Obat Batuk, Pilek, dan Flu

Longatin

Klikdokter, 03 Mar 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Longatin adalah obat yang mengandung noscapine. Obat ini digunakan untuk meredakan batuk.

Pengertian

Longatin adalah obat yang mengandung noscapine. Kandungan ini tergolong antitusif yang berfungsi untuk meredakan batuk. Noscapine bekerja dengan menghambat bradikinin yang dapat menstimulasi batuk.

Keterangan

Longatin

Sebelum digunakan, perhatikan keterangan obat Longatin berikut ini.

1. Longatin 25 mg

  • Golongan: Obat Bebas Terbatas
  • Kelas Terapi: Antitusif
  • Kandungan: Noscapine 25 mg
  • Bentuk: Kapsul
  • Satuan Penjualan: Strip
  • Kemasan: Box, 25 Amplop @ 1 Strip @ 4 Kapsul
  • Farmasi: Actavis.
  • Harga: Rp 11.000 - Rp 16.000/ Strip.

2. Longatin 50 mg

  • Golongan: Obat Keras
  • Kelas Terapi: Antitusif
  • Kandungan: Noscapine 50 mg
  • Bentuk: Kapsul
  • Satuan Penjualan: Strip
  • Kemasan: Box, 10 Strip @ 10 Kapsul
  • Farmasi: Actavis.
  • Harga Longatin 50 mg: Rp 35.000 - Rp 60.000/ Strip.

Artikel Lainnya: Kenali Perbedaan Batuk TBC dan Batuk Biasa

Kegunaan

Fungsi obat Longatin adalah untuk meredakan keluhan batuk.

Dosis dan Cara Penggunaan

Longatin 25 mg merupakan obat bebas terbatas, sedangkan Longatin 50 mg adalah golongan obat keras. Penggunaan Longatin 50 mg harus berdasarkan resep dokter.

Secara umum, penggunaan obat Longatin adalah sebagai berikut:

Dewasa: 4 kali sehari 25-50 mg.

Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu di bawah 25 derajat Celsius.

Efek Samping

Efek samping yang dapat timbul setelah menggunakan obat Longatin, antara lain:

Artikel Lainnya: Bolehkah Ibu Hamil Minum Obat Batuk untuk Meredakan Batuk?

 

Kontraindikasi

Hindari penggunaan Longatin apabila memiliki kondisi berikut:

  • Riwayat hipersensitif terhadap noscapine.
  • Penurunan fungsi ginjal dan jantung.
  • Riwayat hipertensi.
  • Diabetes.
  • Hipertiroidisme.
  • Gangguan prostat.
  • Asma.

Interaksi Obat

Penggunaan Longatin tidak boleh diberikan bersamaan dengan obat-obatan berikut:

  • Alkohol.
  • Warfarin.
  • Obat golongan MAOI (monoamine oxidase inhibitors).
  • Obat untuk mengatasi gangguan tidur, contohnya estazolam.