Vitamin dan Suplemen Dewasa

Ostine

Klikdokter, 22 Apr 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Ostine merupakan obat yang digunakan untuk menjaga fungsi tulang dan sendi.

Pengertian

Ostine adalah suplemen yang mengandung glucosamine HCl, chondroitin sulphate, vitamin C, magnesium, zink, dan manganese yang digunakan untuk menjaga fungsi tulang dan sendi.

Keterangan

  • Golongan: Obat Bebas
  • Kelas Terapi: Supelmen Tulang dan Sendi
  • Kandungan: Glucosamine HCl 250 mg, chondroitin sulphate 200 mg, Vitamin C 25 mg, Magnesium 5 mg, Zink 2.5 mg, manganese 0.25 mg.
  • Bentuk: Kapsul
  • Satuan Penjualan: Strip
  • Kemasan: Strip @ 6 Kapsul
  • Farmasi: Graha Farma.
  • Harga: Rp20.000 - Rp45.000/ Strip

Kegunaan

Ostine digunakan untuk membantu menjaga fungsi tulang dan sendi.

Dosis & Cara Penggunaan

Anjuran penggunaan Ostine:

  1. Terapi
    • Pasien dengan berat badan > 55 kg: 1 kaplet, diminum 3 kali sehari.
    • Pasien dengan berat badan <55 kg: 1 kaplet, diminum 2 kali sehari.
  2. Pemeliharaan
    • Dosis: 1 kaplet setiap hari.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu dibawah 30 derajat Celcius.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang mungkin terjadi.