Vitamin dan Suplemen Dewasa

Natrol Acidophilus

Klikdokter, 20 Jul 2020

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Natrol Acidophilus digunakan untuk membantu memelihara kesehatan saluran pencernaan.

Pengertian

Natrol Acidophilus adalah suplemen dengan kandungan Lactobacillus Acidophilus yang digunakan untuk membantu memelihara kesehatan pencernaan. Natrol Acidophilus dapat membantu meringankan kembung dan susah buang air besar, membantu meningkatkan penyerapan nutrisi, dan membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

Keterangan

  • Golongan: Suplemen
  • Kelas Terapi: Suplemen dan Terapi Penunjang
  • Kandungan: Lactobacillus Acidophilus 100 mg
  • Bentuk: Kapsul
  • Satuan Penjualan: Botol Plastik
  • Kemasan: Botol Plastik @ 60 dan 150 Kapsul
  • Farmasi: Natural Nutrindo

Kegunaan

Natrol Acidophilus digunakan untuk membantu memelihara kesehatan saluran pencernaan.

Dosis & Cara Penggunaan

Cara pemakaian: 1 tablet diminum 3 kali sehari, diberikan 30 menit sebelum makan.

Cara Penyimpanan
Simpan didalam lemari pendingin setelah kemasan dibuka.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang dilaporkan.

Kontraindikasi
Tidak boleh diberikan pada pasien yang hipersensitif terhadap komposisi Natrol Acidophilus.

Perhatian
Konsultasikan pada Dokter sebelum menggunakan obat ini apabila anda sedang mengkonsumsi obat-obatan yang diresepkan Dokter, sedang hamil dan menyusui.