Obat Kulit

Anthramed Krim

Klikdokter, 13 Jul 2022

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Anthramed digunakan untuk mengatasi masalah psoriasis.

Pengertian

Anthramed adalah salah satu jenis obat dalam bentuk sediaan krim. Anthramed berfungsi untuk mengobati penyakit kulit. Obat ini biasanya diaplikasikan pada bagian kulit yang terkena infeksi. Obat ini mengandung ditranol (Dithranol). Dithranol digunakan untuk pengobatan psoriasis (penyakit kulit kronik yang dapat timbul apabila lapisan kulit luar tumbuh secara abnormal) jangka panjang.

Keterangan

  • Golongan: Obat Keras
  • Kelas Terapi: Psoriasis, Seborrhea dan Iktiosis
  • Kandungan: Dithranol 0.2 %
  • Bentuk: Krim
  • Satuan penjualan: Tube
  • Kemasan: Box, Tube @ 20 gram
  • Farmasi: Surya Dermato Medica Labs.

Kegunaan

Anthramed digunakan untuk mengatasi psoriasis (penyakit kulit kronik yang dapat timbul apabila lapisan kulit luar tumbuh secara abnormal).

Artikel Lainnya: Manfaat Terapi Biologis untuk Penanganan Psoriasis

Dosis & Cara Penggunaan

Anthramed termasuk dalam golongan obat keras sehingga hanya bisa didapatkan dan digunakan berdasarkan resep dokter.
Oleskan Anthramed krim pada kulit yang terinfeksi, tunggu selama 1 jam, kemudian dibilas dengan air.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu 15-30 derajat Celcius, di tempat kering dan sejuk.

Efek Samping

Efek samping penggunaan Anthramed yang mungkin terjadi adalah:

  • Reaksi alergi
  • Iritasi kulit
  • Rasa panas dan terbakar pada kulit

Kontraindikasi
Sebaiknya tidak diberikan pada pasien yang menderita Psoriasis pustular.

Interaksi Obat

  • Dapat meningkatkan efek obat fotosensitis
  • Obat yang mengandung propilen glikol dapat mengoksidasi atau menghambat kerja obat dithranol

Artikel Lainnya: Jangan Keliru, Ini Perbedaan Dermatitis Seboroik dan Psoriasis

Kategori Kehamilan
Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mengkategorikan Anthramed ke dalam Kategori C:
Studi pada hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin (teratogenik atau embriosidal atau lainnya) dan tidak ada studi terkontrol pada wanita atau studi pada wanita dan hewan tidak tersedia. Obat diberikan hanya jika manfaat yang yang diperoleh lebih besar dari potensi risiko pada janin.

Overdosis

  • Gejala: Kulit terbakar dan bernoda dalam
  • Penatalaksanaan: Bilas dulu dengan air dengan suhu tidak melebihi 30 derajat Celcius

Kamu bisa berkonsultasi lebih mudah kepada dokter melalui layanan tanya dokter online atau dengan mengunduh aplikasi KlikDokter. Mari, #JagaSehatmu selalu!