Obat Mata

Travatan

Klikdokter, 10 Sep 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Travatan digunakan sebagai Tetes Mata untuk Glaukoma

Pengertian

Travatan mengandung travoprost sebagai zat aktif. Travatan digunakan untuk membantu mengobati tekanan yang tinggi di dalam mata akibat penyakit glaukoma (tipe sudut terbuka) atau penyakit mata lainnya (misalnya hipertensi okular). Dengan menurunkan tekanan tinggi di dalam mata dapat membantu mencegah kebutaan. Travatan bekerja dengan mengatur aliran cairan di dalam mata agar mempertahankan tekanan selalu normal. Hindari penggunaan Travatan pada ibu hamil dan menyusui.

Keterangan

  • Golongan: Obat Keras
  • Kelas Terapi: Anti Glaucoma
  • Kandungan: Travoprost 0.04 mg
  • Bentuk: Tetes mata
  • Satuan Penjualan: Botol
  • Kemasan : Botol @ 2,5 mL
  • Farmasi: Alcon
  • Harga: Rp 300.000 - Rp 550.000 / Botol.

Kegunaan

Travatan digunakan sebagai Tetes Mata untuk Glaukoma

Dosis & Cara Penggunaan

Travatan merupakan obat yang termasuk ke dalam golongan obat keras, harus digunakan berdasarkan resep dokter. Aturan penggunaannya secara umum adalah 1 Tetes sehari.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 25 derajat Celcius.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin terjadi selama penggunaan travatan antara lain iritasi, rasa terbakar atau menyengat dan gatal.

Kontraindikasi
Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu komposisi dari Travatan.

Kategori Kehamilan
Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mengkategorikan Travatan ke dalam Kategori C:
Studi pada hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin (teratogenik atau embriosidal atau lainnya) dan tidak ada studi terkontrol pada wanita atau studi pada wanita dan hewan tidak tersedia. Obat diberikan hanya jika manfaat yang yang diperoleh lebih besar dari potensi risiko pada janin.

Konsultasi Dokter Terkait