Vitamin dan Suplemen Dewasa

Maximum Protein

Klikdokter, 18 Jul 2020

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Maximum Protein digunakan untuk membantu meningkatkan massa otot.

Pengertian

Maximum Protein adalah suplemen makanan yang digunakan untuk membantu meningkatkan massa otot, membantu meningkatkan daya tahan dan pemulihan otot, membantu mendukung pembakaran lemak, mencegah pembentukan lemak di dalam tubuh. Maximum Protein mengandung protein lengkap sehingga cocok digunakan untuk Anda yang sedang menjalani program penurunan berat badan, binaragawan, dan sebagai pengganti makanan untuk menjaga kestabilan berat badan.

Keterangan

  • Golongan: Suplemen
  • Kelas Terapi: Vitamin dan Suplemen
  • Kandungan: Total fat 3 g, cholesterol 40 mg, sodium 65 mg, total karbohidrat 6 g, dan protein 23 g
  • Bentuk: Serbuk
  • Satuan Penjualan: Botol
  • Kemasan: Botol @ 497 gram
  • Farmasi: Nature Sunshine Products Indonesia/Synergy Worldwide.

Kegunaan

Maximum Protein digunakan untuk membantu meningkatkan massa otot, membantu meningkatkan daya tahan dan pemulihan otot, membantu mendukung pembakaran lemak, mencegah pembentukan lemak di dalam tubuh.

Dosis & Cara Penggunaan

Saran penyajian: 2 sendok takar (36 gram), dilarutkan ke dalam 240 ml air.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang dilaporkan.

Kontraindikasi
Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu komposisi dari Maximum Protein.