Menu
KlikDokter
Icon Search
Icon LocationTambah Lokasi KamuIcon Arrow
HomeInfo SehatGigi MulutBenarkah Gigi Ngilu Tanda Berlubang?
Gigi Mulut

Benarkah Gigi Ngilu Tanda Berlubang?

drg. Wiena Manggala Putri, 13 Jun 2019

Ditinjau oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Sering mengalami gigi ngilu saat mengonsumsi makanan yang panas, dingin maupun asam? Bisa jadi, gigi Anda berlubang.

Benarkah Gigi Ngilu Tanda Berlubang?

Karies gigi atau gigi berlubang adalah salah satu masalah kesehatan mulut dan gigi yang umum dialami setiap orang. Penyakit ini dapat menyerang siapa saja dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Gigi ngilu dianggap sebagai salah satu gejala kondisi ini. Tapi, benarkah demikian?

Penyebab gigi berlubang

Gigi berlubang umumnya disebabkan oleh 3 hal, yaitu adanya plak yang menempel pada permukaan gigi, konsumsi makanan manis secara berlebihan dan malas menjaga kebersihan mulut, misalnya dengan menyikat gigi.

Plak yang menutupi permukaan gigi tersebut akan bersentuhan dengan lidah yang terdiri dari bakteri, air liur dan partikel makanan. Ketika bakteri memecah partikel makanan dan gula di dalamnya, asam akan terbentuk di permukaan gigi.

Hal ini yang kemudian bisa memicu gigi berlubang. Lalu, bagaimana dengan rasa ngilu yang ditimbulkannya?

Rasa ngilu saat gigi berlubang

Jika gigi ini tidak dibersihkan dengan baik, asam juga akan menyerang lapisan enamel yang berfungsi sebagai pelindung gigi kemudian secara perlahan akan mengikisnya.

Munculnya bintik-bintik hitam kecoklatan merupakan tanda pertama terjadinya kerusakan gigi. Kerusakan ini dapat menjalar hingga ke bagian bawah lapisan pelindung gigi, yaitu dentin.

Jika kondisi tersebut dibiarkan saja tanpa adanya perawatan, kerusakan gigi dapat menembus rongga pulpa yang berisi saraf dan pembuluh darah.

Pada tahap ini gigi akan terasa sakit dan ngilu, terutama saat gigi terkena rangsangan panas, dingin maupun asam. Selain itu, kondisi tersebut dapat menyebabkan gigi tanggal.

Gejala-gejala lain yang dapat Anda rasakan saat gigi berlubang yaitu gigi terasa sakit saat mengunyah, makanan sering tersangkut di dalamnya, terkadang adanya rasa sakit spontan meskipun tidak ada rangsangan, dan munculnya bau yang tidak sedap jika dibiarkan terlalu lama.

Tips mengobati gigi berlubang

Ada beberapa cara dalam mengobati gigi berlubang. Biasanya dokter gigi akan melakukan pemeriksaan terlebih dahulu sebelum mengatasinya. Pengobatan yang diberikan pun dapat berbeda-beda, tergantung dari tingkat keparahannya. Berikut ini adalah rinciannya.

  1. Penambalan

Bila gigi yang berlubang masih kecil dan tidak terlalu dalam, maka bisa langsung dilakukan penambalan. Metode ini paling cepat dan dalam hitungan jam Anda sudah bisa merasakan khasiatnya.

  1. Perawatan saluran akar

Bila lubang pada gigi sudah dalam dan menembus rongga pulpa, harus dilakukan perawatan saluran akar terlebih dahulu. Dalam perawatan ini, saluran akar akan dibersihkan dari saraf dan pembuluh darah yang busuk agar bersih.

Kemudian saluran akar akan diberi obat, selanjutnya baru dilakukan penambalan atau pembuatan mahkota gigi. Pada perawatan ini diperlukan beberapa kali kunjungan. Untuk itu, diperlukan kerjasama antara pasien dan dokter agar perawatan dapat memberikan hasil yang maksimal.

  1. Pembuatan mahkota gigi

Bila hanya 1/3 mahkota gigi yang telah rusak dan lubang belum menembus rongga pulpa, perawatan dengan pembuatan mahkota gigi bisa dilakukan untuk mencegah kondisi yang lebih serius.

  1. Pencabutan

Ini merupakan langkah terakhir yang dapat dilakukan. Langkah ini dapat diambil jika gigi yang berlubang telah rusak parah dan sudah tidak bisa dilakukan perawatan apa pun.

Untuk mencegah agar gigi tidak mudah berlubang, rongga mulut harus selalu dijaga kebersihannya. Sikatlah gigi 2 kali sehari dengan menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride untuk mencegah gigi berlubang.

Selain itu, lakukan flossing minimal 1 kali sehari untuk membersihkan sisa-sisa makanan yang menempel di sela-sela gigi. Jangan lupa juga untuk rutin melakukan pemeriksaan ke dokter gigi minimal 6 bulan sekali agar kerusakan gigi dapat terdeteksi lebih awal.

Nah, ternyata gigi ngilu memang bisa jadi tanda terdapat lubang pada gigi. Bila Anda mengalaminya, segera lakukan pemeriksaan ke dokter gigi untuk mendapatkan penanganan yang sesuai, seperti beberapa cara di atas. Hati-hati, jangan sampai rasa ngilu yang muncul merusak aktivitasmu sehari-hari.

[NP/ RVS]

Makanan ManisGigiMenyikat gigiGigi NgiluRongga MulutKaries GigiKebersihan MulutGigi berlubang

Konsultasi Dokter Terkait

Tanya Dokter