HomeInfo SehatPernapasanUsir Batuk dengan 7 Resep Rumahan Ini
Pernapasan

Usir Batuk dengan 7 Resep Rumahan Ini

Ayu Maharani, 02 Jul 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Selain obat di apotek, batuk juga bisa diatasi dengan menggunakan resep rumahan yang tepat. Ini racikannya.

Usir Batuk dengan 7 Resep Rumahan Ini

Batuk bisa sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Bahkan saat Anda terserang batuk, tubuh pun rasanya menjadi sangat tidak nyaman. Guncangan dan tekanan yang terjadi saat batuk bisa membuat tubuh terasa ngilu.

Nah, agar kondisi seperti itu tidak terjadi dan Anda tidak ingin bergantung pada obat batuk yang dijual di apotek, lebih baik buatlah resep rumahan dengan bahan-bahan alami. Berikut beberapa racikan yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi batuk:

1. Teh madu

Campurkan 2 sendok teh madu dengan air hangat atau teh herbal. Aduk, lalu minumlah campuran ini 1 atau 2 kali dalam sehari.

Para peneliti melaporkan, madu memberikan kelegaan yang paling signifikan. Meski begitu, jangan pernah memberikan teh madu ini kepada anak yang berusia di bawah 1 tahun, karena kondisi pencernaannya yang masih sangat sensitif.

2. Teh jahe

Satu studi melaporkan bahwa beberapa senyawa antiradang yang terkandung pada jahe dapat melemaskan membran di saluran penapasan, sehingga dapat mengurangi frekuensi batuk.

Tak sekadar itu, menurut dr. Valda Garcia dari KlikDokter, jahe juga bermanfaat untuk meningkatkan fungsi otak, mencegah kanker, menurunkan risiko diabetes dan penyakit jantung, mengatasi nyeri sendi, meredakan kram perut akibat haid, serta mengatasi mual dan muntah. 

3. Larutan air garam

Aduk setengah sendok teh garam dengan secangkir air hangat hingga larut. Ramuan sederhana ini adalah salah satu yang paling efektif untuk mengobati sakit tenggorokan dan batuk berdahak.

Penelitian menyebutkan, berkumur dengan air garam mampu mengurangi dahak dan lendir di belakang tenggorokan sehingga frekuensi batuk bisa berkurang.

4. Jus nanas

Nanas mengandung enzim bernama bromelain. Zat tersebut memiliki sifat antiradang yang dapat “memecah” lendir agar mudah dikeluarkan dari tubuh.

Menurut studi, konsumsi jus nanas setiap hari sangat baik untuk mengurangi lendir di tenggorokan. Karena itu, cobalah buat sendiri jus buah nanas murni tanpa campuran apa-apa. Hindari membeli jus nanas di supermarket, karena kemungkinan sudah terkontaminasi oleh banyak gula sehingga manfaatnya juga kurang terasa.

5. Teh daun thyme

Buat teh thyme dengan menambahkan 2 sendok teh daun thyme kering ke dalam secangkir air panas. Seduh selama 10 menit sebelum, saring, lalu minum.

Satu penelitian mendapatkan hasil bahwa sirup obat batuk yang menggunakan campuran daun thyme mampu meredakan batuk lebih cepat daripada plasebo. 

6. Makanan mengandung probiotik

Probiotik memang tidak secara langsung meredakan batuk. Akan tetapi, probiotik dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan menyeimbangkan bakteri di dalam tubuh.

Sistem kekebalan yang baik dapat membantu melawan infeksi atau alergen yang mungkin menyebabkan batuk. Oleh sebab itu, saat batuk, cobalah konsumsi sup miso, yoghurt atau kimchi. 

7. Makanan yang tidak merangsang asam lambung

Rupanya, menghindari makanan yang dapat memicu refluks asam lambung adalah salah satu cara untuk mengelola batuk. Ketika refluks asam bereaksi, napas Anda cenderung pendek, sesak dan mudah batuk-batuk.

Nah, dengan menghindari makanan seperti kafein, sitrus, makanan berlemak, sayuran mengandung gas, serta makanan pedas, asam lambung akan cenderung normal sehingga bisa mengurangi frekuensi batuk. 

Resep rumahan di atas bisa Anda buat dan aplikasikan untuk membantu mengatasi batuk derajat ringan. Lantas, jika batuk terasa sangat berat dan benar-benar membuat Anda kesulitan beraktivitas, berobat ke dokter adalah tindakan yang paling tepat.

(NB/ RVS)

BatukObat BatukTehResep rumahanBatuk Berdahak

Konsultasi Dokter Terkait