Obat Gangguan Saraf Pusat

Glinov

Klikdokter, 08 Jan 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Glinov digunakan untuk mengobati rasa sakit yang disebabkan oleh kerusakan saraf.

Pengertian

Glinov adalah salah satu nama dagang dari Pregabalin. Obat ini digunakan untuk mengobati rasa sakit yang disebabkan oleh kerusakan saraf karena diabetes, infeksi herpes zoster, atau cedera saraf tulang belakang. Obat ini juga digunakan untuk mengobati rasa sakit pada orang dengan fibromyalgia.
Pregabalin bekerja dengan mengurangi pelepasan beberapa neurotransmiter, termasuk glutamat, norepinefrin, serotonin, dopamin, peptida yang berhubungan dengan gen kalsitonin dan zat P.

Keterangan

  • Golongan: Obat Keras
  • Kelas Terapi: Antikolvusan
  • Kandungan: Pregabalin 75 mg; Pregabalin 150 mg
  • Bentuk: Kapsul
  • Satuan Pejualan: Strip
  • Kemasan: Box, 1 Strip @10 Kapsul
  • Farmasi: Novell Pharmaceutical
  • Estimasi harga: Rp 100.000 - Rp 120.000 / Strip.

Kegunaan

Glinov digunakan untuk mengobati rasa sakit yang disebabkan oleh kerusakan saraf karena diabetes, infeksi herpes zoster, atau cedera saraf tulang belakang.

Dosis & Cara Penggunaan

Penggunaan Obat Ini Harus Dengan Resep Dokter. Dosis dan penggunaan Glinov secara umum adalah:

  • Tambahan kejang parsial
    • Dewasa: Awalnya, 150 mg / hari, dapat meningkat hingga 300 mg / hari setelah minggu. Maksimal: 600 mg / hari. Semua dosis diberikan dalam 2 atau 3 dosis terbagi.
  • Kegelisahan
    • Dewasa: Awalnya, 150 mg / hari, dapat meningkat 150 mg setiap minggu. Maksimal: 600 mg / hari. Semua dosis diberikan dalam 2 atau 3 dosis terbagi.
  • Nyeri neuropatik
    • Dewasa: Awalnya, 150 mg / hari, dapat meningkat menjadi 300 mg / hari setelah 3-7 hari. Maksimal: 600 mg / hari setelah interval 7 hari. Semua dosis diberikan dalam 2 atau 3 dosis terbagi.
  • Fibromyalgia
    • Dewasa: Awalnya, 150 mg / hari, dapat meningkat hingga 300 mg / hari setelah minggu. Maksimal: 450 mg / hari, jika perlu. Semua dosis diberikan dalam 2 atau 3 dosis terbagi.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu 15-30 derajat Celcius.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin terjadi pada penggunaan Glinov:

  • Pusing
  • Sakit kepala
  • Penglihatan kabur
  • Vertigo (sakit kepala sebelah)
  • Kelelahan
  • Mudah marah
  • Kram otot
  • Nyeri punggung dan tungkai
  • Insomnia (sulit tidur)
  • Nasofaringitis (nfeksi dinding faring)
  • Ataksia ( gangguan gerakan tubuh yang disebabkan masalah pada otak)
  • Tremor
  • Amnesia (lupa ingatan)
  • Mulut kering, sembelit, diare, muntah, mual, perut kembung, dan peningkatan nafsu makan.

Overdosis

  • Gejala overdosis Pregabalin antara lain somnolence (kesadaran menurun), keadaan bingung, agitasi, gelisah, dan kejang. Jarang, koma.
  • Jika terjadi overdosis, berikan pengobatan simtomatik dan suportif (oleh tenaga medis). Dapat mempetimbangkan hemodialisis dan pemberian arang aktif.

Interaksi Obat
Berikut adalah beberapa Interaksi obat yang umumnya terjadi saat penggunaan Glinov:

  • Dapat mempotensiasi efek lorazepam.
  • Efek depresan Sistem Syaraf Pusat (SSP) aditif dg opiat dan benzodiazepin.
  • Dapat meningkatkan risiko angioedema dengan penghambat ACE.
  • Dapat meningkatkan risiko peningkatan berat badan dan edema perifer dengan thiazolidinediones.

Kategori Kehamilan
Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mengkategorikan Glinov ke dalam Kategori C: Studi pada hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin (teratogenik atau embriosidal atau lainnya) dan tidak ada studi terkontrol pada wanita atau studi pada wanita dan hewan tidak tersedia. Obat diberikan hanya jika manfaat yang yang diperoleh lebih besar dari potensi risiko pada janin.