Kulit

7 Cara Alami Ini Efektif Mengatasi Kapalan

Krisna Octavianus Dwiputra, 20 Sep 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Sering kapalan dan merasa terganggu karenanya? Jangan khawatir, ini cara rumahan yang bisa Anda coba untuk mengatasi kapalan.

7 Cara Alami Ini Efektif Mengatasi Kapalan

Anda pasti sudah sangat familier dengan istilah kapalan. Dalam medis, kondisi ini dikenal dengan sebutan kalus. Memang, kapalan umumnya tidak berbahaya karena dapat sembuh dengan sendirinya. Namun bagi beberapa orang, kehadiran kapalan bisa sangat mengganggu aktivitas hingga menurunkan rasa percaya diri.

Dikatakan oleh dr. Muhammad Iqbal Ramadhan dari KlikDokter, kapalan bisa muncul akibat adanya iritasi atau tekanan secara terus-menerus dan dalam waktu lama di area kulit tertentu. Kondisi ini juga dapat terjadi akibat oleh kulit yang terlalu kering dan kekurangan lapisan lemak.

“Kulit menjadi keras, tumbuh benjolan, tampak tebal dan kasar, nyeri saat disentuh adalah beberapa gejala khas yang ditimbulkan oleh kapalan,” kata dr. Muhammad Iqbal.

Kapalan, lanjut dr. Muhammad Iqbal, terbagi menjadi dua jenis. Kapalan jenis pertama memiliki bentuk lebih kecil dan biasanya tumbuh di bagian atas atau samping jari tangan maupun kaki. Sedangkan jenis lainnya biasanya lebih besar dan muncul di bawah telapak kaki atau tangan.

Mengatasi kapalan dengan cara alami

Dibandingkan bagian tubuh lain, kaki adalah yang paling sering menjadi tempat tumbuh dan berkembangnya kapalan. Meski sangat mengganggu kenyamanan, keluhan ini bisa Anda atasi dengan cara-cara alami berikut ini:

  1. Rendam kaki, atau bagian tubuh lain yang mengalami kapalan, dengan air hangat
  2. Gosok perlahan menggunakan batu apung pada bagian yang mengalami kapalan. Pastikan bagian kapalan tidak sampai sobek atau terbuka.
  3. Setelah digosok, keringkan dengan handuk bersih dengan cara ditepuk-tepuk. 
  4. Kemudian, oleskan losion atau krim pelembap ke daerah yang terkena kapalan setiap hari. Pastikan losion atau krim pelembap yang digunakan mengandung asam salisilat, amonium laktat, atau urea. Bahan-bahan ini akan membantu melunakkan kapalan secara bertahap.
  5. Gunakan bantalan, plester atau kain pelapis untuk melindungi kapalan dari iritasi akibat gesekan secara langsung.
  6. Gunakan alas kaki dengan ukuran yang sesuai. Ini dilakukan agar kaki Anda tidak mudah bergesekan, sehingga kapalan tidak semakin parah.
  7. Rutin potong kuku kaki agar tetap pendek. Kuku jari kaki yang terlalu panjang dapat mendorong sepatu ke arah atas. Hal ini meningkatkan risiko kapalan dari waktu ke waktu.

Cara-cara di atas bisa Anda lakukan untuk mengatasi kapalan. Apabila kapalan yang Anda alami tak kunjung hilang atau sering terjadi berulang tanpa sebab yang jelas, sebaiknya konsultasikan hal tersebut pada dokter. Dengan ini, pengobatan dengan cepat dan tepat bisa diterapkan, sehingga keluhan bisa hilang dengan seketika.

(NB/ RVS)

Perawatan KulitkulitKakikulit kakiMengatasi KapalanKalusKapalan

Konsultasi Dokter Terkait