Obat Antinyeri

Ponstan

apt. Yulia Hakimatun Adilah, S.Farm, 01 Mar 2023

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Ponstan adalah obat yang digunakan untuk meredakan nyeri ringan hingga sedang. Bagaimanakah aturan minum Ponstan? Kita cek di sini.

Ponstan

Ponstan

Golongan

Obat keras

Kategori obat

Obat antinyeri

Dikonsumsi oleh

Dewasa dan anak >14 tahun

Bentuk obat

Tablet

Ponstan untuk ibu hamil dan menyusui

Kategori C: Studi pada hewan percobaan memperlihatkan adanya risiko pada janin. Namun, belum ada studi terkontrol pada ibu hamil.

Jangan gunakan Ponstan pada kehamilan trimester ketiga.

Peringatan Menyusui: Ponstan diketahui dapat terserap ke dalam ASI. Jangan gunakan obat sebelum berkonsultasi dengan dokter.

Pengertian 

Ponstan adalah obat dengan kandungan asam mefenamat. Obat ini digunakan untuk meredakan nyeri ringan hingga sedang, seperti sakit gigi, sakit kepala, dan nyeri akibat trauma. 

Kandungan asam mefenamat bekerja dengan mengurangi hormon yang mengakibatkan nyeri dan peradangan dalam tubuh.

Ponstan tablet merupakan obat keras yang hanya dapat diperoleh dengan resep dokter.

Kamu ingin tahu penjelasan Ponstan obat apa lebih lanjut? Yuk, cek di sini.

Keterangan 

  • Golongan: Obat keras
  • Kelas terapi: Obat antinyeri
  • Kandungan: Asam mefenamat 500 mg
  • Kemasan: Dus, 10 strip @10 tablet
  • Produksi: Pfizer
  • Harga Ponstan: Rp38.880/strip

Kegunaan 

Manfaat Ponstan bekerja untuk mengurangi nyeri ringan sampai sedang, seperti: 

Artikel lainnya: Daftar Obat Sakit Gigi Alami yang Ampuh dan Mudah Didapat 

Dosis dan Aturan Pakai 

Konsultasikan kepada dokter terkait aturan minum Ponstan. Berikut adalah anjurannya secara umum. 

Tujuan: Mengurangi nyeri ringan sampai sedang (seperti sakit gigi, nyeri otot, sakit kepala, dll)

Bentuk: Tablet

  • Dewasa dan anak usia >14 tahun: 1 tablet diminum 3 kali sehari.

Cara Menggunakan 

  • Bacalah instruksi aturan penggunaan yang tertera pada kemasan atau ikuti anjuran dokter kamu
  • Ponstan tablet dapat diminum sesudah makan
  • Telan tablet secara utuh. Jangan dikunyah, dibelah, atau dihancurkan. Minum bersama dengan meminum segelas air putih
  • Dianjurkan minum Ponstan secara teratur pada jam yang sama setiap harinya. Bila lupa minum obat, segera minum jika jeda jadwal minum obat berikutnya belum terlalu dekat. Jika sudah dekat, abaikan saja. Jangan menggandakan dosis

Cara Penyimpanan

Agar fungsi Ponstan optimal, simpan obat Ponstan pada suhu ruang, di tempat kering dan terhindar dari paparan sinar matahari langsung. 

Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.

Efek Samping 

Efek samping Ponstan 500 mg yang dapat muncul adalah:

Artikel lainnya: Sakit Kepala Bagian Atas, Ada Gejala Apa? 

Overdosis

Gejala overdosis penggunaan Ponstan seperti kejang, gagal ginjal akut, linglung, vertigo, dan halusinasi.

Jika kamu mengalami overdosis, segera hubungi bantuan tim medis darurat ke nomor 112/119 atau segeralah ke instalasi gawat darurat rumah sakit terdekat.

Kontraindikasi

Perhatikan juga untuk menghindari penggunaan Ponstan pada pasien dengan kondisi:

  • Peradangan kronis pada saluran cerna
  • Gagal ginjal 
  • Gagal hati
  • Kehamilan trimester ketiga

Interaksi Obat 

  • Dapat meningkatkan risiko perdarahan jika diberikan bersamaan dengan obat anti inflamasi nonsteroid atau salisilat lainnya (seperti aspirin), antikoagulan (misalnya warfarin), kortikosteroid, dan SSRI (Selective Serotonin Reuptake Inhibitor)
  • Meningkatkan kadar plasma dan penurunan pembersihan lithium pada ginjal
  • Meningkatkan konsentrasi serum digoxin dan metotreksat
  • Menurunkan efek natriuretik diuretik (misalnya furosemide, hydrochlorothiazide)
  • Meningkatkan risiko nefrotoksisitas siklosporin atau tacrolimus
  • Dapat menurunkan kemanjuran agen antihipertensi (misalnya ACE inhibitor, antagonis angiotensin II, ß-blocker)
  • Beritahukan dokter jika kamu sedang mengonsumsi suplemen lain, produk herbal, atau obat lain

Peringatan dan Perhatian 

  • Beritahu dokter jika kamu alergi terhadap kandungan Ponstan
  • Informasikan dokter jika kamu sedang hamil atau menyusui
  • Beritahu dokter jika kamu memiliki riwayat: 
  • Gangguan fungsi ginjal
  • Gangguan hati
  • Tekanan darah tinggi
  • Stroke
  • Penyakit jantung 
  • Minum alkohol
  • Konsumsi obat parasetamol, ibuprofen, dan diklofenak
  • Gangguan lambung
  • Mengalami gangguan perdarahan atau jika akan menjalani operasi besar
  • Konsumsi obat golongan kortikosteroid, antikoagulan, dan obat darah tinggi
  • Jangan mengendarai kendaraan bermotor atau menjalankan mesin jika mengalami kelelahan atau mengantuk.
  • Segera temui dokter jika mengalami alergi, overdosis, atau efek samping yang serius setelah mengonsumsi Ponstan

Artikel lainnya: 13 Penyebab Gusi Bengkak dan Cara Mengatasinya 

Kategori Kehamilan

Ponstan digolongkan ke dalam kategori C untuk ibu hamil. Studi pada hewan percobaan memperlihatkan adanya risiko pada janin. Namun, belum ada studi terkontrol pada ibu hamil. 

Peringatan Kehamilan

Informasikan dokter jika kamu akan menggunakan Ponstan saat hamil atau sedang menjalankan program kehamilan.

Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.

Peringatan Menyusui

Ponstan diketahui dapat terserap ke dalam ASI. Busui, jangan gunakan Ponstan sebelum berkonsultasi dengan dokter.

Penyakit Terkait 

  • Sakit gigi
  • Nyeri otot
  • Sakit kepala
  • Osteoarthritis
  • Dismenore primer
  • Rheumatoid arthritis

Rekomendasi Obat Sejenis 

Jangan tunggu sakit. Manfaatkan layanan konsultasi kesehatan langsung dengan dokter di fitur Tanya Dokter online. Yuk, sama-sama #JagaSehatmu.

[HNS]