Menu
KlikDokter
Icon Search
Icon LocationTambah Lokasi KamuIcon Arrow
Obat Batuk, Pilek, dan Flu

Mucos

apt. Evita Fitriani., S. Farm, 16 Nov 2021

Ditinjau Oleh Apt. Maria Dyah Kartika L.S., S.Farm

Icon ShareBagikan
Icon Like

Batuk berdahak dan rasa tidak lega di saluran pernapasan atas karena dahak bisa diatasi dengan Mucos. Apa saja kandungan obat tersebut?

Mucos

Pengertian Mucos

Batuk berdahak, serak, hingga rasa tidak lega di tenggorokan bisa menghambat aktivitas. Solusinya, Anda bisa minum Mucos.

Mucos adalah obat dengan bahan aktif Ambroxol Hydrochloride, yang digunakan sebagai agen mukolitik untuk mengatasi batuk berdahak.

Ambroxol sendiri bekerja mengencerkan dahak agar mudah dikeluarkan bersama dengan batuk.

Kandungan ini juga sering masuk ke dalam obat batuk yang direkomendasikan untuk mengatasi gejala batuk akibat COVID-19.

Saat ini Mucos diproduksi dalam beberapa bentuk sediaan obat, di antaranya tablet, sirup, dan drops.

Artikel Lainnya: Batuk Berdahak di Pagi Hari, Kenali Kemungkinan Penyebabnya

Harga Kisaran Mucos

Tablet Mucos Rp 8.500 - Rp 20.500/strip

Sirup Mucos Rp16.000 - Rp 37.000/botol

Drops Mucos Rp 31.000 - Rp 75.000/botol

Keterangan Mucos

Nama Generik: Ambroxol Hydrochloride

Golongan: Obat Keras

Kategori: Pengencer dahak

Kandungan: Tablet Ambroxol Hydrochloride 30 mg. Sirup Ambroxol Hydrochloride 15 mg/ 5 mL

Kemasan: Strip @ 10 tablet Mucos. Botol @ 60 mL Sirup Mucos. Botol @ 20 mL Drops Mucos.

Produksi: Meprofarm

Kegunaan Mucos

Indikasi: Obat Mucos digunakan untuk mengatasi keluhan batuk berdahak.

Kontraindikasi: Hindari penggunaan pada pasien dengan kondisi kesehatan tertentu.

Artikel Lainnya: Lebih Baik Menelan Dahak atau Membuangnya?

Cek Dosis Umum dan Cara Pakai Mucos

Mucos termasuk dalam golongan obat keras. Dengan demikian, penggunaanya harus melalui resep dokter.

1. Dosis Mucos Tablet

Dewasa: 1 tablet, diminum 2 - 3 kali sehari

Anak usia 6 - 12 tahun ½ tablet, diminum 2 - 3 kali sehari

2. Dosis Mucos Sirup

Anak usia < 2 tahun: ½ sendok takar (2.5 mL), diminum 2 kali sehari

Anak usia 2 - 6 tahun: ½ sendok takar (2.5 mL), diminum 3 kali sehari

Anak usia 6 - 12 tahun: 1 sendok takar (5 mL), diminum 2-3 kali sehari

3. Dosis Mucos Drops

Anak usia < 2 tahun: dosis 1 mL, diminum 2 kali sehari.

Efek Samping Mucos

Meski tidak semua, ada beberapa efek samping yang mungkin terjadi usai mengonsumsi obat Mucos.

Misalnya, mual, muntah, diare, perut kembung, mulut atau tenggorokan terasa kering, sakit perut, dan mulas.

Artikel Lainnya: Cegah Batuk Makin Parah dengan Swamedikasi di Rumah

Apakah Mucos Dapat Berinteraksi dengan Obat Lain?

Konsumsi obat Mucos bersama dengan antitusif akan menyebabkan peningkatan risiko penumpukan dahak.

Konsumsi Mucos bersama dengan antibiotik, seperti cefuroxime, doksisiklin, eritromisin, akan menyebabkan peningkatan konsentrasi serum (plasma darah tanpa fibrinogen).

Apakah Mucos Aman Digunakan oleh Wanita Hamil dan Menyusui?

Menurut Food and Drugs Administration (FDA), penggunaan Ambroxol pada ibu hamil masuk dalam kategori C atau mungkin berisiko.

Sementara itu, obat batuk Ambroxol diduga dapat menghambat produksi ASI pada ibu menyusui.

Bahkan, kandungan ambroxol bisa meresap pada ASI ibu yang diresepkan sebagai obat batuk COVID-19.

Manfaatkan layanan konsultasi dengan dokter melalui fitur LiveChat dari aplikasi Klikdokter.

(HNS/AYU)