Obat Batuk, Pilek, dan Flu

Pimacolin

Klikdokter, 08 Mei 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Pimacolin adalah obat yang digunakan untuk mengobati batuk akut dan kronik, gangguan ringan pada saluran pernafasan.

Pengertian

Pimacolin adalah sediaan obat dalam bentuk sirup yang diproduksi oleh PT Pim Pharmaceuticals. Pimacolin memiliki 2 varian rasa apel dan milk yang mengandung Asetaminofen, gliserilguaiakolat, amonium klorida, Efedrin HCI, klorfeniramin maleat. Pimacolin digunakan untuk mengobati batuk akut dan kronik, radang ringan saluran nafas dan susah mengeluarkan dahak. Pimacolin juga dapat meredakan gejala demam dan meredakan rasa nyeri (analgetikum antipiretikum) dan anti alergi (antihistamin).

Keterangan

  1. Pimacolin (Rasa Apel)
    • Golongan: Obat Bebas Terbatas
    • Kelas Terapi: Obat Batuk dan Pilek
    • Kandungan: Asetaminofen 125 mg, gliserilguaiakolat 50 mg, amonium klorida 125 mg, Efedrin HCI 2mg, klorfeniramin maleat 1,5 mg
    • Bentuk: Sirup
    • Satuan Penjualan: Botol
    • Kemasan: Box, Botol @ 60 mL
    • Farmasi: PT Pim Pharmaceuticals.
    • Harga: Rp10.000 - Rp17.000/ Botol
  2. Pimacolin (Rasa Milk)
    • Golongan: Obat Bebas Terbatas
    • Kelas Terapi: Obat Batuk dan Pilek
    • Kandungan: Asetaminofen 125 mg, gliserilguaiakolat 50 mg, Efedrin HCl 2mg, klorfeniramin maleat 1,5 mg
    • Bentuk: Sirup
    • Satuan Penjualan: Botol
    • Kemasan: Dus, Botol @ 60 mL
    • Farmasi : PT Pim Pharmaceuticals
    • Harga: Rp10.000 - Rp17.000/ Botol

Kegunaan

Pimacolin digunakan untuk mengobati batuk akut dan kronik, gangguan ringan pada saluran pernafasan.

Dosis & Cara Penggunaan

Cara Penggunaan Pimacolin adalah sebagai berikut:

  • Anak 6-12 tahun: 3 x sehari 2 sendok takar (10 ml).
  • Dewasa: 3x sehari 3 sendok takar (15 ml).

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu dibawah 30 derajat Celcius.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin terjadi adalah:

  • Mengantuk
  • Pusing
  • Mulut kering
  • Gangguan pencernaan
  • Gemetar
  • Gangguan irama jantung
  • Jantung berdebar

Kontraindikasi
Hindari penggunaan pada pasien dengan kondisi:

  • Pasien yang hipersensitif terhadap golongan simpatomimetik lain (seperti fenilefrin, pseudoefedrin)
  • Penderita tekanan darah tinggi
  • Pasien yang menjalani terapi pengobatan dengan golongan obat antidepresan MAOI

Interaksi Obat
Tidak boleh diberikan secara bersamaan dengan golongan obat antidepresan MAOI