HomeInfo SehatCovid-19Waspada, Tokoh-tokoh Dunia Ini Positif Kena Virus Corona!
Covid-19

Waspada, Tokoh-tokoh Dunia Ini Positif Kena Virus Corona!

Ayu Maharani, 13 Mar 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Saking banyaknya jumlah kasus, beberapa tokoh dunia berikut ini juga sampai kena infeksi virus corona, lho. Simak informasi selengkapnya.

Waspada, Tokoh-tokoh Dunia Ini Positif Kena Virus Corona!

Banyaknya orang yang terinfeksi virus corona atau COVID-19 kini bukan sekadar ribuan lagi, melainkan ratusan ribu! Hingga berita ini diluncurkan, jumlah terinfeksi lebih dari 120 ribuan kasus, sedangkan jumlah orang yang meninggal dunia akibat infeksi coronavirus lebih dari 4500 orang.

Dari sekian banyak orang yang terkena virus corona, beberapa  di antaranya ada tokoh-tokoh dunia. Mulai dari pejabat pemerintahan, artis Hollywood, hingga pemain sepak bola klub terkenal!

Bahkan disebut-sebut, mereka ini berisiko lebih tinggi untuk kena infeksi virus corona. Kenapa kira-kira?

 

Mengapa Tokoh Penting Berisiko Lebih Tinggi Terinfeksi Virus Corona?

Sebenarnya, setiap orang berpotensi terinfeksi coronavirus. Hal itu dibuktikan oleh banyaknya  jumlah pasien yang telah menyebar ke seluruh penjuru dunia.

Akan tetapi, ada alasan tertentu mengapa tokoh-tokoh penting dianggap lebih berisiko. Ya, karena mereka harus berkontak dengan banyak orang yang memiliki asal berbeda-beda. Mereka juga sering menghadiri acara-acara yang jumlah audience-nya banyak.

Semakin banyak dan beragam orang yang dijumpai, apalagi sampai berkontak fisik (salaman atau cipika-cipiki), semakin tinggi pula risiko untuk tertular!

Belum lagi, mereka memiliki aktivitas yang padat, sehingga punya waktu istirahat yang lebih sedikit dibanding orang biasa.

Mereka yang punya segudang aktivitas, tapi tak memiliki waktu yang cukup untuk beristirahat biasanya memiliki daya tahan tubuh yang lebih rendah. Alhasil, makin tinggi lagi potensi untuk terkena COVID-19 ini.

Artikel Lainnya: Hati-hati Virus Corona, Ini Pertolongan Pertama untuk Mengatasinya

Daftar Public Figure yang Terkena Infeksi Virus Corona

Tentu Anda penasaran, siapa saja tokoh terkenal yang sudah positif terkena infeksi COVID-19.

Tidak semuanya berusia lanjut, mereka yang masih berada di usia produktif pun ikut kena imbasnya. Agar tak menebak-nebak lagi siapa saja yang dimaksud, berikut ulasannya.

  1. Pemain Basket Donovan Mitchell

Kemarin (12/03), Donovan dari Utah Jazz mengonfirmasi dirinya positif terkena infeksi virus corona. Sebelum Donovan, pemain Utah Jazz lainnya juga ada yang positif, yaitu Rudy Gobert.

Karena adalah lebih dari satu orang yang terkena, maka pertandingan olahraga basket NBA ditutup sementara.

  1. Pemain Sepak Bola Juventus, Daniele Rugani

Pemain bek tengah klub bola Italia, Daniele Rugani, juga bernasib sama seperti Donovan Mitchell. Orang-orang di klub tersebut yang telah berkontak dengan Rugani juga melakukan isolasi diri untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Italia sendiri kini menjadi negara yang paling banyak memiliki pasien virus corona setelah Tiongkok. Semua pertandingan olahraga di negara itu ditangguhkan hingga 3 April.

  1. Manager Klub Sepak Bola Arsenal

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, dinyatakan positif mengidap infeksi virus corona dan pertandingan klub melawan Brighton pada hari Sabtu (14/03) jadi ditunda.

The Gunners juga telah menutup tempat latihan mereka dan staf klub yang baru-baru ini melakukan kontak dengan Arteta akan mengisolasi diri.

Artikel Lainnya: Waspada, Penderita Virus Corona Bisa Tidak Menunjukkan Gejala!

  1. Aktor Hollywood Tom Hanks

Aktor Tom Hanks mengatakan, ia dan istrinya, Rita Wilson, positif terinfeksi virus corona.

Pria berusia 63 tahun tersebut terkena virus corona saat sedang berada di Australia, tempat dia akan membuat film tentang kehidupan mendiang Elvis Presley.

Tom Hanks beserta istrinya masih berada di Australia untuk menjalani protokol yang direkomendasikan oleh kebijakan yang ada. Bersama dengan warga lainnya yang juga terinfeksi COVID-19, pasangan suami istri itu akan diisolasi dan diobservasi.

