Kesehatan Bayi

Aturan Menambahkan Kerang untuk MPASI Bayi

Krisna Octavianus Dwiputra, 08 Mar 2023

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kerang menjadi salah satu makanan laut yang lezat dan bergizi. Namun, adakah manfaatnya untuk MPASI bayi? Simak kata dokter.

Aturan Menambahkan Kerang untuk MPASI Bayi

Saat bayi sudah memasuki fase konsumsi MPASI, para ibu biasanya akan bereksperimen dengan beberapa jenis bahan untuk membuat makanan si kecil. Nah, apakah kerang boleh ditambahkan ke dalam menu pendamping ASI?

Pasalnya, kerang yang kaya gizi terkadang dapat menimbulkan reaksi tertentu dalam kesehatan. Untuk mengetahui keamanan kerang untuk bayi, mari simak penjelasan dokter berikut ini.

Kerang, Makanan Laut Penuh Gizi

Melansir Healthline, 84 gram kerang kukus memiliki kandungan gizi:

  • Kalori: 94
  • Lemak: 1,2 gram
  • Protein: 19,5 gram
  • Asam lemak omega-3: 333 mg
  • Vitamin B12 
  • Kalsium
  • Zat besi
  • Magnesium
  • Fosfor
  • Kalium
  • Seng
  • Tembaga
  • Selenium

Semua mineral yang disebutkan penting untuk kesehatan tubuh. Misalnya, selenium, nutrisi ini meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan fungsi tiroid.

Zinc atau seng diperlukan untuk fungsi otak dan pertumbuhan tubuh. Lalu, tembaga dapat membantu melindungi dari diabetes dan penyakit jantung.

Artikel Lainnya: Hindari 3 Makanan Ini agar Bayi Tak Kolik Saat Menyusu

Bolehkah Menyajikan Kerang untuk MPASI?

Karena manfaatnya luar biasa, jadi bolehkah bayi makan kerang? Mengingat, bahan seafood ini juga kerap mengandung zat berbahaya misalnya merkuri.

Menurut dr. Valda Garcia, kalau sesekali, silakan saja memberikan kerang untuk bayi. Akan tetapi, cek juga apakah ada reaksi setelah ia memakan kerang.

"Sebenarnya boleh saja, asal tekstur [kerang] sesuai usia. Tapi, harus dilihat ada risiko alergi atau tidak. Menurut saya, lebih aman dikasih di atas umur 1 tahun," ungkap dr. Valda.

Berikan kerang untuk bayi dalam porsi yang wajar. Hindari memberikannya secara berlebihan demi mencegah risiko kesehatan.

Artikel Lainnya: Kekurangan Omega-3 Sebabkan Bayi Lahir Prematur?

Agar lebih aman, si kecil bisa makan kerang yang sudah dikukus. Anda bisa menambahkan sedikit bumbu dan pastikan anak dapat mengunyahnya dengan mudah.

Bila bayi diketahui mengalami alergi akibat kerang, jangan khawatir karena masih ada beberapa pilihan makanan laut yang sehat dan aman. 

Anda bisa mencoba ikan salmon atau kembung yang tak kalah dalam hal kandungan omega-3.

Kalau Anda ingin memberikan MPASI mengandung kerang, dr. Valda menyarankan untuk konsultasi ke dokter spesialis anak terlebih dahulu.

Selain itu, ketahui juga dari mana asal kerang yang Anda beli. Jangan sampai makanan tersebut sudah banyak tercemar zat berbahaya.

Konsumsi kerang untuk bayi disarankan dikonsultasikan ke dokter anak lewat LiveChat. Yuk, ketahui beragam info MPASI lainnya hanya di Klikdokter!

(FR/AYU)

MPASI

Konsultasi Dokter Terkait