HomeObatVitamin dan Suplemen DewasaNordic Naturals Baby's DHA
Vitamin dan Suplemen Dewasa

Nordic Naturals Baby's DHA

apt. Annas Reza, S.Farm, 01 Nov 2022

Ditinjau Oleh apt. Yulia Hakimatun Adilah, S.Farm

Icon ShareBagikan
Icon Like

Nordic Naturals Baby's DHA adalah suplemen untuk membantu perkembangan otak, mata, dan sistem saraf yang sehat pada anak. Apa kandungannya?

Nordic Naturals Baby's DHA

Golongan

Suplemen kesehatan dan makanan

Kategori obat

Vitamin dan suplemen anak

Dikonsumsi oleh

Anak

Bentuk obat

Sirup

Nordic Naturals Baby's DHA untuk ibu hamil dan menyusui

Kategori N: Belum dikategorikan.

Peringatan Menyusui: Kandungan omega 3–termasuk EPA dan DHA–pada Nordic Naturals Baby's DHA diketahui terserap ke dalam ASI. Jangan gunakan obat sebelum berkonsultasi dengan dokter. 

Pengertian

Nordic Naturals Baby's DHA adalah suplemen kesehatan anak untuk membantu menjaga kesehatan, membantu perkembangan otak, mata, dan sistem saraf yang sehat.

Nordic Natural Baby’s DHA mengandung vitamin A, vitamin D3, EPA, DHA, dan asam lemak omega-3 lainnya sebagai zat aktifnya.

Omega-3 DHA yang berasal dari 100 % minyak ikan KOD baik dalam mendukung perkembangan otak dan visual bayi.

Asupan DHA sangat penting bagi perkembangan otak dan visual si kecil, serta tetap diperlukan sepanjang hidupnya untuk menjaga kesehatan mata, otak, sekaligus sistem saraf.

Tersedia dalam bentuk sirup, ini penjelasan Nordic Naturals Baby's DHA lebih lanjut? Yuk, cek di sini.

Keterangan

  • Golongan: suplemen kesehatan dan makanan
  • Kelas terapi: vitamin dan suplemen anak
  • Kandungan: vitamin A 40 mcg, vitamin D3 7,5 mcg, EPA 350 mg, DHA 485 mg, dan asam lemak omega 3 215 mg.
  • Kemasan: botol @60 ml
  • Produksi: Natural Nutrindo
  • Harga Nordic Naturals Baby's DHA: 000 - 380.000/botol

Artikel lainnya: Perkembangan Otak Anak Kurang Maksimal, Ini Ciri-cirinya

Kegunaan

Nordic Naturals Baby's DHA digunakan untuk membantu perkembangan otak, mata, dan sistem saraf yang sehat.

Setiap anak–utamanya di tahun pertamanya–membutuhkan DHA untuk mendukung perkembangan otak, perkembangan sistem saraf yang sehat, dan perkembangan visual yang optimal.

DHA sendiri adalah salah satu penyusun utama jaringan otak. Itulah sebabnya, asupan DHA yang cukup sangat penting bagi anak.

Dosis dan Aturan Pakai

Berikut adalah dosis dan aturan penggunaan Nordic Naturals Baby's DHA.

Tujuan: membantu perkembangan otak, mata, dan sistem saraf yang sehat

Bentuk: sirup

  • Anak: Nordic Naturals Baby's DHA diminum dengan dosis ketentuan tertentu, sebagai berikut :
  • Anak dengan berat badan 2-4 kg = 1 ml
  • Anak dengan berat badan 5-9 kg = 2 ml
  • Anak dengan berat badan 9-11 kg = 3 ml
  • Anak dengan berat badan 11-14 kg = 4 ml
  • Anak dengan berat badan 14-16 kg = 5 ml

Obat dianjurkan untuk dihabiskan dalam waktu 3 bulan. Suplemen bisa dicampur dengan makanan dan minuman, tetapi suhu panas atau hangat dapat merusak nutrisi.

Cara Menggunakan

  • Bacalah instruksi aturan penggunaan yang tertera pada kemasan
  • Suplemen bisa dicampur dengan makanan dan minuman. Namun, mencampurnya dengan sesuatu yang bersuhu panas atau hangat dapat merusak nutrisi
  • Nordic Naturals Baby's DHA sirup dapat dikonsumsi sesudah makan pada pagi dan malam hari
  • Suplemen cair ini juga dapat diteteskan ke dalam minum segelas air putih
  • Dianjurkan minum Nordic Naturals Baby's DHA secara teratur pada jam yang sama setiap harinya

Artikel lainnya: Manfaat Asam Lemak Omega 3 untuk Kesuburan

Cara Penyimpanan

Simpan Nordic Naturals Baby's DHA pada suhu ruang, di tempat kering, dan terhindar dari paparan sinar matahari langsung. Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.

Efek Samping

Belum ada efek samping Nordic Naturals Baby's DHA yang dilaporkan.

Overdosis

Jangan menggunakan obat melebihi dosis yang telah ditentukan.

Jika seseorang mengalami overdosis seperti pingsan atau kesulitan bernapas, segera hubungi bantuan tim medis darurat ke nomor 112/119 atau segeralah ke instalasi gawat darurat rumah sakit terdekat.

Kontraindikasi

Hindari penggunaan suplemen pada pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu kandungan Nordic Naturals Baby's DHA.

Interaksi obat

Salah satu komponen Nordic Naturals Baby's DHA, omega 3 dapat berinteraksi dengan antikoagulan (termasuk warfarin).

Beritahu dokter atau apoteker kamu jika kamu mengonsumsi suplemen lain, produk herbal, atau obat lain.

Peringatan dan Perhatian

  • Jangan mengonsumsi Nordic Naturals Baby's DHA bila kamu alergi terhadap kandungannya
  • Konsultasikan dulu pada dokter jika kamu sedang hamil atau menyusui sebelum mengonsumsi Nordic Naturals Baby's DHA
  • Segera temui dokter jika anak mengalami alergi, overdosis, atau efek samping yang serius

Artikel lainnya: 4 Manfaat Konsumsi Minyak Ikan

Kategori Kehamilan

Nordic Naturals Baby's DHA digolongkan ke dalam kategori N atau belum dikategorikan.

Peringatan Kehamilan

Informasikan dokter jika kamu akan menggunakan Nordic Naturals Baby's DHA saat hamil atau sedang menjalankan program kehamilan.

Peringatan Menyusui

Kandungan omega 3 termasuk EPA dan DHA pada Nordic Naturals Baby's DHA diketahui terserap ke dalam ASI.

Jangan gunakan Nordic Naturals Baby's DHA sebelum berkonsultasi dengan dokter.

Penyakit Terkait

Rekomendasi Obat Sejenis 

Jangan tunggu sakit. Manfaatkan layanan konsultasi kesehatan langsung dengan dokter di fitur Tanya Dokter online. Yuk, sama-sama #JagaSehatmu.

[HNS/NM]