HomeGaya hidupDiet dan Nutrisi3 Alasan Almond Ampuh untuk Turunkan Berat Badan
Diet dan Nutrisi

3 Alasan Almond Ampuh untuk Turunkan Berat Badan

Bobby Agung Prasetyo, 18 Nov 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Selain gurih disantap sebagai camilan, almond pun ampuh untuk turunkan berat badan. Simak alasannya di bawah ini.

3 Alasan Almond Ampuh untuk Turunkan Berat Badan

Almond atau Prunus dulcis, adalah tanaman asli dari Timur Tengah. Di Indonesia, almond dikenal dengan nama lain, kacang badam. Almond sebenarnya bukan merupakan bagian dari kacang, tapi lebih pada buah berbiji yang memiliki kulit luar dan diselubungi cangkang keras. Karena bentuknya itu, banyak orang mengategorikannya sebagai kacang.

“Buah almond dikenal memiliki cita rasa yang gurih, bertekstur renyah, dan tentunya lezat. Tak jarang almond dijadikan taburan, campuran, atau menjadi kudapan. Tak hanya itu, di balik kenikmatannya, almond juga memiliki banyak manfaat yang bisa Anda petik untuk mendapatkan tubuh yang sehat,” kata dr. Devia Irine Putri dari KlikDokter.

Lebih lanjut, dr. Devia menjelaskan bahwa almond menawarkan nutrisi penting bagi tubuh. Takaran 1 ons almond (setara dengan 28 gram) mengandung 3,5 gram serat, 6 gram protein, 14 gram lemak, 37 persen vitamin E, 20 persen magnesium, 32 persen mangan dari asupan yang disarankan, vitamin B2, dan fosfor dalam jumlah yang cukup.

Almond memiliki sejumlah kandungan alami yang baik bagi kesehatan tubuh. Satu hal yang membuat almond semakin menarik adalah karena kacang jenis ini juga berkhasiat untuk menurunkan berat badan.

Lalu bagaimana almond bisa menjadi makanan bernutrisi yang ampuh untuk menurunkan berat badan? Berikut ini beberapa faktor yang melandasinya:

1. Almond kaya akan protein

Penelitian telah menemukan bahwa makanan berprotein tinggi - dalam hal ini almond - pada umumnya sangat membantu untuk menurunkan berat badan. Satu studi menemukan, misalnya, bahwa diet rendah karbohidrat protein tinggi meningkatkan metabolisme.

Studi lainnya mengungkapkan bahwa memasukkan makanan berprotein tinggi dalam diet dapat membantu menekan nafsu makan. Saat mengonsumsi makanan berprotein tinggi, Anda akan cenderung tidak merasa lapar, bahkan ketika makan lebih sedikit.

2. Almond kaya akan serat

Almond juga mengandung banyak serat.  Dalam satu porsi almond terkandung sekitar 3 gram serat. Karena kandungan seratnya itulah, Anda akan cenderung merasa kenyang lebih lama.

3. Almond mengandung lemak sehat yang tinggi

Ada sekitar 15 gram lemak total dalam satu porsi porsi kacang almond. Itu mungkin terdengar banyak, tetapi sebagian besar adalah lemak tak jenuh yang bermanfaat untuk kesehatan jantung. Seperti protein dan serat, lemak dalam makanan dicerna dengan lambat. Artinya, tersedia energi untuk jangka waktu yang lama yang akan membantu mengurangi rasa lapar.

Manfaat lain almond untuk tubuh

Studi lain menemukan bahwa di antara para pelaku diet, mereka yang melengkapi diet dengan almond kehilangan lebih banyak berat daripada karbohidrat kompleks. Penelitian ini menemukan bahwa konsumsi almond setiap hari tak akan menambah gendut, meski mereka mengonsumsi ekstra almond setiap hari. Para ilmuwan di balik penelitian ini percaya bahwa almond menjaga seseorang dari rasa lapar di antara waktu makan.

“Meski almond mengandung kalori yang cukup tinggi, jangan khawatir. Mengonsumsinya tidak akan membuat jarum timbangan Anda bergeser ke kanan. Ini karena almond kaya akan serat dan nutrisi yang menurunkan nafsu makan Anda. Selain itu, makan almond (dan jenis kacang-kacangan lainnya) ternyata dapat mempercepat proses metabolisme tubuh, sehingga tubuh tidak menimbun kelebihan lemak dan gula,” tutur dr. Devia.

Jika Anda ingin menurunkan berat badan, masukkan almond sebagai salah satu komponen dalam menu sehat Anda. Imbangi juga dengan pola hidup sehat seperti diet, olahraga dan menghindari kebiasaan buruk seperti merokok dan minum minuman beralkohol.

[HNS/ RVS]

Turunkan Berat BadanBerat BadanDietAlmondKacang

Konsultasi Dokter Terkait