HomeGaya hidupSehat dan BugarManfaat Latihan Aerobik untuk Kesehatan
Sehat dan Bugar

Manfaat Latihan Aerobik untuk Kesehatan

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 12 Sep 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Olahraga aerobik menyimpan segudang kebaikan untuk tubuhmu. Yuk, lihat apa saja manfaat latihan aerobik bagi kesehatan.

Manfaat Latihan Aerobik untuk Kesehatan

Pastinya kamu sudah tahu bahwa olahraga baik untuk kesehatan, bukan? Salah satu jenis olahraga yang disarankan adalah aerobik. Manfaat latihan aerobik antara lain bermanfaat untuk merangsang denyut jantung agar meningkat selama sesi olahraga. Jenis olahraga ini juga melatih kinerja organ jantung dan pernapasan.

Latihan aerobik yang juga dikenal dengan latihan kardio contohnya adalah joging, berenang dan bersepeda. Jika kamu secara rutin melakukan olahraga ini, ada banyak manfaat sehat yang bisa kamu dapatkan.

Manfaat aerobik

Latihan aerobik memiliki banyak manfaat untuk kesehatanmu. Dengan melakukannya secara teratur, kondisi fisik kamu akan selalu bugar. Daya tahan tubuh pun meningkat.

Berikut beberapa manfaat latihan aerobik yang bisa kamu peroleh:

1. Menjaga berat badan tetap terkontrol

Jika kamu tipe orang yang mudah mengalami kenaikan berat badan, maka lakukan latihan aerobik. Jika dikombinasikan dengan diet yang sehat, olahraga ini sangat efektif untuk membantumu menurunkan berat badan dan mempertahankannya.

2. Meningkatkan stamina, kebugaran, dan kekuatan

Jika kamu tidak terbiasa berolahraga, mungkin merasa lelah ketika pertama kali memulai latihan aerobik. Namun, jika olahraga aerobik dilakukan dalam jangka panjang, stamina akan meningkat dan Anda tidak akan mudah lelah. Sebab, selama olahraga aerobik, Anda melatih kinerja otot jantung dan mengatur pernapasan agar dapat bekerja dengan lebih baik.

3. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Latihan aerobik dapat mengaktifkan sistem kekebalan tubuhmu. Dengan kekebalan tubuh yang lebih baik, maka kamu pun kebal terhadap berbagai penyakit, misalnya infeksi tenggorokan oleh rhinovirus yang umum terjadi.

4. Mengurangi risiko diabetes

Dengan latihan aerobik, kamu dapat menurunkan risiko penyakit diabetes. Selain itu, latihan aerobik juga dapat membantu dalam mempertahankan gula darah bagi penderita diabetes.

Hal ini disebabkan adanya peningkatan penggunaan gula oleh otot saat berolahraga, jadi gula darah akan turun. Selain diabetes, olahraga teratur juga dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung, stroke dan tekanan darah tinggi.

5. Menjaga ketajaman berpikir

Aktivitas fisik yang teratur dapat membantu melindungi daya ingat, penalaran, dan kemampuan berpikir. Latihan aerobik teratur juga dapat mencegah timbulnya demensia dan meningkatkan kemampuan kognitif pada orang tua.

Bahkan World Health Organization (WHO) merekomendasikan bahwa individu berusia 65 tahun ke atas melakukan latihan aerobik intensitas sedang selama 150 menit setiap minggu atau latihan aerobik intensitas tinggi selama 75 menit/ minggu.

Hal ini untuk menurunkan risiko terjadinya demensia pada orang tua. Latihan aerobik tidak hanya baik untuk orang tua, tapi juga dapat meningkatkan fungsi kognitif pada anak-anak dan remaja.

6. Meningkatkan mood

Latihan aerobik dapat mengurangi kecemasan, dan meningkatkan relaksasi. Bila dilakukan secara teratur juga dapat meningkatkan kualitas tidur. Kamu juga dapat melakukan latihan aerobik secara berkelompok untuk membantu meningkatkan mood selama berolahraga.

7. Umur yang lebih panjang

Latihan aerobik dapat menghindarkanmu dari berbagai penyakit. Hasilnya jika dilakukan secara rutin, latihan ini bisa membuat kamu memiliki umur yang lebih panjang.

Manfaat latihan aerobik bagi kesehatan sangat beragam. Dengan melakukan olahraga ini secara teratur, kamu dan keluarga bisa mencapai tingkat kesehatan yang optimal.

Jangan lupa untuk selalu #JagaSehatmu dan keluarga, dengan melakukan olahraga rutin dan gaya hidup sehat. Kamu bisa konsultasi kesehatanmu dengan mudah di layanan Tanya Dokter KlikDokter.

(NM)

Menjaga Berat Badansistem kekebalan tubuhKesehatan JantungDaya IngataerobikManfaat AerobikDiabetesMeningkatkan Staminalatihan aerobik

Konsultasi Dokter Terkait