Kulit

5 Cara Mudah Merawat Kulit Eksim Saat Cuaca Panas Terik

dr. Adeline Jaclyn, 13 Des 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Cuaca panas sering membuat kulit kering. Namun, apa jadinya bila Anda mengalami eksim dalam kondisi tersebut. Ini cara perawatannya yang tepat!

5 Cara Mudah Merawat Kulit Eksim Saat Cuaca Panas Terik

Beberapa orang sangat bersemangat ketika musim panas tiba. Itu tandanya Anda bisa menikmati berjemur di pantai ataupun berenang. Namun, bagi Anda yang memiliki kulit eksim atau eksem, cuaca ini adalah mimpi buruk. Lalu bagaimana cara melalui musim panas tanpa harus mengurusi masalah kulit?

Dilansir dari The Sun, eksem atau eczema adalah gangguan kulit yang ditandai dengan munculnya ruam kemerahan, gatal, dan kulit bersisik. Memang benar adanya masalah kulit ini akan semakin parah ketika musim panas atau cuaca panas tiba. Sinar matahari dapat membuat kulit jadi iritasi sehingga terasa sangatlah gatal.

Apakah Itu Eksim? 

Menurut dermatolog dari Barts Health, Inggris, Dr Anthony Bewley, penyakit kulit dengan kondisi parah atau tidak dapat memengaruhi kehidupan seseorang. Salah satunya berpengaruh terhadap kepercayaan diri seseorang. 

Eksim sebenarnya dapat membuat aktivitas Anda terganggu. Bahkan tak jarang menolak bergaul karena kondisinya membuat Anda malu dan risi. Supaya gejalanya tidak parah, Anda bisa melakukan sejumlah cara untuk merawatnya.

Penyakit kulit eksim adalah nama lain dari dermatitis atopik. Kondisi ini biasanya dimulai saat masa anak-anak, bahkan bayi. Kemudian akan berkurang gejala kambuhnya saat dewasa. Pada sebagian orang, penyakit eczema ini juga dapat terjadi pada saat dewasa dan lansia. 

Faktor penyebab penyakit ini belum diketahui secara pasti. Namun, faktor keturunan dan hubungannya dengan alergi sering muncul pada pengidapnya. Eksem ini ditandai dengan munculnya ruam kering pada kulit di daerah tangan, siku, belakang lutut, muka, dan kulit kepala.

Merawat Kulit Eksim Saat Panas

Apabila memiliki kondisi kulit eksim, Anda harus sangat berhati-hati saat cuaca panas. Beberapa hal di bawah ini adalah cara perawatannya yang bisa dilakukan di rumah. Coba diikuti, yuk!

  • Menjaga Kelembapan Kulit

Matahari sendiri dapat membuat kulit menjadi kering dan tubuh Anda berkeringat. Nah, kondisi keringat berlebih juga dapat menyebabkan kulit kehilangan kelembapan. Bayangkan kalau ini dialami pengidap eksem. Bisa-bisa aktivitas kesehariannya sangat terganggu. 

Artikel Lainnya: Cara Tepat Mengobati Eksim

Krim pelembap membantu menggantikan minyak kulit yang hilang. Ini akan membentuk pelindung pada permukaan kulit dan juga menarik kelembapan dari lapisan epidermis ke permukaan kulit. Oleskan pelembap setelah mandi dan sebelum tidur. Pilihlah pelembap yang sesuai dengan jenis kulit Anda.

  • Gunakan Tabir Surya

Krim tabir surya harus Anda aplikasikan ke kulit ketika cuaca panas terik. Konsultasikan kepada dokter untuk menemukan krim tabir surya yang cocok dengan jenis kulit Anda. Hal ini karena penggunaan produk yang salah malah dapat memicu timbulnya eksim dan jerawat.

  • Jangan Menggaruk Kulit

Gatal pada eksem menyebabkan munculnya keinginan untuk menggaruk. Garukan pada kulit dapat memperparah gejala, bahkan dapat menimbulkan infeksi akibat dari kuman pada kuku.

Lapisan kulit kering sangat mudah terkelupas. Dengan demikian, mudah untuk terinfeksi kuman dari luar.  Sebagai alternatif untuk mengurangi gatal, Anda dapat lakukan kompres dingin di area tersebut sebanyak 10 menit dan dapat diulang 2 sampai 3 kali. 

  • Minum Air Putih yang Cukup

Minum air putih sebanyak 2 liter per hari untuk menjaga kulit agar tidak dehidrasi. Cuaca panas dapat mempercepat penguapan air dalam tubuh, begitu juga pada kulit. Semakin kekurangan air, kulit akan semakin kering dan mempermudah munculnya eksem. 

  • Hindari Stres

Beberapa penelitian mengatakan stres adalah satu faktor pencetus munculnya eksim. Stres dapat memperburuk kondisi kulit baik stres karena faktor lingkungan maupun stres karena gejala penyakit kulit itu sendiri. 

Penting bagi Anda untuk menjaga pikiran tetap positif ketika muncul gejalanya. Anda dapat mencoba bermeditasi dan mempelajari teknik relaksasi. Hal ini, dipercaya dapat mengontrol stres. Orang yang kurang tidur juga mudah stres. Sebaiknya, usahakan untuk tidur 6-8 jam sehari. 

Apabila perawatan di atas tidak cukup untuk mengurangi gejala penyakit eksim Anda, konsultasikan segera kepada dokter. Dokter akan memeriksa jenis kulit Anda, melakukan wawancara dan pemeriksaan fisik kemudian memberikan tatalaksana berupa krim atau obat minum yang sesuai. 

Merawat kulit eksim perlu kesabaran karena kondisi yang hilang timbul. Apabila sudah mengganggu aktivitas sehari-hari segera berkonsultasi dengan dokter kulit. 

(AYU/RPA)

Perawatan KulitEksimkesehatan kulit

Konsultasi Dokter Terkait