Kesehatan Anak

5 Cara Atasi Gangguan Tidur Pada Anak

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 08 Sep 2014

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Hasil penelitian menunjukkan anak yang kurang tidur di malam hari akan memiliki perilaku buruk di siang hari. Kurang tidur di malam hari juga dikaitkan dengan prestasi buruk di sekolah serta gejala depresi dan gangguan kecemasan. Berikut ini adalah bebera

5 Cara Atasi Gangguan Tidur Pada Anak

Klikdokter.com - Kita semua tahu bahwa tidur nyenyak memiliki manfaat baik untuk tubuh. Dalam kondisi beristirahat, tubuh akan meregenerasi sel-sel sehingga kita akan merasa bugar ketika pagi. Tidur pun juga baik untuk anak karena ketika mereka tertidur, tubuh mereka akan tumbuh dan menjadi kuat.

Tapi kini ada beberapa studi kalau dua dari setiap tiga anak usia 10 dan di bawah mengalami beberapa jenis masalah tidur. Jadi bila anak Anda susah tidur, berhati-hatilah pada akibat yang ditimbulkannya. Hasil penelitian menunjukkan anak yang kurang tidur di malam hari akan memiliki perilaku buruk di siang hari. Kurang tidur di malam hari juga dikaitkan dengan prestasi buruk di sekolah serta gejala depresi dan gangguan kecemasan.

Sebenarnya ada banyak alasan mengapa anak sulit tidur nyenyak di malam hari. Mungkin saja mereka terlalu lelah karena terlalu aktif di siang hari. Atau mereka takut dengan gelap atau mengingat cerita seram yang baru saja mereka nonton di televisi. Tapi Anda jangan khawatir. Anak pun bisa tidur nyenyak jika Anda tunjukkan kelembutan Anda sebagai orangtua dengan melakukan beberapa tips dan kiat berikut ini:

Cara Atasi Gangguan Tidur Pada Anak

Tapi Anda jangan khawatir. Anak pun bisa tidur nyenyak jika Anda tunjukkan kelembutan Anda sebagai orangtua dengan melakukan beberapa tips dan kiat berikut ini:

1.       Memijat Tubuhnya

Untuk anak yang lelah karena terlalu aktif bermain di siang hari, sebelum tidur, beri pijatan lembut pada tubuhnya, terutama pada kaki dan tangannya. Atau ketika siang, batasi gerakannya dan mengajaknya beristirahat menonton film kartun favorit mereka supaya rileks.

2.       Batasi TV

Banyak anak yang susah tidur karena mereka takut. Ini bisa diakibatkan bila mereka menonton TV yang ada unsur seram sehingga tertanam di alam bawah sadar mereka. Untuk mengatasinya, Anda cukup membatasi waktu dan acara yang ditonton anak Anda.

3.       Tentukan Jam Tidur

Seorang anak bila selalu tidur pada jam yang sama, lama-lama dia akan secara otomatis mengantuk pada jam tersebut. Anda harus tegas untuk hal yang satu ini. Karena bila satu waktu, Anda memperbolehkan anak untuk tidur malam, maka Anda akan kesulitan memulainya lagi.

4.       Pastikan Badannya Hangat dan Bersih

Ketika hendak tidur, ganti pakaiannya dengan pakaian yang bersih. Pastikan pula tempat tidurnya bersih dari kotoran dan remah-remah makanan. Atur suhu kamar dengan pas, jangan kepanasan atau kedinginan.

5.       Ciptakan Ritual Tidur

Misalnya, mulai jam delapan malam, Anda sudah mengajaknya masuk ke kamar tidur dan mengajaknya bercakap-cakap. Anda bisa menceritakan sebuah dongeng, menyelimutinya, dan menidurkannya. Dengan cara ini, anak akan menjadi rileks dan mudah tertidur.

Konsultasi Dokter Terkait