Obat Demam

Sumagesic

Klikdokter, 23 Sep 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Sumagesic adalah obat yang digunakan untuk mengatasi demam dan nyeri ringan.

Pengertian

Sumagesic adalah obat dalam bentuk tablet yang diproduksi oleh Medifarma Laboratories Indonesia. Setiap tablet Sumagesic mengandung paracetamol 600 mg.

Obat Sumagesic digunakan untuk mengatasi demam dan nyeri ringan, seperti pada sakit kepala, sakit gigi, nyeri otot, nyeri sendi, rheumatoid artritis, osteoarthritis, dan sakit akibat trauma ringan dan tindakan pembedahan.

Kandungan paracetamol bekerja dengan memblokir pembawa pesan kimia di otak yang memberi sinyal rasa sakit. Selain itu, paracetamol dapat memengaruhi pembawa pesan kimia di otak yang meregulasi suhu tubuh sehingga dapat menurunkan demam.

Artikel Lainnya: Ini Cara Memberikan Paracetamol yang Tepat Saat Anak Demam

Keterangan

Berikut adalah keterangan obat Sumagesic yang sebaiknya diketahui:

  • Golongan: Obat Bebas.
  • Kelas Terapi: Analgesik (Non-Opioid) dan Antipiretik.
  • Kandungan: Paracetamol 600 mg.
  • Bentuk: Tablet.
  • Satuan Penjualan: Strip.
  • Kemasan: Strip @ 4 Tablet.
  • Farmasi: Medifarma Laboratories Indonesia.
  • Harga: Rp. 1.500 - Rp. 8.000/ Strip.

Kegunaan

Sumagesic berfungsi untuk menurunkan demam dan mengobati beberapa kondisi berikut:

  • Sakit kepala.
  • Sakit gigi.
  • Nyeri otot 
  • Nyeri sendi.
  • Rheumatoid artritis.
  • Osteoarthritis.
  • Sakit akibat trauma ringan dan tindakan pembedahan.

Artikel Lainnya: Mitos dan Fakta Nyeri Sendi

Dosis & Cara Penggunaan

Cara penggunaan Sumagesic adalah sebagai berikut:

  • Dewasa: 1 tablet, diminum 3-4 kali sehari.
  • Anak-anak: ¼-½ tablet, diminum 3-4 kali sehari.

Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu antara 20-25 derajat Celsius.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin muncul selama penggunaan Sumagesic, yaitu:

Artikel Lainnya: Cara Mengatasi Sakit Gigi yang Mudah dan Ampuh

Overdosis

Penggunaan paracetamol yang berlebihan dapat menimbulkan gejala berikut:

  • Mual.
  • Muntah.
  • Nyeri perut.
  • Kelainan metabolisme glukosa.
  • Asidosis metabolik.

Setelah 12-48 jam konsumsi, pasien dapat mengalami kerusakan hati. 

Kontraindikasi

Hindari penggunaan pada pasien yang memiliki alergi terhadap kandungan obat ini.

Interaksi Obat

Sumagesic dapat berinteraksi dengan obat-obat berikut:

  • Alkohol.
  • Antikoagulan oral.
  • Kloramfenikol.
  • Aspirin.
  • Fenobarbital.
  • Penginduksi enzim hati.
  • Agen hepatotoksik.

Kategori Kehamilan

Kategori B: Studi pada reproduksi hewan tidak menunjukkan risiko terhadap janin. Namun, studi pada wanita hamil masih sangat terbatas.

Peringatan Menyusui

Paracetamol dapat masuk ke dalam ASI. Bicarakan terlebih dahulu kepada dokter sebelum menggunakan obat ini.

Konsultasi Dokter Terkait