Lewat media sosialnya, Tom Hanks menjelaskan perihal kondisinya. Tubuhnya lemas, batuk, dan pegal-pegal di sekujur tubuh. Sedangkan istrinya, terus-menerus merasa kedinginan dan demam.

Artikel Lainnya: Tanda-tanda Seseorang Sudah Sembuh dari Virus Corona

  1. Wakil Menteri Kesehatan Iran

Sebelum hasil tes mengatakan dirinya positif, pihaknya sempat memberi penjelasan mengenai wabah ini kepada wartawan. Hanya saja, dia sudah menunjukkan gejala tidak enak saat menjelaskannya kepada wartawan.

Iran sendiri menjadi negara urutan ketiga yang memiliki jumlah pasien virus corona terbanyak setelah Tiongkok dan Italia.

  1. Menteri Kesehatan dan Anggota Parlemen Inggris

Menteri Kesehatan Inggris, Nadine Dorries, telah didiagnosis positif coronavirus. Dorries mengatakan, dia telah mengisolasi diri di rumah.

Anggota parlemen dari Partai Buruh, Rachael Maskell pun mengatakan, dia juga diperintahkan untuk melakukan hal yang sama seperti Dorries karena keduanya berkontak.

  1. Menteri Kesetaraan Spanyol

Menteri Kesetaraan Spanyol dinyatakan positif mengidap infeksi virus corona. Ia  telah dikarantina bersama pasangannya, Wakil Perdana Menteri dan Pemimpin Podemos Pablo Iglesias sejak kemarin (12/03).

Karena mereka berkontak dengan banyak anggota, semua anggota pemerintahan Spanyol diwajibkan menjalani tes coronavirus.

  1. Sophie Grégoire, Istri Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau

Kamis kemarin, istri perdana menteri Kanada ini melakukan tes untuk mendeteksi coronavirus, dan hasilnya menyatakan ia positif terinfeksi. Akhirnya, dokter mewajibkan Sophie Grégoire untuk diisolasi di rumah sakit. 

Sedangkan setelah istrinya didiagnosis positif infeksi corona, Justin Trudeau memutuskan untuk mengarantinakan dirinya sendiri selama 2 minggu.

  1. Press Secretary Presiden Brazil, Fabio Wajngarten

Pemerintah Brazil juga dikejutkan dengan hasil tes virus corona. Kali ini, salah satu orang terdekat Presiden Brazil, Jair Bolsonaro, kedapatan positif terhadap COVID-19. Press Secretary Presiden Brazil, Fabio Wajngarten positif coronavirus pada Kamis (12/3) lalu.

Hasil tes kesehatan ini membuat Presiden Brazil harus masuk daftar pasien dalam pengawasan karena melakukan kontak dengan pasien virus corona. Pemimpin negara tersebut harus dikarantina.

Tentunya, hal ini juga membuat geger Gedung Putih, Amerika Serikat. Ini karena Fabio Wajngarten memenuhi undangan Presiden AS, Donald Trump di Mar-a-Lago Resort, Florida pada Sabtu malam (7/3).

Artikel Lainnya: Perlu Dijaga, Kesehatan Mental Pasien Virus Corona Juga Penting!

Public Figure yang Belum Positif, tapi Harus Dikarantina

Anggota girlband Korea Twice, Tzuyu, juga harus mengarantinakan dirinya sendiri setelah kembali ke Taiwan dari ke Korea Selatan. Pasalnya, Korsel termasuk salah satu negara yang memiliki jumlah pasien virus corona terbanyak selain Tiongkok.

Sementara itu, penyanyi Chung Ha, juga harus melakukan tindakan serupa setelah stafnya ada yang terinfeksi virus corona pasca pulang dari Milan Fashion Week.

Cristiano Ronaldo pun tak bisa kembali dulu ke Italia untuk bermain sepak bola dengan Juventus setelah salah satu beknya positif corona.

Pemain bola yang punya skill tinggi itu kini harus tertahan di negeri asalnya, Portugal, tepatnya di kota Madeira. Portugal sendiri sampai saat ini memiliki 78 kasus positif corona.

Sedangkan, Presiden Filipina, Rodrigo Duterte justru sukarela melakukan tes virus corona. Ini dilakukan setelah adanya sejumlah kematian warganya akibat COVID-19.

Presiden Rodrigo pun meminta para warganya bersama-sama memerangi ancaman coronavirus. Bahkan, mengeluarkan sejumlah peraturan yang menjaga kesehatan masyarakatnya.

Semoga saja tidak ada lagi penambahan tokoh-tokoh yang kena infeksi virus corona. Jika Anda sempat berkontak langsung dengan orang yang positif virus corona, lakukan hal yang sama seperti mereka, ya, yaitu mengkarantina diri sendiri, sebelum memeriksakan diri ke rumah sakit.

Pertanyaan lain seputar infeksi virus corona atau penyakit lainnya bisa Anda konsultasikan kepada dokter kami melalui fitur LiveChat yang tersedia di aplikasi KlikDokter.

(OVI/AYU)

virus coronawabahinfeksi virusCovid-19

Konsultasi Dokter Terkait