anda seperti rokok.

Beratkah untuk dijalani? Tentu tidak, karena pada prinsipnya pria jantan tahu cara menjaga aset terbesarnya!

air maniKesuburanSpermaandrologi

Konsultasi Dokter Terkait