HomeInfo SehatPernapasanMinyak Esensial yang Bermanfaat untuk Meredakan Batuk
Pernapasan

Minyak Esensial yang Bermanfaat untuk Meredakan Batuk

Aditya Prasanda, 31 Des 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Batuk berkepanjangan bisa turunkan kualitas hidup. Untuk meredakan batuk, Anda bisa mencoba sederet minyak esensial berikut.

Minyak Esensial yang Bermanfaat untuk Meredakan Batuk

Minyak esensial atau essential oil merupakan ekstrak minyak yang disuling dari tanaman. Produk herbal ini ada banyak jenisnya, salah satunya yaitu essential oil untuk batuk.

Manfaat minyak esensial untuk batuk disebut-sebut dapat meredakan respons alami tubuh tersebut. Caranya dengan mencairkan lendir dan mengendurkan otot-otot pernapasan. 

Lantas, apa saja minyak esensial yang direkomendasikan untuk meredakan batuk? Ketahui selengkapnya lewat ulasan berikut.

1. Kayu Putih

Minyak esensial kayu putih mengandung cineole atau eukaliptol. Komponen ini berperan menciptakan aroma khas kayu putih.

Kandungan tersebut juga berperan memberikan efek relaksasi pada pernapasan. Hal ini karena eukaliptol dapat membantu melebarkan pembuluh darah, sehingga memungkinkan lebih banyak oksigen masuk ke paru-paru.

Pada gilirannya, manfaat minyak kayu putih dapat membantu melegakan napas pada orang yang mengalami batuk secara terus menerus. Dengan demikian, keluhan batuk dapat diminimalkan.

Guna memperoleh khasiat essential oil untuk batuk tersebut, oleskan minyak kayu putih di area dada maupun leher.

2. Peppermint

Minyak esensial untuk meredakan batuk selanjutnya berbahan peppermint. Disampaikan dr. Reza Fahlevi, essential oil peppermint bermanfaat melegakan tenggorokan, serta merangsang dahak agar lebih mudah dikeluarkan.

Peppermint juga memiliki zat antiperadangan yang dapat membantu meredakan batuk lebih cepat,” katanya.

Sederet khasiat peppermint tersebut berasal dari senyawa mentol yang dikandungnya. Mentol berperan melegakan tenggorokan yang gatal akibat batuk kering

Hal ini berkat sifat antitusif (antibatuk) dan antispasmodik (merelaksasi otot polos) mentol. Senyawa ini juga bermanfaat membuka aliran udara hidung yang tersumbat.

Untuk memperoleh manfaat peppermint tadi, oleskan minyak esensial ini pada dada dan belakang leher. Untuk meredakan batuk, aroma minyak peppermint juga dapat dihirup langsung.

Artikel Lainnya: Deretan Manfaat Minyak Bunga Melati untuk Kesehatan

3. Lemon

Essential oil lemon merupakan herbal yang dikenal dapat meredakan batuk dan pilek dengan cepat. Hal ini karena minyak lemon mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mendukung sistem limfatik.

Khasiat itu diperoleh dari kandungan senyawa antibakteri, antioksidan, dan antiperadangan dalam minyak esensial lemon. Kandungan-kandungan tersebut berfungsi melindungi tubuh dari ancaman patogen penyebab batuk.

Di saat bersamaan, senyawa dalam lemon juga meningkatkan aliran darah dan meminimalkan pembengkakan kelenjar getah bening sehingga mendukung kekebalan tubuh. 

Untuk meredakan batuk, 1-2 tetes minyak esensial lemon dapat dicampurkan bersama madu dan segelas air. Kemudian diminum.

4. Tea Tree

Tea tree oil merupakan salah satu minyak esensial yang dikenal untuk meredakan batuk. Khasiatnya untuk batuk diperoleh dari kandungan antimikroba dan antivirus di dalamnya. 

Kandungan tersebut dapat membantu membersihkan sistem pernapasan dari bakteri maupun virus penyebab batuk.

Selain itu, tea tree oil juga bersifat antiseptik, sehingga berperan membantu melegakan hidung tersumbat, meredakan batuk, maupun masalah pernapasan lainnya.

Manfaat minyak ini dapat diperoleh dengan mengoleskan 5 tetes pada bagian dada maupun belakang leher. Tea tree juga dapat dihirup langsung guna melegakan pernapasan. 

Itu dia daftar essential oil untuk mengatasi batuk. Ingat, produk herbal ini hanyalah bagian dari pengobatan komplementer. Untuk meredakan batuk, Anda harus mengatasi penyebab utama yang memicu munculnya respons alami tubuh tersebut.

Pada prinsipnya, batuk merupakan cara tubuh untuk mengeluarkan zat maupun partikel di dalam saluran napas. Batuk juga bisa mengindikasikan kondisi medis lainnya, seperti asma, bronkitis kronis, maupun kanker paru.

Berkonsultasilah kepada dokter bila Anda mengalami batuk berkepanjangan. Jika ingin bertanya lebih lanjut seputar khasiat herbal lainnya, konsultasi ke dokter via live chat.

(PUT/JKT)

Referensi:

Dr. Axe. Diakses 2021. Top 7 Essential Oils for Cough.

Livestrong. Diakses 2021. Got a Cold? Try a Lemon, Honey and Hot Water Concoction to Help Your Cough.

BatukEssential Oil

Konsultasi Dokter Terkait