Obat Herbal

Exla

Klikdokter, 19 Des 2020

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Exla digunakan untuk membantu melancarkan peredaran darah keseluruh tubuh, setelah menggunakan herbal ini maka badan akan terasa lebih enak.

Pengertian

Exla adalah obat tradisional yang mengandung bahan-bahan alami. Exla digunakan untuk membantu meningkatkan stamina tubuh pada pria. Exla diproduksi oleh Habbbatssauda International dalam bentuk kapsul. 

Keterangan

  • Golongan: Jamu.
  • Kelas Terapi: Herbal.
  • Kandungan: Tribulus terestris Fructus (rujak polo), Pimpinella pruatjen (purwoceng), Panax ginseng Radix (akar ginseng), Piper nigrum Fructus (lada hitam), Centella asiatica Herba (pegagan), Royal jelly, madu
  • Bentuk: Kapsul.
  • Satuan Penjualan: Strip.
  • Kemasan: Strip @ 10 Kapsul.
  • Farmasi: Habbbatssauda International.

Kegunaan

Exla secara tradisional digunakan untuk membantu melancarkan peredaran darah, dan membantu memelihara stamina pria.

Dosis & Cara Penggunaan

Cara Penggunaan Exla adalah sebagai berikut:

  • Perawatan: 1 kapsul, diminum 1 kali sehari.
  • Tujuan Khusus: 2 kapsul, diminum 30 menit sebelum melakukan aktivitas seksual.

Cara Penyimpanan
Simpan ditempat sejuk dan kering, serta terhindar dari sinar matahari langsung.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang dilaporkan.

Kontraindikasi
Hindari penggunaan Exla pada pasien yang memiliki indikasi hipersensitif (alergi) terhadap komponen.