Obat Gangguan Tulang, Otot dan Sendi

Tramus

Klikdokter, 09 Sep 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Tramus merupakan obat yang mengandung atracurium besylate.

Pengertian

Tramus merupakan obat yang mengandung atracurium besylate. Atracurium besylate berfungsi untuk memudahkan ventilasi (pertukaran udara dan memperbaiki fungsi pernapasan mekanik menggunakan alat) pada pasien ICU. Tramus menghasilkan blokade neuromuskuler dengan bersaing dengan asetilkolin.

Keterangan

  • Golongan: Obat Keras.
  • Kelas Terapi: Analgesik Opioid, antipiretik
  • Kandungan: Atracurium besylate 10 mg/mL
  • Bentuk: Cairan Injeksi
  • Satuan Penjualan: Ampul; Box
  • Kemasan: Box, 5 Ampul @ 2.5 mL; Box, 5 Ampul @ 5 mL
  • Farmasi: Dexa Medica
  • Harga: Rp 235.000 - Rp 365.000 / Box.

Kegunaan

Atracurium besylate berfungsi untuk memudahkan ventilasi (pertukaran udara dan memperbaiki fungsi pernapasan mekanik menggunakan alat) pada pasien ICU.

Dosis & Cara Penggunaan

Tramus merupakan obat yang termasuk ke dalam golongan obat keras, penggunaannya harus berdasarkan resep dokter. Aturan penggunaannya secara umum adalah:

  • Dewasa dan anak lebih dari 1 bulan : 0.3-0.6mg/kgBB
  • Intubasi endotrakeal 0.5-0.6 mg/kg dalam waktu 90 detik. Dosis tambahan untuk anestesi total 0.1-0.2 mg/kg. Infus Awal 0.3-0.6 mg/kg IV bolus diteruskan dengan dosis pemeliharaan 0.3-0.6 mg diberikan terus-menerus. Penyakit kardiovaskuler Dosis awal lebih dari 60 detik.
  • Pasien ICU dosis awal 0.3-0.6 mg/kg IV bolus. Dosis pemeliharaan 11 & 13 mcg/kg/mnt (0.65-0.78 mg/kg/jam) diberikan terus-menerus. Kecepatan min 4.5 mcg/kg/mnt (0.27 mg/kg/jam). Kecepatan maks 29.5 mcg/kg/mnt (1.77 mg/kg/jam).

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu 2-8 derajat Celcius, terlindung dari cahaya. Jangan dibekukan.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin terjadi apabila mengkonsumsi tramus adalah kemerahan pada kulit, hipotensi sementara atau bronkospasme (pengetatan otot-otot yang melapisi saluran udara (bronkus) di paru-paru), miopati (gangguan otot di dalam tubuh) pada penggunaan jangka panjang.

Overdosis
Penggunaan Atracurium yang melebihi dosis dapat menimbulkan gejala kelumpuhan otot yang berkepanjangan.

Kontraindikasi
Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap atracurium besylate

Interaksi Obat
Tramus dapat berinteraksi dengan obat halotan, isofluran, enfluran, antibiotika, antiaritmia, diuretik, Mg sulfat, ketamin, garam litium, obat penghambat ganglion, β bloker, antireumatik, klorpromazin, steroid, fenitoin, antikonvulsan, kombinasi penghambat neuromuskular non-depolarisasi. Penghambat neuromuskular depolarisasi,seperti sukametonium sebaiknya tidak diberikan.

Kategori Kehamilan
Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mengkategorikan tramus ke dalam Kategori C:
Studi pada hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin (teratogenik atau embriosidal atau lainnya) dan tidak ada studi terkontrol pada wanita atau studi pada wanita dan hewan tidak tersedia. Obat diberikan hanya jika manfaat yang yang diperoleh lebih besar dari potensi risiko pada janin.