Pengertian
Camivit E adalah suplemen yang mengandung zat aktif dl-α-tocopheryl (vitamin E) yang digunakan untuk menjaga kesehatan kulit dan rambut.
Keterangan
- Golongan: Obat Bebas
- Kelas Terapi: Vitamin dan Suplemen
- Kandungan: dl-α-tocopheryl (Vitamin E) 200 IU; dl-α-tocopheryl (Vitamin E) 400 IU
- Bentuk: Softgel
- Satuan Penjualan: Botol
- Kemasan: Botol @ 20 dan 60 Kapsul
- Farmasi: Lucas Djaja.
Kegunaan
Camivit E digunakan untuk membantu menjaga ketahanan fisik (daya tahan tubuh), membantu mempercepat regenerasi kulit (memudarkan bekas luka dan mencegah bekas luka menjadi permanen), serta membantu pembentukan kolagen dan melawan kerutan.
Dosis & Cara Penggunaan
Dosis pemberian:
- Camivit E 200: 2 kapsul per hari setelah makan atau sesuai dengan anjuran dokter.
- Camivit E 400: 1 kapsul per hari setelah makan atau sesuai dengan anjuran dokter.
Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius, terlindung dari cahaya.
Efek Samping
Belum ada efek samping yang dilaporkan.
Kontraindikasi
Tidak boleh diberikan kepada pasien yang hipersensitif terhadap salah satu komposisi Camivit E.