HomeGaya hidupPerawatan WanitaCantik dalam Waktu Singkat dengan Soft Tissue Filler
Perawatan Wanita

Cantik dalam Waktu Singkat dengan Soft Tissue Filler

Novita Permatasari, 18 Okt 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Wanita mana yang tak ingin tampil cantik di segala usia? Dengan prosedur soft tissue filler, memiliki wajah menawan bukan sekadar impian.

Cantik dalam Waktu Singkat dengan Soft Tissue Filler

Berbagai upaya dilakukan oleh wanita untuk mendapatkan wajah cantik dan menarik, salah satunya dengan operasi plastik. Sayangnya, pemilihan tempat untuk melakukan operasi yang tidak tepat justru dapat merusak penampilan. Nah, saat ini telah lahir teknologi operasi nonbedah soft tissue filler yang bisa Anda andalkan. Selain tak memakan banyak waktu, prosedur ini dinilai dapat memberikan hasil yang memuaskan.

Seputar soft tissue filler

Bertambahnya usia membuat eslastisitas kulit semakin berkurang. Kulit di beberapa bagian tubuh pun semakin menipis, sehingga membuat bentuk tulang semakin terlihat, sehingga wajah terlihat kurang menarik.

Menurut dr. Olivia Ong selaku dokter estetika dan pendiri Jakarta Aesthetic Clinic, kondisi tersebut juga terjadi karena perubahan posisi bantalan lemak, kolagen, serta berkurangnya kadar hyaluronic acid seiring bertambahnya usia. Untuk mengatasinya, banyak orang yang memilih melakukan suntik filler.

Namun, berbeda dengan suntik filler biasa, soft tissue filler menggunakan bahan hyaluronic acid yang sebenarnya sudah ada di dalam tubuh manusia, sehingga hasil prosedur ini pun terlihat lebih natural.

Berdasarkan penjelasan dari American Society of Plastic Surgeon 2014, prosedur nonbedah ini bahkan berhasil menempati posisi pertama sebagai perawatan kulit wajah yang paling populer di dunia. Menggeser popularitas prosedur Botulinum Toxin atau yang lebih sering disebut botox.

Dijelaskan oleh dr. Olivia, soft tissue filler mampu membuat tekstur kulit terlihat lebih segar dan bercahaya. Selain itu, bahan hyaluronic acid memiliki daya serap air yang tinggi serta mampu merangsang pertumbuhan kolagen di dalam tubuh, sehingga membuat Anda dapat tampak lebih muda.

Dapat dilakukan dalam waktu singkat

Dengan segala agenda yang menumpuk, wanita masa kini tentunya membutuhkan perawatan wajah yang efektif dan efisien. Prosedur soft tissue filler ini akhirnya muncul untuk menjawab kebutuhan para wanita urban.

“Prosedur ini hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit dan setelahnya pasien dapat beraktivitas kembali setelah melakukan perawatan. Hasilnya pun bisa langsung terlihat sesaat setelah obat diinjeksikan ke wajah,” jelas dr. Olivia saat ditemui usai menerima penghargaan Rising Star Aesthetic & Anti-aging Doctor Indonesia Beauty Icon Awards 2018 pada Kamis (11/10) lalu.

Menariknya, bahan hyaluronic acid bisa disuntikkan tak hanya pada kulit, namun bisa sampai permukaan tulang. Prosedur soft tissue filler ini akan membuat beberapa bagian wajah seperti pipi, hidung, bibir, dagu dan rahang lebih bervolume dan keriput akan tersamarkan.

Dengan adanya prosedur ini, impian Anda untuk tampil cantik di sel-sela kesibukan bisa lebih mudah untuk diwujudkan.

Aman untuk segala usia

Perawatan wajah kerap dilakukan oleh wanita yang berusia tak lagi muda. Namun, soft tissue filler juga aman dilakukan pada usia berapa saja sesuai kebutuhan. Berdasarkan situs Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika serikan FDA, soft tissue filler atau yang dikenal juga dengan dermal filler telah dinyatakan aman untuk dilakukan pada kulit manusia.

Filler biasanya akan mengkamuflase bentuk wajah yang lebar dan agar datar, dan bentuk wajah ini dimiliki oleh orang Asia. Tapi, pada prosedur ini tidak akan terjadi, karena tidak ada tindakan pembedahan,” jelas wanita yang memiliki sertifikasi soft tissue filler internasional ini.

Efek samping yang mungkin terjadi adalah kulit yang terlihat sedikit membiru karena tindakan yang dilakukan menyentuh pembuluh darah. Namun, dr. Olivia menegaskan bahwa hal tersebut tak perlu dikhawatirkan.

“Kulit yang membiru akan hilang dengan sendirinya, sama seperti saat pengambilan darah. Tapi sebenarnya, jarum yang digunakan pada prosedur estetika lebih halus, jadi tak perlu cemas,” tambahnya saat ditemui pada acara Cosmobeaute Indonesia 2018 di Jakarta Convention Center (JCC).

Hal yang perlu diingat, bila ingin melakukan perawatan wajah dengan soft tissue filler, pastikan kondisi kulit Anda tidak dalam kondisi iritasi. Hal ini karena dokter perlu mengoleskan krim anestesi di wajah sebelum prosedur dilakukan.

Prosedur ini bisa berlaku hingga enam bulan dan efek perawatannya bisa lebih cepat hilang bila diimbangi dengan gaya hidup sehat. Sebab, konsumsi makanan yang tidak sehat, rokok dan alkohol bisa memicu penuaan dini.

Dengan adanya teknologi soft tissue filler ini, mewujudkan wajah cantik akan semakin mudah bagi wanita. Bila Anda tertarik untuk mencobanya, lakukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

[RVS]

Perawatan KulitliputankulitwajahKecantikanWanitafillerSoft Tissue FillerOperasi Plasticestetika

Konsultasi Dokter Terkait