HomeInfo SehatKesehatan UmumCara Mudah Atasi Sakit Kepala Saat Car Free Day
Kesehatan Umum

Cara Mudah Atasi Sakit Kepala Saat Car Free Day

Ayu Maharani, 16 Sep 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Keseruan Anda di car free day akhir pekan ini jangan sampai terganggu karena sakit kepala. Bila nanti mengalaminya, lakukan tips ini.

Cara Mudah Atasi Sakit Kepala Saat Car Free Day

Tak terasa minggu kedua di bulan September usai. Untuk mengisi akhir pekan, banyak orang yang memilih untuk beraktivitas di car free day, dan mungkin termasuk Anda. Berbagai persiapan seperti baju olahraga, hingga handuk kecil untuk mengelap keringat sudah disiapkan. Jika sudah begini, jangan sampai sakit kepala mengganggu.

Meski sudah mempersiapkan berbagai hal, terkadang sakit kepala bisa muncul tanpa diduga. Ketahui penyebab dan cara mengatasinya agar Anda dapat lebih waspada sebelum pergi ke lokasi car free day.

Penyebab sakit kepala saat car free day

Menurut dr. Fiona Amelia MPH dari KlikDokter, sakit kepala yang berhubungan dengan olaharaga (primary exercise headache) memiliki gejala berdenyut mirip migrain, tetapi tidak hanya di satu sisi kepala.

Umumnya, sakit kepada tersebut berlangsung selama 5 menit hingga yang paling lama adalah 48 jam. Perlu diketahui juga bahwa kondisi ini biasa dialami oleh orang yang berusia produktif juga. Selain itu, sakit kepala juga bisa dipicu apabila ada riwayat keluarga yang sering terkena migrain.

Nah, sebelum Anda mengetahui cara untuk mengatasi sakit kepala saat berolahraga, kenali dulu penyebab-penyebab umumnya berikut ini.

  • Sinar matahari

Menurut dr. Nadia Octavia dari KlikDokter, penderita migrain perlu berhati-hati terhadap cuaca yang terlampau panas. Karena sinar matahari dapat memberikan rangsangan ke pusat thalamus di otak, sehingga menimbulkan rasa sakit pada salah satu kepala.

  • Kekurangan cairan dan kadar gula darah rendah

Menurut dr. Dyah Novita Anggraini juga dari KlikDokter, dehidrasi dan rendahnya kadar gula (hipoglikemia) dapat membuat sakit kepala saat beraktivitas fisik.

  • Berhenti olahraga secara tiba-tiba

Saat berolahraga, jantung memompa lebih cepat untuk mengalirkan darah ke otot-otot yang sedang bekerja.

Namun, saat Anda berhenti bergerak secara mendadak, jantung pun langsung memperlambat aktivitasnya, sedangkan pembuluh darah masih dalam keadaan melebar. Hal inilah yang menimbulkan sakit kepala.

Cara mengatasi sakit kepala saat car free day

Untuk mengatasi primary exercise headache, dr. Fiona mengatakan bahwa sakit kepala dapat diatasi dengan obat antinyeri, seperti naproxen atau indomethacin yang dikonsumsi 30-60 menit sebelum berolahraga.

Namun perlu Anda ingat juga bahwa kedua obat ini harus diperoleh dari resep dokter. Isilah perut Anda terlebih dahulu agar obat-obatan yang diminum tidak mengiritasi lambung.

Selain mengonsumsi obat, Anda pun bisa melakukan hal-hal di bawah ini untuk mengatasi sakit kepala setelah berolahraga.

  • Kompres hangat atau dingin

Mengutip pendapat dr. Anita Amalia Sari dari KlikDokter, kompres hangat atau dingin dapat mengurangi ketegangan otot di kepala. Apabila yang dirasakan seperti migrain, kompres dingin dapat diletakkan pada dahi Anda selama 15 menit.

Sedangkan, kompres hangat bisa diaplikasikan di leher atau kepala apabila Anda mengalami sakit kepala seperti ditekan benda berat.

  • Hindari makanan pemicu sakit kepala

Coba Anda ingat kembali, sebelum ke car free day, makanan apa yang Anda konsumsi? Bisa jadi, sakit kepala terjadi karena Anda terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung monosodium glutamate (MSG), nitrat (umumnya banyak ditemukan pada sosis dan daging peperoni), dan tyramine (misalnya pada pizza dan keju tertentu).

Sebaiknya hindari makanan tersebut saat hendak berolahraga dan ganti dengan sarapan yang lebih sehat, seperti oatmeal.

  • Minum banyak air dan konsumsi energy bar

Supaya tubuh terhidrasi dengan baik dan tidak menimbulkan sakit kepala, minumlah air putih yang cukup saat berolahraga. Hindari minuman bersoda atau jus buah, karena hanya akan membuat perut Anda tak nyaman. Tentu Anda tak mau menambah sakit selain sakit kepala, bukan?

Ketika Anda berlari dan terasa lapar, sebaiknya jangan langsung berhenti lari dan menyantap makanan berat. Lebih baik, isi ulang tenaga Anda dengan energy bar terlebih dahulu.

  • Gunakan kacamata hitam

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, terpapar sinar matahari bisa membuat Anda migrain. Untuk itu, gunakanlah kacamata hitam berlensa khusus yang memiliki perlindungan penuh terhadap UVA dan UVB.

  • Lakukan pemanasan dan pendinginan

Agar tubuh tidak “kaget” saat beraktivitas fisik, biasakan untuk selalu melakukan pemanasan selama 15 menit dan pendinginan selama 5 menit setelahnya. Peralihan bertahap dari pemanasan, gerakan inti, dan pendinginan, dipercaya bisa menghindarkan Anda dari sakit kepala.

Sakit kepala yang muncul saat car free day bisa menurunkan semangat Anda untuk berolahraga. Tapi, berbagai tips di atas bisa Anda terapkan untuk menghindari serangan sakit kepala. Selamat berakhir pekan!

[NP/ RVS]

kadar gula darahMigrainkepalaPenyebab Sakit KepalaCar Free DayMengatasi Sakit KepalaSakit Kepala

Konsultasi Dokter Terkait