Diabetes

Bolehkah Penderita Diabetes Makan Semangka?

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 16 Jun 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Semangka memang menyegarkan dan mengandung banyak cairan. Namun, bolehkah buah ini dikonsumsi penderita diabetes?

Bolehkah Penderita Diabetes Makan Semangka?

Di cuaca terik, pas rasanya bila makan buah semangka. Rasanya manis dan mengandung banyak cairan, menyegarkan!

Namun, bagi penderita diabetes, semangka dianggap bukan menjadi buah yang dianjurkan. Beberapa orang menganggap, semangka bisa mengundang beragam efek negatif jika dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Benarkah konsumsi semangka untuk diabetes dilarang? Simak faktanya berikut ini.

Konsumsi Buah Semangka untuk Diabetes

Penderita diabetes wajib menghindari makanan dengan indeks glikemik tinggi agar kadar gula darah di dalam tubuhnya tetap stabil.  Indeks glikemik (IG) adalah perhitungan seberapa cepat gula di dalam makanan memasuki aliran darah. 

Setiap makanan diberi nilai antara 1 dan 100. Nilai-nilai tersebut ditentukan sesuai dengan bagaimana setiap makanan dibandingkan satu sama lainnya.

Nah, semangka memiliki indeks glikemik yang tinggi. Indeks glikemik semangka adalah 72. Angka ini cukup tinggi, karena standar yang disarankan adalah di bawah 55. 

Namun, karena kandungan airnya yang tinggi, konsumsi buah semangka untuk diabetes dalam jumlah sedang masih diperbolehkan.

Artikel lainnya: Sederet Khasiat Semangka untuk Kesuburan Pria dan Wanita

Atur Konsumsinya

Meksi indeks glikemiknya tinggi, konsumsi semangka untuk penderita diabetes masih diizinkan dengan syarat tertentu. Buah ini tetap boleh dikonsumsi asalkan pada porsi sedikit. 

Lagi pula, konsumsi semangka belum secara ilmiah terbukti berhubungan dengan efek samping pada pengidap diabetes.

Justru, ada beberapa bukti yang menunjukkan bahwa semangka bisa membantu menurunkan risiko komplikasi penyakit jantung dan stroke akibat diabetes

Faktanya, semangka memiliki likopen dengan kadar sedang. Likopen adalah pigmen pemberi warna pada buah dan merupakan antioksidan yang kuat. Zat ini diduga dapat membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular (pembuluh darah). 

Penelitian menunjukkan, konsumsi likopen berhubungan dengan penurunan risiko penyakit jantung. Menimbang manfaat tersebut, sajian 150 gram per hari semangka masih dapat dipertimbangkan untuk pengidap diabetes. 

Pastikan juga kamu mengonsumsi buah dan sayur dengan variasi beragam setiap harinya. Jadi, kebutuhan vitamin tubuh dapat terpenuhi. 

Semangka menyimpan segudang manfaat. Kamu yang mengidap diabetes tak perlu khawatir jika ingin mengonsumsi buah ini. Selama dikonsumsi pada porsi sedikit atau tidak berlebihan, niscaya manfaatnya akan terasa.

Kalau ragu dan ingin mengetahui porsi buah semangka untuk penderita diabetes yang aman, chat dokter online saja! Ingat, makan buah-buahan itu penting untuk #JagaSehatmu.

Download aplikasi KlikDokter untuk mengetahui info seputar pola makan untuk penderita diabetes yang sehat.

(FR/JKT)

semangkabuahHari Buah InternasionalDiabetes

Konsultasi Dokter Terkait