Kulit

Membersihkan Wajah dengan Handuk Hangat, Benarkah Efektif?

Zahra Aminati, 28 Okt 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Metode membersihkan wajah memang beragam. Salah satunya yang juga semakin populer adalah membersihkan wajah dengan handuk hangat. Benarkah lebih efektif? Simak penjelasannya berikut ini.

Membersihkan Wajah dengan Handuk Hangat, Benarkah Efektif?

Di dalam dunia kecantikan, munculnya tren baru memang sifatnya sangat dinamis. Seperti saat ini ketika metode membersihkan wajah dengan handuk hangat semakin populer di tengah kita.

Dikatakan sebagai metode yang baru, sebenarnya tidak juga. Ini karena penggunaan handuk hangat dilakukan sejak lama di salon atau spa.

Namun, metode tersebut menjadi populer karena ternyata bisa dilakukan dengan mudah di rumah. Lalu, apakah membersihkan wajah dengan handuk hangat efektif? Berikut ulasannya

 

Efektif, Asalkan...

Berdasarkan pernyataan Lori Leib, penata rias profesional Bodyography yang dilansir dari Bustle, handuk hangat dapat membuka pori-pori wajah dan memungkinkan produk perawatan kulit terserap dengan mudah.

Ditambah lagi, menggunakan handuk hangat juga berfungsi melembutkan kulit wajah serta menenangkan otot-otot wajah.

Artikel Lainnya: Membersihkan Wajah dengan Minyak, Lebih Efektifkah?

Pernyataan Leib didukung pula oleh dr. Sara Elise Wijono. “Handuk hangat untuk membersihkan wajah memberikan panas yang membantu membuka pori-pori di wajah. Jadi, membersihkan wajah pun bisa lebih efektif,” jelasnya.

Penggunaan handuk hangat pun efektif untuk memberikan hasil cukur yang maksimal pada wajah pria.

Melansir Leaf TV, uap yang dikeluarkan handuk hangat akan membuka pori-pori, melembabkan kulit, dan membuat kulit di sekitar rambut yang ingin dicukur menjadi lebih lembut.

Namun, efektivitas penggunaan handuk hangat untuk membersihkan wajah tetap bergantung pada kondisi kulit.

Penggunaannya pada orang berkulit normal memang tergolong efektif. Sementara untuk orang berkulit sensitif, ada beberapa penyesuaian yang harus dilakukan agar hasilnya efektif.

Dokter Sara menjelaskan, “Biasanya, penggunaan handuk hangat untuk kulit sensitif cukup aman. Mungkin perlu diperhatikan saja cara pemakaiannya. Jangan digosok ke kulit, tapi lebih ditepuk-tepuk lembut.”

Selain itu, untuk kulit yang sangat sensitif atau menderita penyakit, seperti rosacea, jerawat parah, peradangan, atau kondisi kulit yang akan semakin buruk akibat uap, sebaiknya hindari metode ini.

Membersihkan dengan handuk hangat bisa membuat kulit wajah yang sensitif menjadi teriritasi.

Artikel Lainnya: Efek Buruk Membersihkan Wajah Menggunakan Tisu Basah

Cara Efektif Membersihkan Wajah dengan Handuk Hangat

Membersihkan wajah dengan handuk hangat pun perlu dilakukan dengan benar. Leib menyarankan untuk tidak menggunakan handuk yang terlalu panas.

Ketika menghangatkannya, bisa menggunakan alat penghangat handuk. Jika tidak ada, maka bisa memasukkan handuk yang sudah dibasahi ke dalam microwave selama satu menit. Cara tentu bisa Anda lakukan di rumah.

Lebih detailnya, Healthline memaparkan cara tepat membersihkan wajah dengan handuk hangat seperti berikut:

  • Ambil handuk tangan dan rendam di wastafel atau mangkuk berisi air panas.
  • Tambahkan minyak herbal, seperti seperti peppermint, lavender, eucalyptus, atau cendana.
  • Amankan rambut sehingga tidak menyentuh wajah, kemudian bersihkan wajah serta leher dengan menggunakan pembersih eksfoliasi yang lembut.
  • Ambil handuk yang direndam, lalu peras hingga terasa lembap.
  • Cari posisi nyaman untuk meletakkan handuk di wajah (bisa duduk dengan nyaman atau berbaring).
  • Letakkan handuk hangat di wajah, pegang setiap sudutnya sehingga bertemu di tengah dahi.
  • Sesuaikan handuk sehingga menutupi seluruh wajah, termasuk mata. Sisakan lubang untuk hidung bernapas.
  • Diamkan handuk di wajah Anda selama 5 menit.

Dari penjelasan di atas, Anda kini mengetahui tentang efektivitas membersihkan wajah menggunakan handuk hangat.

Jika ada pertanyaan lain mengenai perawatan wajah atau informasi kesehatan lainnya, silahkan gunakan fitur LiveChat 24 jam di aplikasi Klikdokter.

[PUT/AYU]

kesehatan kulitSkincare

Konsultasi Dokter Terkait