Psikologi Keluarga

Ragam Tipe Orang yang Harus Didekati dalam Kehidupan

Zahra Aminati, 02 Sep 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Anda mesti pintar memilih teman, guna menghindari hal-hal yang tak diinginkan. Berikut ini saran dari psikolog tentang orang yang harus didekati.

Ragam Tipe Orang yang Harus Didekati dalam Kehidupan

Manusia adalah makhluk sosial. Oleh karena itu, tak aneh rasanya jika dianggap bahwa seseorang pasti membutuhkan teman atau rekan dalam menjalani kehidupannya.

Sayangnya, menemukan teman yang baik bukanlah hal yang mudah. Bahkan, tak sedikit orang yang malah terjebak dengan toxic friendship, sehingga malah terjerumus ke dalam jurang penyesalan.

Anda tentu tidak ingin mengalami hal tersebut, bukan? Jika memang demikian, cobalah untuk mendekatkan diri dengan orang yang tepat. Menurut psikolog, berikut ini beberapa ciri orang yang harus didekati:

 

1 dari 3

1. Orang yang Menghargai dan Menerima

Menurut Ikhsan Bella Persada, M. Psi., Psikolog, orang yang perlu didekati adalah mereka yang bisa menerima dan menghargai apa pun kondisi Anda.

“Apabila orang tersebut menghargai, ia tidak akan memasukkan penilaian-penilaian orang lain yang belum tentu benar terhadap diri ke diri Anda,” ucap Ikhsan.

“Selain itu, orang tersebut juga tidak akan bermasalah jika Anda menampilkan diri apa adanya. Hal ini juga bisa membuat Anda merasa nyaman,” sambungnya.

Artikel Lainnya: Tips Mempertahankan Hubungan Pertemanan saat Pandemi COVID-19

2. Orang yang Mendukung

Dekatilah orang yang bisa menjadi support system atau memberikan dukungan penuh akan setiap tindakan positif yang dilakukan.

“Orang seperti ini biasa ditemui saat sedang down atau kesulitan. Mereka tidak meninggalkan, tapi malah menawarkan dukungan agar Anda bisa kembali menatap hari esok,” ujar Ikhsan.

2 dari 3

3. Orang yang Terbuka

Orang-orang yang bersifat terbuka akan bersikap jujur tentang diri Anda. Hal ini bisa membuat Anda memperbaiki diri agar lebih baik lagi ke depannya.

“Orang yang bisa membuat kita sharing hal-hal personal, dan mereka bisa mendengarkan keluh-kesah tanpa terburu-buru memberikan judgment,” kata Ikhsan.

4. Orang-Orang yang Memberikan Tantangan

Menantang yang dimaksud bukan berarti negatif. Namun, mereka memberikan ‘tantangan’ sebagai bentuk motivasi agar Anda bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Mereka cenderung memiliki sudut pandang yang berbeda, dan mungkin bersifat kontroversial. Dari sini, Anda akan belajar kesabaran, penerimaan, dan menumbuhkan perspektif baru tentang kehidupan.

Dengan mengembangkan pola pikir, Anda dapat terus memperluas wawasan. Intinya, orang yang memiliki pandangan berbeda belum tentu tidak cocok dengan Anda; tapi justru bisa memberikan perspektif lain dalam kehidupan.

3 dari 3

5. Orang yang Mengagumi Hal-Hal Kecil

Orang-orang ini akan selalu baik dan bersemangat pada hal-hal kecil. Mereka akan selalu mendukung dan mengagumi setiap hal yang Anda lakukan.

Mereka pun akan memberikan motivasi, agar Anda bisa meraih hal positif yang diinginkan.

“Orang yang membuat termotivasi ini perlu dijaga, karena mendorong untuk terus berkembang dan berani dalam menghadapi tantangan yang ada,” tutur Ikhsan.

Artikel Lainnya: Dikhianati Teman Dekat, Ini Tips Menghadapinya Menurut Psikolog

6. Orang-Orang yang Dapat Berbagi Kelemahan

Saling berbagi kelemahan adalah sebuah kebutuhan. Tidak semua hal perlu dipendam sendiri sehingga malah menyulitkan Anda di kemudian hari.

Berbagi kelemahan dan kesedihan bersama orang yang tepat akan membuat Anda lebih tenang dalam menjalani hidup. Mereka pun akan selalu mendukung, meski Anda penuh dengan ketidaksempurnaan.

Orang-orang seperti ini juga tahu bahwa tak ada satu orang pun yang sempurna, sehingga berbagi kelemahan satu sama lain dapat sarana untuk saling mengenal lebih dalam.

Itulah tipe orang yang harus didekati dalam kehidupan. Mereka mungkin akan menjadi rekan terbaik yang paling mengerti diri Anda. Yuk, pertahankan pertemanan selagi pandemi!

Cari tahu informasi seputar isu kesehatan lainnya hanya dengan berkonsultasi kepada dokter melalui LiveChat 24 jam atau di aplikasi Klikdokter.

(NB/AYU)

Relationship
psikologis