Seks

Ragam Bentuk Penis yang Perlu Diketahui

Nur Budhi, 29 Agt 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Setiap pria memiliki bentuk penis yang berbeda-beda. Kenali macam-macam bentuk penis, agar kamu bisa lebih mudah mendeteksi jika terdapat masalah pada organ intim ini.

Ragam Bentuk Penis yang Perlu Diketahui

Setiap pria memiliki karakteristik fisik yang bervariasi satu dengan yang lainnya. Bukan hanya dari tinggi, berat badan, bentuk wajah, atau yang lainnya, melainkan juga dari bentuk penis masing-masing. 

Jika kamu adalah seorang pria, mengenali bentuk penis sendiri dapat menjadi langkah untuk mencegah terjadinya penyakit. 

Tidak hanya itu, mengetahui bentuk penis juga dapat dijadikan patokan untuk menentukan posisi berhubungan intim yang paling tepat bagi kamu dan pasangan.

Perbedaan bentuk penis pada pria dapat terjadi akibat pengaruh tumbuh kembang saat masih di dalam kandungan. Bentuk penis dan ukurannya juga dipengaruhi oleh kadar hormon testosteron yang dimiliki pria. 

Berikut ini adalah bentuk-bentuk penis pria yang perlu kamu ketahui: 

1. Melengkung

Tren Penis Whitening, Amankah Bagi Kesehatan? (M Unal Ozmen/shutterstock)

Terdapat beberapa pria yang memiliki penis dengan bentuk melengkung seperti buah pisang saat sedang ereksi. 

Seorang pria dengan penis melengkung akan lebih mudah untuk merangsang G-spot, A-spot, dan prostat. kamu dapat menggunakan posisi misionaris untuk berhubungan intim dengan pasangan kamu.

Artikel lainnya: Cara Menyembunyikan Ereksi yang Datang Tiba-Tiba 

2. Kurus dan Lurus

Bentuk penis yang kurus dan lurus tergolong normal dan sering ditemukan. Tidak ada yang salah dengan bentuk penis ini.

kamu juga dapat melakukan hubungan seksual dengan nyaman, dengan sedikit atau tanpa penyesuaian. 

3. Panjang dan Besar

Penis Keluar Nanah, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya (Bangkoker/Shutterstock)

Bentuk penis yang panjang dan besar mungkin sangat diidamkan pasangan. Sayangnya bentuk seperti ini tidak menjadi jaminan hubungan seksual akan selalu berujung memuaskan. 

Bahkan, tidak sedikit pasangan dengan penis panjang dan besar yang justru mengeluh kesulitan saat melakukan hubungan seksual.

Selalu pastikan pasangan kamu siap untuk melakukan hubungan seksual atau gunakan pelumas jika diperlukan.

Artikel lainnya: Penyebab Kulit Penis Mengelupas, Apa Saja?

4. Mengerucut

Penis yang mengerucut adalah penis yang lebih besar pada bagian pangkalnya dan menyempit saat semakin dekat ke kepala penis. 

Bentuk penis seperti ini membuat penetrasi menjadi lebih mudah dan bagian pangkal yang lebih besar akan memberikan rangsangan yang lebih saat kamu masuk lebih dalam.

5. Berlekuk

Tahukah kamu bahwa penis juga bisa memiliki bentuk yang berlekuk-lekuk? Penis berlekuk yang sudut lengkungannya hanya 5-10 derajat masih tergolong normal. 

Bentuk melengkung ini terjadi karena ada otot ligamen yang menyokong penis ke pelvis.

Artikel Lainnya: Cara Memperbesar Penis

6. Kepala Besar

Memperbesar Penis dengan Jelqing, Amankah? (Mario Claudio Boh/Shutterstock)

Penis dengan kepala besar dan pangkal yang lebih kecil disebut sebagai penis palu. 

Ketebalan ekstra di ujung dapat membantu merangsang dinding vagina atau dubur, menciptakan gesekan yang akan terasa baik untuk keduanya. 

Posisi klasik seperti misionaris disarankan untuk bentuk penis seperti ini.

Artikel lainnya: Ukuran Penis yang Normal Berdasarkan Ras

7. Batang yang Tebal

Sebagian pria memiliki bentuk penis dengan batang yang tebal atau berdiameter besar. 

Pemilik bentuk penis seperti ini memerlukan pelumas ekstra saat berhubungan seksual untuk mencegah terjadinya nyeri dan rasa tidak nyaman.

8. Berotot

Layaknya lengan atlet angkat beban, penis juga ada yang memiliki batang dengan otot yang terlihat lebih jelas saat ereksi. 

Bagi beberapa orang, penis ini terlihat lebih seksi dan dapat memberikan imajinasi yang lebih liar saat “bertempur” di atas ranjang.

9. Bengkok

Penis jenis ini memiliki lekukan yang mencolok. Jika kamu atau pasangan sedang mengalami kesulitan, kemauan untuk bereksperimen dengan sudut yang berbeda akan membantu menemukan posisi apa yang cocok untuk kamu. 

Namun, terdapat beberapa pria dengan bentuk penis yang sangat bengkok dan memiliki lengkungan lebih dari 30 atau bahkan 60 derajat.

Penis dengan lengkungan yang berkisar antara 30 hingga 60 biasanya disebabkan oleh penyakit Peyronie. Kondisi ini bisa memicu gangguan ereksi, penis terasa nyeri, dan penis tampak lebih pendek karena berbentuk sangat bengkok.

10. Mikropenis

Mikropenis adalah penis dengan ukuran yang tidak lebih dari 7-8 cm ketika sedang ereksi. 

Kondisi ini dihubungkan dengan rendahnya kadar hormon testosteron saat seorang pria masih berada di dalam kandungan. Jangan berkecil hati, karena mikropenis tetap dapat memberikan kepuasan saat bercinta.

11. Disunat

5 Cara Membersihkan Penis Setelah Berhubungan Seks (id art/Shutterstock)

Penis yang disunat telah dihilangkan kulupnya. Ini berarti kepala penis selalu terlihat dan tidak perlu menarik kembali kulit untuk mengaksesnya.

Namun, perlu diketahui bahwa tidak ada perbedaan dalam rasa kenikmatan selama berhubungan seksual.

Artikel lainnya: Hati-Hati Masalah Penis ini Muncul Pada Beberapa Pasien COVID-19

12. Tidak Disunat

Penis yang tidak disunat memiliki kulup yang utuh. Hanya sebagian kepala yang terlihat kecuali dalam keadaan tegak dan itupun tergantung pada seberapa banyak kulit yang ada.

Itulah macam-macam bentuk penis yang perlu kamu ketahui. Namun, terdapat beberapa bentuk penis yang dikategorikan tidak normal sehingga memerlukan penanganan lebih lanjut oleh dokter. 

Contoh bentuk penis yang tidak normal, yaitu ketika lubang uretra terletak lebih ke atas atau ke bawah. Kondisi ini dikenal dengan istilah hipospadia, dan biasanya perlu dioperasi untuk mengatasinya.

Sebaiknya kamu tidak hanya memperhatikan bentuk penis, tetapi juga kesehatannya. Jika mendapati adanya bengkak, nyeri, dan kemerahan pada kepala penis, segeralah berobat ke dokter. Gejala-gejala tersebut dapat menjadi indikasi peradangan. 

Cari tahu informasi lainnya mengenai kesehatan penis dengan membaca artikel di aplikasi KlikDokter. Kamu juga dapat berkonsultasi dengan dokter melalui layanan Tanya Dokter.

[RS]

Kesehatan Penis

Konsultasi Dokter Terkait