Sehat dan Bugar

Pentingnya Antisipasi agar Hidup Lebih Sehat

Rudolf Valentino Santana, 13 Nov 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Ada banyak cara yang perlu Anda lakukan untuk membangun hidup sehat, salah satunya dengan usaha antisipasi terhadap kondisi tertentu.

Pentingnya Antisipasi agar Hidup Lebih Sehat

Untuk dapat mewujudkan hidup sehat memang bukanlah perkara yang mudah. Perlu usaha dan tentu harus selalu siap untuk mengantisipasi kondisi tertentu yang berisiko menimbulkan masalah kesehatan nantinya.

Bicara tentang ‘kondisi tertentu’, kecelakaan pesawat Lion Air JT610 pada Senin 29 Oktober lalu tentu masih segar dalam ingatan. Tragedi ini menyisakan duka yang mendalam bagi masyarakat, terutama keluarga korban. Meski secara statistik bepergian dengan pesawat terbang disebut aman, namun peristiwa jatuhnya pesawat tersebut di perairan Karawang rentan memicu trauma.

Buntut dari peristiwa itu, beragam tema artikel tentang naik pesawat menarik perhatian pembaca KlikDokter sebagai langkah antisipasi untuk kondisi tertentu. Salah satu artikel yang banyak dibaca adalah tentang bagaimana cara bertahan hidup saat pesawat mendarat darurat di air.

Selain tema menarik tersebut,  tema mengenai kesehatan pria kali ini banyak mendapat perhatian, seperti faktor penentu kesuburan pria dan manfaat sehat menumbuhkan kumis dan jenggot. Kesepuluh artikel di bawah ini merupakan artikel yang paling banyak disimak pembaca KlikDokter minggu lalu. Semuanya bisa menjadi acuan Anda untuk hidup lebih sehat dan selalu siap dalam setiap kondisi.

1. Cara Bertahan Hidup Saat Pesawat Mendarat Darurat di Air

Musibah memang selalu terjadi begitu saja.  Tidak seorang pun pernah berharap untuk menghadapi situasi bahaya yang mengancam nyawa. Namun jika kenyataan berbicara sebaliknya, tidak ada yang bisa menolaknya.  Kecelakaan Pesawat Lion Air JT610 yang jatuh di Laut Jawa kawasan utara Karawang, Jawa Barat, pada Senin (29/10/2018) lalu, adalah salah satu buktinya.

Jika sewaktu-waktu Anda dihadapkan pada situasi di mana pesawat yang ditumpangi harus mendarat darurat di air, apakah Anda sudah tahu harus bagaimana agar bisa bertahan hidup? Artikel ini bisa menjadi petunjuk bagi Anda.

2. Ini Dia Faktor-Faktor Penentu Kesuburan Pria

Kesuburan pria ditentukan oleh beragam faktor termasuk kemampuan ereksi, penetrasi yang baik serta kuantitas dan kualitas sperma. Sementara itu, kualitas sperma ditentukan oleh bagaimana bentuk, pergerakan, dan kecepatan sperma. Pahami lebih jauh tentang beragam faktor penentu kesuburan pria, di sini.

3. Berkeringat di Malam Hari, Wajarkah?

Berkeringat saat tidur di malam hari wajar saja terjadi jika udara sedang gerah. Beda kasusnya, jika Anda tidur dengan pendingin ruangan di kamar tapi keringat tetap mengucur deras. Waspada, ini bisa menjadi pertanda adanya gangguan kesehatan dalam tubuh Anda.

Kenali beragam penyebab sering berkeringat di malam hari di artikel ini, agar Anda bisa mencegah sejak dini, gangguan kesehatan yang mungkin menyertainya.

4. Benarkah Vape Lebih Aman daripada Rokok Biasa?

Kebiasaan merokok sangat membahayakan kesehatan, baik bagi perokok aktif maupun orang-orang di sekitarnya. Beberapa tahun terakhir muncul rokok elektrik atau yang sering disebut vape, sebagai alternatif rokok biasa. Produk ini disebut-sebut sebagai solusi bagi perokok. Namun benarkah vape lebih sehat? Anda harus baca artikel ini untuk tahu fakta medisnya.

5. Kanker Paru Rentan Menyerang Pekerja Kantoran?

Kanker paru bisa menyerang siapa saja, termasuk pegawai kantoran yang setiap hari harus bergulat dengan polusi udara saat berkendara ke kantor. Jika Anda seorang pegawai kantoran, jangan anggap sepele penyakit ini. Ketahui dengan membaca artikel ini, bagaimana Anda sebagai pekerja kantoran menjadi rentan terhadap penyakit mematikan ini.

6. 5 Makanan Ini Lebih Sehat Dimakan Mentah

Ada beragam cara sehat untuk memasak, seperti mengukus atau merebus. Tapi ternyata ada beberapa jenis makanan yang justru lebih sehat jika dikonsumsi secara mentah. Kandungan nutrisi bahan mentah seperti sayuran, dianggap bisa lebih terjaga, karena tidak rusak oleh suhu panas saat memasak.

7. Adakah Manfaat Menumbuhkan Kumis dan Jenggot bagi Kesehatan Pria?

Gerakan Movember sepanjang bulan November ini, kian memperkuat motivasi pria untuk menumbuhkan kumis dan jenggot.  Selain alasan estetika, menumbuhkan bulu-bulu di wajah pria juga dikatakan memiliki manfaat bagi kesehatan. Kenali manfaatnya di sini.

8. Cukur Setiap Hari, Amankah untuk Kesehatan Kulit Pria?

Salah satu cara yang bisa dilakukan pria untuk menjaga penampilan adalah dengan mencukur bulu-bulu halus di wajahnya. Ada yang melakukannya seminggu sekali, ada pula yang melakukannya setiap hari. Jika aktivitas ini dilakukan setiap hari, adakah dampaknya untuk kesehatan kulit wajah pria? Baca di sini panduannya.

9. Bahaya Berhubungan Intim di Masa Nifas

Kebanyakan pasangan suami istri menunda berhubungan intim hingga masa nifas berakhir. Sebagian besar alasannya karena mengikuti tradisi yang dilakukan secara turun-temurun atau kepercayaan umum. Tapi, tahukah Anda bahwa hal tersebut memang baik bila dilihat dari sisi kesehatan? Kenali bahaya berhubungan intim di masa nifas di sini.

10. Kenali Efek Penis Filler pada Kesehatan

Saat ini penis filler semakin populer di kalangan pria, terutama di Eropa. Metode memperbesar penis ini merupakan tindakan operasi non-bedah untuk meningkatkan ketebalan organ vital tersebut. Meski prosedur ini sudah banyak dilakukan di beberapa negara maju, penis filler tetap memiliki efek pada kesehatan, seperti yang dipaparkan dalam artikel ini.

Kesepuluh artikel menarik di atas bisa menjadi panduan Anda dalam mewujudkan hidup sehat. Baik saat Anda melakukan perawatan kesehatan, pencegahan penyakit, maupun untuk melakukan antisipasi terhadap kondisi yang tidak terduga.

[RH]

Kesehatan PriaPesawat JatuhHidup SehatMovemberGerakan MovemberPesawat Lion Air Jatuh

Konsultasi Dokter Terkait