HomeInfo SehatGinjal dan Saluran KemihSering Beser di Malam Hari, Bisa Jadi Gejala Penyakit Ini
Ginjal dan Saluran Kemih

Sering Beser di Malam Hari, Bisa Jadi Gejala Penyakit Ini

Krisna Octavianus Dwiputra, 20 Sep 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Jika Anda beser di malam hari, itu ternyata berbahaya. Bisa jadi ada penyakit yang hinggap di dalam tubuh Anda.

Sering Beser di Malam Hari, Bisa Jadi Gejala Penyakit Ini

Jika Anda sering bolak-balik ke kamar mandi pada malam hari, itu artinya Anda mengalami beser. Bahayanya, kondisi ini juga merupakan gejala dari beberapa penyakit. Cari tahu penyakit apa saja yang gejalanya berupa beser.

Dalam waktu tidur yang berkisar 6-8 jam, biasanya orang yang beser bisa bolak-balik ke kamar mandi lebih dari dua kali. Itu tentu sangat mengganggu waktu istirahat Anda dan tentu membuat kesal.

Beser mengacu pada kondisi seseorang yang sering buang air kecil untuk jeda waktu yang tidak terlalu lama. Orang yang mengalami ini biasanya adalah mereka yang konsumsi minumnya banyak. Terlalu banyak minum membuat kandung kemih penuh dan itu harus dikeluarkan karena kandung kemih hanya bisa menahan cairan sebesar 450 ml.

Selain itu, menurut dr. Karin Wiradarma dari KlikDokter, beser paling sering dialami wanita yang baru saja melahirkan. "Misalnya, bayinya itu besar dan wanita tersebut melahirkan secara normal, jadi ada kerusakan pada ‘rem’ yang ada di kandung kemih. Jadi kalau ‘rem’ itu blong, ia tidak bisa menahan kencing dan itu terjadi pada malam hari," ujar dr. Karin.

Beser bisa jadi gejala penyakit

Jika beser karena alasan di atas, itu bukanlah menjadi suatu masalah besar. Akan tetapi, fakta lainnya adalah beser ternyata bisa mengindikasikan adanya suatu penyakit. Ini bisa jadi berbahaya dan Anda harus segera memeriksakan diri ke dokter untuk mengetahui penyebabnya. Berikut ini lima gangguan kesehatan yang memiliki gejala berupa beser:

1. Diabetes

Diabetes terjadi karena gula di dalam darah terlalu banyak sehingga menarik air. Akibatnya, pasien diabetes akan menjadi sering kencing pada malam hari.

2. Gangguan prostat

Menurut dr. Karin, gangguan prostat biasanya menyerang pria berusia di atas 60 tahun. Ini karena prostat terlalu besar dan menekan saluran kencing. Pasien gangguan prostat menjadi sering kencing karena biasanya saat kencing keluarnya sedikit-sedikit atau tidak tuntas.

3. Neurogenic bladder

Neurogenic bladder dapat terjadi pada pria maupun wanita. Penyakit ini menyerang saraf sehingga membuat orang tersebut tidak bisa menahan kencing, termasuk pada malam hari.

4. Infeksi saluran kencing

Infeksi saluran kencing sering dialami wanita dan orang awam menyebutnya anyang-anyangan. Kondisi ini juga bisa terjadi setelah menikah, yang disebut dengan honeymoon cystitis. “Jadinya kencing terasa sakit dan terasa panas," ujar dr. Karin.

5. Batu ginjal

Untuk beberapa kasus tertentu soal beser, ini bisa jadi Anda mengalami batu ginjal. Batu ginjal adalah butiran mineral yang menyerupai batu yang terbentuk dalam kandung kemih manusia. Anda harus waspada jika sering buang air kecil tapi keluarnya sedikit dan mengalami rasa nyeri.

Jangan sampai menahan kencing

Jika beser mengganggu Anda, lebih baik Anda tetap ke kamar mandi untuk buang air kecil. Jangan sampai menahan kencing, karena bisa memicu penyakit di dalam tubuh Anda. Saat Anda terlalu sering menahan buang air kecil, berbagai dampak buruk bisa terjadi pada tubuh, di antaranya:

  • Melemahnya otot kantong kemih dan katupnya

Kontraksi otot yang lama saat menahan buang air kecil dapat merusak fungsi otot berkemih. Jika otot-otot ini menurun fungsinya, yang dapat terjadi adalah Anda menjadi sulit untuk menahan air kecil bahkan mengompol.

  • Rusaknya ginjal

Menahan buang air kecil bisa berakibat fatal bagi ginjal. Saat menahan buang air kecil, aliran urine dapat kembali naik ke ginjal dan memperbesar risiko infeksi bahkan mengganggu fungsi ginjal itu sendiri. Buang air kecil merupakan respons alami tubuh untuk menjaga keseimbangannya. Oleh sebab itu, hindari menahan kencing.

Demikian beberapa penyakit yang biasanya ditandai dengan beser pada malam hari. Jika itu sangat menggangu, segera konsultasi dengan dokter untuk mendapat penanganan yang cepat dan tepat. Jangan didiamkan saja karena itu berbahaya.

[RS/ RVS]

Infeksi Saluran KencingBuang Air KecilBeserDiabetesBeser di Malam HariBatu Ginjal

Konsultasi Dokter Terkait