Sehat dan Bugar

Telanjur Jet Lag, Harus Bagaimana?

dr. Astrid Wulan Kusumoastuti, 29 Des 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Melintasi banyak zona waktu bisa bikin Anda jet lag. Jika sudah telanjur mengalaminya, ini dia cara mengatasinya.

Telanjur Jet Lag, Harus Bagaimana?

Liburan ke luar negeri memang dinanti. Namun, ada ketidaknyamanan jet lag akibat penerbangan jarak jauh (long haul) yang menanti saat menapakkan kaki di tempat tujuan.

Jika pernah mengalami jet lag, tentunya Anda tahu bahwa kondisi ini bisa sangat mengganggu aktivitas dan merusak mood liburan. Sayangnya, tak semua orang tahu cara mencegah atau meminimalkan jet lag. Lantas, jika sudah telanjur mengalami jet lag, apa yang harus Anda perbuat?

  • Adaptasi sedini mungkin

Baik jet lag yang dirasakan saat sampai di lokasi tujuan atau saat kembali ke kota asal, langkah pertama untuk mengatasi kondisi ini adalah berusaha untuk beradaptasi sedini mungkin dengan zona waktu tempat Anda berada.

Sebagai contoh, jika Anda mendarat pada pukul 6 sore di kota tujuan saat seharusnya masih siang di kota asal Anda, makanlah menu makan malam, bukan makan siang. Jika waktu tidur normal Anda di kota asal adalah jam 11 malam, maka usahakan segera tertidur pada jam yang sama di kota tujuan.

  • Pasang alarm

Jika Anda sudah berusaha tidur tepat waktu pada malam hari, maka usahakan juga untuk bangun sesuai waktu di tempat tujuan. Jet lag sering kali menyebabkan oversleeping atau bangun kesiangan. Ini bisa merupakan akibat belum sesuainya jam kerja tubuh dengan zona waktu yang baru, atau bisa juga karena kelelahan. Memasang alarm dapat membantu Anda memastikan Anda bangun sesuai jadwal, sehingga perlahan jam kerja tubuh akan kembali normal.

  • Berjemur

Maksud berjemur disini bukanlah berbaring di pantai dan bersantai di bawah sinar matahari. Saat mengalami jet lag, paparan sinar matahari (khususnya pada pagi hari) adalah salah satu cara untuk menyetel ulang jam kerja tubuh. Sinar matahari pagi juga dapat membuat Anda lebih segar dan tidak mudah lemas pasca jet lag.

  • Hindari konsumsi obat tidur

Tak sedikit orang yang memanfaatkan obat tidur untuk membantunya tidur di malam hari saat mengalami jet lag. Sebaiknya ini dihindari. Konsumsi obat tidur—apalagi yang dilakukan secara berkala—justru dapat membuat Anda kesulitan untuk tidur secara alami. Bahkan, Anda bisa mengalami ketergantungan terhadap obat tidur.

Konsumsi suplemen melatonin

Hormon melatonin bertugas untuk mengatur ritme sirkadian tubuh (jam internal tubuh yang mengatur jam tidur dan bangun). Kadar melatonin naik pada malam hari saat gelap, lalu turun lagi pada pagi harinya karena paparan cahaya. Ketika Anda melintasi beberapa zona waktu dan terekspos cahaya saat waktu tidur normal, siklus melatonin menjadi terganggu. Ini mengakibatkan jet lag hingga ritme sirkadian beradaptasi dengan zona waktu baru.

Dalam beberapa studi, pelepasan melatonin ditemukan dapat terganggu oleh perjalanan dengan pesawat terbang. Karenanya, beberapa peneliti menganjurkan untuk mengonsumsi suplemen melatonin untuk membantu tubuh beradaptasi dengan zona waktu baru. Para ahli menganjurkan dosis kecil, yaitu 0,5 mg, yang dikonsumsi pada malam hari ketika Anda sampai di lokasi tujuan, dan dikonsumsi seminimal mungkin (1-3 hari).

Sebelum konsumsi suplemen melatonin, konsultasikan dengan dokter Anda. Ini karena suplemen melatonon dapat berinteraksi dengan beberapa jenis obat-obatan. Dosis yang terlalu banyak dapat mengakibatkan efek samping seperti mimpi buruk.

  • Lavender essential oil

Aroma essential oil seperti lavender dikenal punya khasiat menenangkan, yang dapat membantu mengatasi insomnia. Meski belum banyak studi mengenai penggunaan lavender essential oil untuk mengatasi jet lagi, tapi penelitian awal menunjukkan bahwa aroma tersebut dapat meningkatkan kualitas tidur.

Misalnya, studi yang dipublikasikan di “Journal of Alternative and Complementary Medicine” menyebut, menghirup aroma lavender (bersamaan dengan rekomendasi seperti menjaga jadwal tidur tetap sama, menghindari kopi dan alkohol, makan malam tepat waktu, dan meminimalkan sinar lampu saat tidur) dapat meningkatkan kualitas tidur pada orang-orang yang mengalami sulit tidur.

Cara menggunakan essential oil ini adalah dengan meneteskannya ke bathtub saat mandi atau ke tisu, lalu hirup selama beberapa menit. Biarkan aromanya menenangkan dan merelaksasi tubuh.

Cara paling tepat untuk mengatasi jet lag adalah dengan mencegahnya. Karenanya, rajinlah berolahraga agar tubuh tetap fit, lalu perbanyak minum air putih sebelum, selama, dan setelah mendarat. Jika sudah terlanjur jet lag, lakukan langkah-langkah di atas untuk membantu mengatasinya. Perhatikan juga asupan makanan, karena beberapa makanan tertentu dapat memperburuk kondisi jet lag Anda.

[RN/ RVS]

Kualitas TidurJet LagCara Mengatasi Jet LagJam Biologis TubuhRitme Sirkadian

Konsultasi Dokter Terkait