Obat Herbal

Konilife Glucotrim

Klikdokter, 17 Jul 2020

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Konilife Glucotrim digunakan untuk membantu mengontrol kadar gula darah, membantu menurunkan berat badan dan kadar trigeliserida.

Pengertian

Konilife Glucotrim adalah suplemen yang mengandung ekstrak Phaseolus vulgaris (buncis), dan Chromium picolinate. Konilife Glucotrim digunakan untuk membantu mengontrol kadar gula darah, membantu menurunkan berat badan dan kadar trigeliserida. Konilife Glucotrim diproduksi oleh PT. Konimex dalam bentuk sediaan kapsul. Ekstrak Phaseolus vulgaris berfungsi untuk menghambat produksi Alpha Amilase, sehingga karbohidrat tidak diubah menjadi gula, dan Chromium picolinate berfungsi untuk merangsang tubuh bekerja optimal memproduksi insulin.

Keterangan

  • Golongan: Suplemen
  • Kelas Terapi: Suplemen dan Terapi Penunjang
  • Kandungan: Ekstrak Phaseolus vulgaris (buncis) 250 mg, dan Chromium picolinate 100 mcg
  • Bentuk: Kapsul
  • Satuan Penjualan: Botol Plastik
  • Kemasan: Box, Botol Plastik @ 30 Kapsul
  • Farmasi: PT. Konimex

Kegunaan

Konilife Glucotrim digunakan untuk membantu mengontrol kadar gula darah, membantu menurunkan berat badan dan kadar trigeliserida.

Dosis & Cara Penggunaan

Konilife Glucotrim dapat diminum 2 kapsul perhari. Konilife Glucotrim diberikan sebelum makan.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu dibawah 30 derajat Celcius, dalam wadah tertutup rapat.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang dilaporkan.

Kontraindikasi
Tidak boleh diberikan pada pasien yang hipersensitif.