HomeInfo SehatOtot dan SendiBenarkah Minyak Karo Efektif Redakan Kram Otot Anthony Ginting
Otot dan Sendi

Benarkah Minyak Karo Efektif Redakan Kram Otot Anthony Ginting

Krisna Octavianus Dwiputra, 30 Agu 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Atlet bulu tangkis Anthony Ginting dikabarkan meredakan kram otot dengan minyak karo. Efektifkah minyak ini sembuhkan kram otot?

Benarkah Minyak Karo Efektif Redakan Kram Otot Anthony Ginting

Cerita menarik terjadi selepas Anthony Ginting mengalami kram otot saat bertanding melawan Shi Yuqi, atlet asal China, pada final bulu tangkis kategori beregu putra di Asian Games 2018. Beberapa hari kemudian ia dikabarkan sembuh dari kram ototnya setelah memakai minyak karo yang diberikan sang ibu, Lucia Sriati.

Lucia datang dari Bandung untuk melihat kondisi Anthony Ginting dan membawakannya minyak karo. Minyak ini merupakan minyak khas Sumatera Utara yang dipercaya bisa menyembuhkan kram otot seperti yang dialami Anthony Ginting.

Sang ibu menyarankan Anthony untuk membaluri kakinya dengan memakai minyak tersebut untuk melemaskan otot. Pada awalnya Anthony Ginting enggan memakainya karena baunya yang menyengat. Tapi saat pertandingan, Lucia melihat kaki anaknya yang mengilat, Ginting pasti sudah memakainya. Entah benar atau tidak karena khasiat minyak karo, Anthony Ginting pun meraih kemenangan atas Kento Momota pada babak perdelapan final di hari Sabtu (25/8) lalu.

Benarkah karena minyak karo?

Mungkin Anda masih belum terlalu tahu soal minyak karo ini. Minyak ini memang menjadi terkenal setelah Anthony Ginting mengalami kram otot dan sang ibunda memberikannya untuk dipakai.

Tidak sembarang orang bisa membuat minyak karo. Minyak ini sudah menjadi racikan tradisional sejak ratusan tahun lalu di tanah Karo, Sumatera Utara. Menurut kepercayaan setempat, minyak ini hanya bisa dibuat oleh orang yang benar-benar ahli.

Untuk bahan dari minyak karo sendiri sebenarnya banyak macamnya. Akan tetapi, untuk yang biasanya dipakai adalah minyak kelapa, temulawak, rempah-rempah, akar-akar rumput, bawang merah, bawang putih, pinang, kencur, akar pinang, lada, cengkeh, dan daun jeruk.

Meski begitu, versi lain menyebutkan bahwa ada bahan lain yang bisa juga menjadi bahan pembuat minyak karo.

Namun, jika merujuk pada bahan minyak kelapa dan temulawak, bisa saja minyak karo betul-betul ampuh untuk meredakan otot yang kram. Pasalnya, minyak kelapa yang dicampur dengan cengkeh dan lada, sebagai bahan pembuat minyak tawon, bisa meredakan pegal-pegal pada tubuh.

Sementara itu untuk temulawak, menurut dr. Muhammad Anwar Irzan dari KlikDokter, mengandung senyawa kurkumin. Sebagai zat aktif, kurkumin ini merupakan antioksidan yang kuat, sehingga dapat melindungi sel-sel otot dari kerusakan.

Memang sejauh ini belum ada penelitian medis yang membahas soal khasiat minyak karo untuk kram otot. Terlepas benar atau tidak minyak karo memang bisa menyembuhkan kram otot, ini adalah warisan budaya turun temurun yang sudah melekat.

Minyak karo seperti yang dibawakan khusus untuk Anthony Ginting oleh sang ibu bisa Anda jadikan alternatif lain untuk mengobati kram otot. Akan tetapi, jika rasa nyeri pada kram otot tak kunjung reda walau sudah memakai minyak karo, segera periksa ke dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

[NP/ RVS]

Bulu TangkisAsian GamesAnthony GintingKram OtotMinyak Karo

Konsultasi Dokter Terkait