Alabetic
Klikdokter, 29 Juni 2022
Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter
Alabetic adalah suplemen yang digunakan untuk menunjang terapi pasien diabetes atau kencing manis.
Pengertian
Alabetic adalah suplemen yang digunakan untuk menunjang pengobatan diabetes atau kencing manis.
Alabetic mengandung alpha-lipoic acid (ALA) yang mampu melindungi tubuh dari dampak buruk radikal bebas, serta menyimpan vitamin dan asam folat di dalamnya. Beberapa penelitian telah menemukan bahwa senyawa ini juga dapat memperbaiki resistansi insulin.
Artikel Lainnya: 8 Zat Gizi Penting yang Dibutuhkan Penderita Diabetes
Keterangan
Berikut keterangan Alabetic, mulai dari golongan obat hingga harga:
- Golongan: Suplemen
- Kelas Terapi: Vitamin dan Terapi Penunjang
- Kandungan: Alfa-lipoic acid 300 mg, Folic acid 400 mcg, Cyanocobalamin (vitamin B12) 100 mcg
- Bentuk: Kapsul
- Satuan Penjualan: Strip
- Kemasan: Box, 5 Strip @ 6 Kapsul
- Farmasi: PT Futamed Pharmaceuticals
- Harga: Rp24.000 - Rp55.000/ Strip
Kegunaan
Alabetic digunakan untuk membantu memelihara kesehatan pada pasien diabetes.
Artikel Lainnya: Mitos dan Fakta Seputar Insulin pada Diabetes Mellitus Tipe 2
Dosis & Cara Penggunaan
Dosis pemberian: 2 kapsul, diminum 1 kali sehari.
Cara Penyimpanan
Simpan di tempat sejuk dan kering, serta terhindar dari sinar matahari langsung.
Artikel Lainnya: Hindari 4 Buah Ini Jika Punya Diabetes
Efek Samping
Efek samping yang mungkin timbul selama penggunaan Alabetic, yakni:
- Sakit kepala
- Pusing
- Rasa lelah
Kontraindikasi
Hindari penggunaan Alabetic pada pasien dengan kondisi berikut:
- Hipersensitif terhadap komposisi dari Alabetic
- Wanita hamil dan menyusui
Jika kamu mau lebih banyak tahu tentang informasi obat lainnya, download aplikasi KlikDokter. Kamu juga bisa tanya dokter online gratis.