HomeInfo SehatPernapasanObat Alami untuk Meredakan Gejala Bronkitis
Pernapasan

Obat Alami untuk Meredakan Gejala Bronkitis

Aditya Prasanda, 21 Feb 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Gejala bronkitis dapat diminimalkan menggunakan sejumlah obat alami. Apa saja obat untuk mengatasi bronkitis? Simak di sini.

Obat Alami untuk Meredakan Gejala Bronkitis

Bronkitis merupakan kondisi peradangan di dinding bronkus, yaitu saluran yang mengalirkan udara dari tenggorokan ke paru-paru. Hal ini dapat disebabkan oleh infeksi bakteri maupun virus.

Ketika peradangan terjadi, brokus membengkak dan memproduksi lendir. Kondisi ini menyebabkan penderita bronkitis mengalami gejala, seperti batuk berkepanjangan, nyeri dada, sakit kepala, sakit tenggorokan, pegal-pegal dan kelelahan. 

Untuk meminimalkan gejala tersebut, terdapat beberapa terapi dan obat alami bronkitis yang dapat dicoba. 

Sederet pengobatan ini tidak dapat menyembuhkan bronkitis, namun hanya membantu mengurangi gejalanya saja. Obat bronkitis alami yang direkomendasikan, antara lain:

1. Berkumur Air Garam

Berkumur menggunakan air garam dapat membantu mengurangi sakit tenggorokan akibat bronkitis. Meski begitu, jangan gunakan air panas untuk mengurangi gejala radang saluran bronkus tersebut.

Pasalnya, air panas justru dapat mengiritasi tenggorokan dan menyebabkan perburukan nyeri. 

Oleh karena itu, untuk meredakan sakit tenggorokan, sangat disarankan menggunakan air hangat yang dicampur bersama garam.

Artikel Lainnya: Punya Gejala Mirip, Ini Beda Asma dan Bronkitis

2. Jahe

Peradangan dan iritasi akibat bronkitis dapat menyebabkan batuk tidak berkesudahan. Batuk yang dihasilkan dapat berupa batuk kering maupun berdahak.

Untuk mengurangi gejala tersebut, Anda dapat menggunakan obat tradisional bronkitis berupa jahe yang dicampurkan bersama teh hangat.

Berdasarkan studi yang dimuat Journal of Complementary and Integrative Medicine, jahe mengandung senyawa antiperadangan yang efektif meredakan batuk.

3. Bawang Putih

Obat herbal bronkitis berikutnya adalah bawang putih. Disampaikan dr. Muhammad Iqbal Ramadhan, bawang putih mengandung senyawa yang berperan sebagai agen antivirus dan antibakteri. 

“Senyawa ini bermanfaat untuk menghilangkan virus maupun bakteri yang menyebabkan saluran bronkus meradang,” paparnya.

Selain itu, dr. Iqbal menambahkan, bawang putih juga dapat menaikkan imunitas tubuh. 

“Menurut beberapa penelitian, penderita bronkitis bisa mengalami peningkatan imun yang signifikan ketika konsumsi bawang putih,” jelasnya.

Salah satu riset tersebut dipublikasikan melalui National Center for Biotechnology Information. Hasil studi menyebut bahwa konsumsi bawang putih secara teratur dapat membantu mencegah bronkitis.

Untuk memperoleh khasiat herbal tersebut, gunakan bawang putih segar yang diparut dan dicampurkan bersama air hangat dan lemon, lalu minum secara rutin.

Artikel Lainnya: Menyingkap Manfaat Sehat Bawang Putih untuk Bronkitis

4. Menghirup Uap Panas

Menghirup uap panas bermanfaat membantu memecah lendir yang diproduksi oleh bronkus. Hal ini agar lendir dapat dikeluarkan lebih mudah melalui hidung ataupun mulut.

Terapi pengobatan alami ini dapat dilakukan dengan menyediakan air panas di dalam baskom. Lalu, dekatkan wajah di sekitar baskom, sembari menghirup uap yang dihasilkan air panas.

5. Beristirahat

Sebagian besar kasus bronkitis disebabkan oleh infeksi virus. Karenanya, radang saluran bronkus jenis ini tidak dapat diobati menggunakan antibiotik.

Solusi terbaik mengobati bronkitis akibat virus yaitu dengan dengan beristirahat secara teratur. Istirahat dapat membantu mempercepat proses pemulihan.

Selain beristirahat, batasi pula kegiatan berbicara untuk mengurangi gejala batuk, sehingga iritasi saluran bronkus dapat diminimalkan.

Itu dia sederet terapi dan obat alami untuk bronkitis. Jika ingin bertanya lebih lanjut seputar penyakit saluran pernapasan, konsultasikan kepada dokter via Live Chat.

(OVI/JKT)

Referensi:

Verywell Health. Diakses 2022. Home Remedies for Acute Bronchitis.

Healthline. Diakses 2022. What Are the Symptoms of Bronchitis?

Journal of Complementary and Integrative Medicine. Diakses 2022. Anti-inflammatory and antioxidant effect of ginger in tuberculosis.

National Center for Biotechnology Information. Diakses 2022. The effect of Allium sativum (Garlic) extract on infectious bronchitis virus in specific pathogen free embryonic egg.

Ditinjau oleh dr. Muhammad Iqbal Ramadhan

Obat alamibronkusParuBronkitis

Konsultasi Dokter Terkait