Mata

6 Tips Hilangkan Kantong Mata Secara Alami

HOTNIDA NOVITA SARY, 23 Apr 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Keberadaan kantong mata tentu akan membuat wajah tampak kusam dan lelah. Yuk, hilangkan kantong mata dengan enam bahan alami ini.

6 Tips Hilangkan Kantong Mata Secara Alami

Kantong mata adalah salah satu masalah kulit wajah yang dapat menyebabkan seseorang terlihat lebih kusam, lelah, sekaligus tua. Kondisi ini tentu akan membuat wajah Anda kurang fresh yang pada akhirnya mengganggu penampilan Anda. 

Dijelaskan oleh dr. Resthie Rachmanta Putri, M.Epid dari KlikDokter adanya kantong mata yang membesar biasanya disebabkan oleh penumpukan cairan pada daerah bawah mata.

“Area tersebut memang merupakan daerah dengan jaringan kulit dan penunjang yang paling tipis dan paling longgar,” kata dr. Resthie

Terkait penyebab, menurut dr. Resthie, banyak faktor yang membuat mata menjadi hitam dan berkantong, yaitu:

  1. Kurang tidur
  2. Konsumsi makanan tinggi garam atau menangis pada malam hari
  3. Posisi tidur miring atau tengkurap
  4. Proses penuaan: semakin tua, lapisan kulit dan jaringan sekitar mata melemah sehingga lemak penunjang mata mengendur dan terbentuk kantong mata
  5. Tanda penyakit tertentu: alergi, sinusitis, masalah tiroid

Bahan alami usir kantong mata

Sebenarnya, saat ini cukup banyak produk kecantikan dan treatment dapat diterapkan untuk mengurangi bahkan membuang kantong mata. Meski cara-cara ini terbilang instan, tapi harganya relatif mahal dan memiliki efek samping tertentu,

Oleh karena itu, Anda dapat memilih cara alami untuk menghilangkan kantong mata. Selain lebih ekonomis, cara ini akan lebih aman dan minim menimbulkan efek samping.

Berikut bahan-bahan alami yang dapat digunakan untuk menghilangkan kantong mata, seperti dirangkum dari berbagai sumber.

  1. Kentang

Dinginkan kentang mentah selama beberapa menit. Setelah itu, iris kentang menjadi dua dan lingkari mata yang tertutup dengan lembut menggunakan dua bagian tersebut. Tutupi area mata yang hitam, berkantong, atau bengkak. Biarkan selama 15-20 menit. Anda akan melihat perubahan besar pada area hitam di mata Anda.

  1. Mentimun

Mentimun adalah obat alami yang luar biasa untuk menghilangkan mata bengkak. Ambil dua iris mentimun dingin dan segar, lalu letakkan di mata Anda selama 25 menit. Mengistirahatkan mata dengan tidur beberapa saat dengan irisan mentimun akan membantu menyegarkan pikiran Anda serta mata Anda. Sifat antiinflamasi mentimun secara alami akan membantu mengurangi jaringan yang bengkak dan lingkaran hitam di sekitar mata Anda.

  1. Gunakan kantong teh

Setelah meminum teh, jangan langsung membuang bekas kantong tehnya. Anda dapat menggunakan kantong teh berkafein di bawah mata untuk membantu mengurangi lingkaran hitam di sana.

Kafein dalam teh mengandung antioksidan kuat dan dapat meningkatkan aliran darah ke kulit. Kafein juga dapat melindungi dari sinar UV dan berpotensi memperlambat proses penuaan. Teh hijau, khususnya, menurut para peneliti memiliki efek anti-inflamasi.

Caranya, rendam dua kantong teh selama 3-5 menit. Biarkan kantong dingin di lemari es selama 20 menit. Kemudian, peras cairan ekstra dan oleskan ke daerah di bawah mata Anda. Biarkan sekitar 15-30 menit, lalu bilas.

  1. Putih telur

Putih telur adalah bahan alami berikutnya yang dapat menghilangkan mata panda Anda. Kocok sedikit putih telur dan oleskan di sekitar mata Anda dengan kuas. Ini akan membuat area di sekitar dan di bawah mata terasa lebih kencang dan bengkaknya berkurang. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas wajah Anda dengan air dingin.

  1. Kompres dingin

Menurut dr. Karin Wiradarma dari KlikDokter, pembengkakan pada mata – terutama jika disebabkan karena terlalu banyak menangis – dapat diminimalkan dengan kompres dingin. Anda hanya perlu menerapkan kompres dingin selama beberapa menit untuk melihat hasilnya.

  1. Cukupi kebutuhan cairan tubuh Anda

Air membentuk sekitar 60 persen dari berat tubuh Anda. Karena itulah, tidak mengejutkan kalau kekurangan cairan dapat berkontribusi pada munculnya kantong mata. Meningkatkan asupan air tentu akan membantu mengurangi mata panda Anda.

Berapa jumlah cairan yang cukup? Para ahli merekomendasikan untuk minum sekitar 13 gelas cairan sehari untuk pria, dan sekitar 9 gelas cairan per hari untuk wanita.

Itulah beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk menghilangkan kantong mata. Ingat ya, karena bahan yang digunakan alami, perubahannya tidak bisa instan. Anda harus menerapkannya secara teratur untuk mendapatkan hasil optimal.

[RVS]

mata pandaMinum TehkafeinMataantioksidanKantong MataLingkaran Hitam Di MataAntiinflamasi

Konsultasi Dokter Terkait