Berita Kesehatan

Promag dan Fore Luncurkan Kopi Khusus Penderita Mag

Novita Asavasthi, 17 Feb 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Promag dan Fore memberikan edukasi para penderita maag yang suka minum kopi agar perut aman dan nyaman tanpa perih. Simak info lanjutnya di sini.

Promag dan Fore Luncurkan Kopi Khusus Penderita Mag

Para penderita maag kadang harus terpaksa menghindari minum kopi. Karena saat menyeruput dalam jumlah kecil saja, kopi bisa menyebabkan maag kambuh, aktivitas yang sedang dilakukan pun jadi terganggu. 

Pada Rabu (12/02) bertempat di CityWalk, Jakarta Pusat, Promag dan juga Fore meluncurkan kopi untuk para “Sobat Perih”. Ini adalah kopi yang ramah untuk para penderita mag yang dibuat dari kolaborasi Fore dan juga Promag. 

Acara ini dihadiri oleh dr. Helmin Agustina Silalahi, Medical Manager Consumer Health PT Kalbe Farma, Afriani Karina, Category Senior Manager Consumer Health di PT Kalbe Farma, Shintia Xu, Head of Marketing & Business Fore Coffee, serta aktris film Shareefa Daanish.

Kopi Khusus Penderita Mag

Sebagai informasi awal, kopi adalah salah satu minuman yang harus dihindari agar maag tidak kambuh. Mag adalah kondisi yang gejalanya bisa berupa mulut terasa asam, nyeri ulu hati, dan perut selalu terasa kembung.

Gangguan maag merupakan rasa tidak nyaman pada perut bagian atas atau sekitar ulu hati yang sifatnya berulang dan kronik. Sekitar 25% orang mengalami dispepsia (mag) setiap tahunnya. Kondisi ini tidak mengancam nyawa. Bila berlangsung terus-menerus, dapat memengaruhi kualitas hidup penderita. 

Artikel lainnya: Cara Mudah Atasi Sakit Mag

Berbicara mengenai risiko mag, generasi muda produktif paling rentan terkena penyakit ini. Alasannya, tentu karena lifestyle yang mereka jalani seperti stres yang didapat dari pekerjaan, masalah percintaan, lembur, merokok, serta makan tidak teratur.

Selain itu, mengonsumsi makanan yang pedas dan berminyak, juga rutin minum kopi. Hal-hal ini meningkatkan resiko mengalami perihnya sakit mag.

“Seseorang yang menderita mag harus tetap memperhatikan jenis kopi apa yang akan dikonsumsi. Perlu dipastikan kandungan kopi yang dikonsumsi agar tidak meningkatkan sensitivitas saluran cerna.

Dianjurkan juga untuk makan terlebih dahulu sebelum minum kopi,” ujar Dr Helmin Agustina Silalahi, Medical Manager Consumer Health Division PT Kalbe Farma.

Maka dari itu, untuk mewujudkan minum kopi yang ramah bagi penderita mag, Fore dan Promag berkolaborasi menyajikan kopi varian baru. “Fore Coffee memperkenalkan varian kopi yang lebih ramah bagi lambung sensitif atau gampang perih yaitu Sobat Perih Coffee Latte,” ujar Shintia Xu, Head of Marketing & Business Fore Coffee.

“Minuman ini terbuat dari kopi arabika, setengah shot espresso dan susu kedelai, jadi lebih light untuk dikonsumsi. Dengan proses pemilihan biji kopi arabika yang kandungan kafein lebih rendah, susu kedelai yang lebih mudah dicerna (tidak mengandung laktosa), kopi ini aman untuk penderita mag,” tambah Shintia. 

Menu kopi Sobat Perih Coffee Latte direkomendasikan Fore sebagai kopi yang ramah untuk penderita mag. Menurut hasil survei yang dilakukan oleh Fore dan Promag pada Januari 2020 kepada konsumen keluaran varian kopi ini diklaim cukup berhasil. 

Pasalnya, ditemukan bahwa 80% dari responden yang memiliki riwayat mag, mengalami penurunan gejala hingga tidak merasakan masalah lambung setelah minum Sobat Perih Coffee Latte dari Fore Coffee ini. 

Selain itu, Promag dari Kalbe  juga menyediakan tools online baru untuk mengedukasi para masyarakat tentang gejala-gejala mag yang mungkin tidak disadari. Pada alat edukasi yang tersebut, Anda akan memilih satu dari sekian gejalanya. 

Pada hasil akhir, nanti akan diberikan informasi mengenai dugaan diagnosis kondisi kesehatan yang Anda alami, misalnya apakah Anda punya mag akut, kronis, atau bahkan GERD. 

Nah, jika Anda penderita mag dan mau minum kopi Anda bisa mencoba varian kopi hasil collab Promag dan Fore. namun jika ingin tahu cara mencegah dan mengatasi mag secara pasti, jangan ragu konsultasi ke dokter lewat fitur Live Chat, hanya di aplikasi KlikDokter.

[AYU]

Maagkopi

Konsultasi Dokter Terkait