Pengertian
Ammeltz Yoko Yoko adalah obat gosok yang diproduksi oleh PT. Eagle Indo Pharma. Ammeltz mengandung Methyl Silicylate, Menthol, dan Camphor. Ammeltz Yoko Yoko digunakan untuk mengatasi pegal linu, sakit otot, nyeri sendi, keseleo dan nyeri punggung.
Keterangan
- Golongan: Obat bebas
- Kelas Terapi: Analgesik Topikal
- Kandungan: Methyl Silicylate, Menthol, dan Camphor
- Bentuk: Cairan
- Satuan Penjualan: Botol
- Kemasan: Botol @ 30 mL, 48 mL & 82 mL
- Farmasi: PT. Eagle Indo Pharma
Kegunaan
Ammeltz Yoko Yoko berguna untuk mengatasi pegal linu, sakit otot, nyeri sendi, keseleo dan nyeri punggung.
Artikel Lainnya: Bagian Tubuh yang Rentan Cedera akibat Olahraga
Dosis & Cara Penggunaan
Cara Penggunaan Ammeltz Yoko Yoko adalah sebagai berikut:
Oleskan Ammeltz Yoko Yoko tipis-tipis dan pijat secara perlahan pada daerah yang sakit. Gunakan sebanyak 2-3 kali sehari.
Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius, di tempat kering dan sejuk.
Artikel Lainnya: Kondisi Medis yang Bisa Picu Nyeri Punggung
Efek Samping
Efek samping yang mungkin dapat timbul selama penggunaan Ammeltz Yoko Yoko yaitu Kulit kering, ruam, dan gatal.
Kontraindikasi
Tidak boleh di berikan pada pasien yang hipersensitif terhadap komposisi dalam Ammeltz Yoko Yoko.
Kamu bisa berkonsultasi lebih mudah kepada dokter melalui layanan tanya dokter online atau dengan mengunduh aplikasi KlikDokter. Mari, #JagaSehatmu selalu!