Obat Herbal

Nuric

Klikdokter, 12 Apr 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Nuric secara tradisioanal digunakan untuk obat asam urat, meredakan pegal linu dan mengobati radang sendi.

Pengertian

Nuric adalah produk obat herbal yang diproduksi oleh Biofarmaka Indonesia. Obat herbal ini mengandung ekstrak Apium graveolntis (seledri) dan ekstrak Sida rhombifolia Rhizome (sidaguri). Obat ini secara tradisional dapat mengurangi radang persendian, menurunkan asam urat, dan meredakan pegal linu.

Keterangan

  • Golongan: Jamu.
  • Kelas Terapi: Herbal.
  • Kandungan: Ekstrak Apium graveolntis 90 mg dan ekstrak Sida rhombifolia Rhizome 50 mg.
  • Bentuk: Kapsul.
  • Satuan Penjualan: Botol.
  • Kemasan: Dus, Botol 30 Kapsul.
  • Farmasi: Biofarmaka Indonesia.
  • Harga: Rp50.000 - Rp85.000/ Botol

Kegunaan

Nuric secara tradisioanal digunakan untuk membantu meringankan gejala asam urat, membantu meredakan pegal linu dan membantu meringankan radang sendi.

Dosis & Cara Penggunaan

Cara Penggunaan Nuric adalah sebagai berikut:

Dosis: 2 kapsul diminum 2 kali sehari, diminum sesudah makan.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu dibawah 30 derajat Celcius.

Efek Samping

Tidak ada efek samping pada Nuric Kapsul, apabila digunakan dalam batas takaran yang dianjurkan. Jika timbul efek samping yang tidak diinginkan, segera hentikan penggunaan dan hubungi dokter.

Kontraindikasi
Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu komposisi dari Nuric.