HomeInfo SehatKankerKanker Paru Sel Kecil dan Gejalanya yang Mesti Diwaspadai
Kanker

Kanker Paru Sel Kecil dan Gejalanya yang Mesti Diwaspadai

Zahra Aminati, 07 Des 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Salah satu jenis keganasan yang patut Anda waspadai adalah kanker paru sel kecil atau small cell lung cancer (SCLC). Kenali gejalanya agar Anda bisa lebih waspada.

Kanker Paru Sel Kecil dan Gejalanya yang Mesti Diwaspadai

Berbicara tentang kanker paru, keganasan ini ternyata memiliki beberapa tipe yang berbeda. Salah satu tipenya, yaitu kanker paru sel kecil atau Small Cell Lung Cancer (SCLC).

Kanker paru merupakan jenis keganasan yang cukup sering ditemukan. Data dari Badan Kesehatan Dunia (WHO) tahun 2014 menyebut bahwa kanker paru-paru yang terjadi pada pria di Indonesia mencapai 25.322 orang.

Mengenal Kanker Paru Sel Kecil

Melansir Healthline, Small Cell Lung Cancer (SCLC) merupakan jenis kanker paru yang agresif. Sebab, pada kondisi ini, sel kanker cenderung tumbuh dengan cepat dan lebih mudah menyebar ke bagian tubuh lainnya (metastasis).

Karena kondisi tersebut, SCLC sulit terdeteksi sejak dini. Hal ini membuat pengobatan kanker paru sel kecil terlambat dilakukan, sehingga tingkat kesembuhannya juga tergolong rendah.

Artikel Lainnya: Minum Air Garam Bisa Jaga Kesehatan Paru, Benarkah?

Hingga kini belum diketahui pasti penyebab kanker paru sel kecil.. Namun, dr. Astrid Wulan Kusumoastuti mengatakan, kondisi tersebut berhubungan erat dengan zat karsinogen yang berasal dari rokok.

“Karsinogen dalam rokok bisa merusak sel DNA. Hal ini menyebabkan sel bermutasi ke arah kanker (keganasan),” kata dr. Astrid.

Selain itu, berkontak erat dengan zat-zat tertentu yang ada di lingkungan tempat tinggal juga dapat membuat Anda berisiko lebih tinggi mengalami kanker paru-paru sel kecil. Beberapa zat yang dimaksud, meliputi:

  • Radon, yaitu gas radioaktif yang umumnya ditemukan di ruang bawah.
  • Asbes, yaitu bahan yang dapat ditemukan di bangunan dan rumah tua.
  • Bahan kimia yang dapat dihirup, seperti arsenik, silika, dan produk batubara.
  • Knalpot diesel dan polusi udara.
  • Mengonsumsi minuman yang terkontaminasi arsenik.
  • Mengonsumsi suplemen tertentu, seperti beta karoten, khususnya dalam jangka panjang.

Gejala yang Muncul Akibat Kanker Paru Sel Kecil

Stadium kanker menggambarkan tingkat keparahan atau luasnya penyebaran. Berikut ini penjelasan lebih lanjut mengenai stadium SLCC:

1. Kanker Paru-Paru Stadium Terbatas

Pada stadium ini, kanker terbatas pada satu sisi dada. Kelenjar getah bening juga mungkin terpengaruh.

Menurut American Cancer Society (ACS), sekitar 1 dari 3 orang dengan kanker paru sel kecil memiliki tahap terbatas saat pertama kali didiagnosis.

Artikel Lainnya: Mengenal Bagian Paru-Paru dan Fungsinya dalam Menunjang Kehidupan

2. Kanker Paru-Paru Stadium Ekstensif

Pada tahap ekstensif, kanker telah menyebar ke sisi lain dada, dan memengaruhi kedua sisi paru-paru. Kanker juga telah mencapai kelenjar getah bening, serta bagian lain dalam tubuh.

Berdasarkan American Cancer Society, 2 dari 3 orang mengalami kanker paru sel kecil stadium ekstensif saat pertama kali didiagnosis.

Lantas, bagaimana dengan gejalanya? Menurut National Cancer Institute, ada beberapa gejala yang bisa terjadi akibat kanker paru sel kecil, antara lain:

  • Merasakan ketidaknyamanan atau nyeri pada dada.
  • Batuk yang tidak kunjung membaik atau memburuk seiring waktu.
  • Kesulitan bernapas.
  • Mengi.
  • Adanya darah dalam dahak.
  • Suara terasa serak.
  • Kesulitan menelan.
  • Kehilangan selera makan.
  • Penurunan berat badan tanpa alasan yang diketahui.
  • Mudah merasa lelah.
  • Pembengkakan di wajah atau di pembuluh darah sekitar leher.

Jika Anda merasa mengalami gejala-gejala yang berkaitan dengan penyakit kanker paru sel kecil, sebaiknya jangan tunda untuk berobat ke dokter. Semakin dini diketahui dan diobati, semakin tinggi pula kemungkinan sembuh.

Butuh bantuan atau memiliki pertanyaan terkait kanker paru sel kecil dan penyakit-penyakit lainnya? Anda bisa berkonsultasi kepada dokter melalui peramban atau smartphone, dengan memanfaatkan layanan LiveChat 24 jam atau aplikasi KlikDokter.

(NB/JKT)

Sumber:

Healthline. Diakses 2021. Small Cell Lung Cancer.

American Cancer Society. Diakses 2021. Small Cell Lung Cancer Stages.

National Cancer Institute. Diakses 2021. Small Cell Lung Cancer Treatment (PDQ®)–Patient Version.

Kankerkanker paru

Konsultasi Dokter Terkait