Menu
KlikDokter
Icon Search
Icon LocationTambah Lokasi KamuIcon Arrow
HomeGaya hidupSehat dan BugarNyaman Mudik Lebaran dengan Mobil
Sehat dan Bugar

Nyaman Mudik Lebaran dengan Mobil

dr. Ellen Theodora, 14 Jun 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Untuk memastikan keamanan, kenyamanan, dan kelancaran mudik Lebaran dengan mobil, simak hal-hal berikut ini.

Nyaman Mudik Lebaran dengan Mobil

Euforia perayaan Lebaran tak bisa dilepaskan dari tradisi mudik. Momen ini adalah salah satu momen yang paling dinanti demi berkumpul bersama keluarga dan sanak saudara yang lama tak berjumpa, khususnya bagi para perantau. Ada beragam jenis moda transportasi yang bisa dipilih untuk mudik. Namun, meski membutuhkan waktu yang lebih lama serta usaha yang lebih esktra (seperti menerjang kemacetan, menyetir selama berjam-jam, dan lain-lain), banyak orang yang merasa lebih nyaman mudik Lebaran dengan mobil.

Jika Anda salah satunya, ada beberapa hal yang harus diperhatikan jika tiba waktunya mudik nanti Anda akan menggunakan mobil pribadi demi kenyamanan dan kelancaran perjalanan mudik. Apa saja?

Persiapan Sebelum Keberangkatan

Hal utama yang harus Anda perhatikan jika menggunakan mobil pribadi untuk mudik adalah kondisi mobil dan segala mesinnya. Bawa mobil ke bengkel langganan beberapa hari sebelum berangkat ke mudik. Periksakan mobil secara keseluruhan, mulai dari mesin, rem, oli, airbag, roda, lampu mobil, AC, wiper, dan lain-lain, demi keselamatan selama perjalanan. Bukannya bermaksud menakuti, tapi kenyataannya kecelakaan lalu lintas yang terjadi saat mudik tak sedikit yang disebabkan oleh kondisi kendaraan yang kurang layak.

Ada satu persiapan yang sering dilupakan tapi sebetulnya fungsinya cukup penting, yaitu kesiapan GPS di mobil untuk membantu Anda memberikan panduan rute perjalanan mudik, atau mencari rute alternatif jika Anda terjebak di tengah kemacetan. Selain itu, jauh lebih baik menggunakan GPS dibandingkan dengan mengandalkan peta atau map lewat smartphone yang lebih dapat mengalihkan kewaspadaan Anda saat menyetir.

Tidak hanya kondisi mobil, Anda pun harus mempersiapkan diri dengan baik terlebih jika Anda merupakan pengemudi utamanya. Untuk memastikan kondisi kesehatan diri, lakukan pemeriksaan kesehatan sebelum memulai perjalanan jauh mudik, terutama bagi Anda yang sedang dalam masa kehamilan atau berusia lanjut.

Jangan lupa untuk menyediakan obat-obatan seperti obat pusing, obat diare, obat mual dan muntah untuk mengatasi mabuk perjalanan, serta tak ketinggalan kotak P3K mobil. Bagi Anda yang memiliki penyakit kronis seperti tekanan darah tinggi, diabetes, jantung, dan lain-lain, jangan sampai kelupaan membawa obat-obatan yang rutin dikonsumsi setiap harinya.

Jika mudik Lebaran kali ini Anda membawa balita, persiapkan segala hal mulai dari susu, camilan, bantal, mainan, boneka, selimut, popok, hingga berbagai jenis pakaian. Ini karena balita atau anak-anak lebih cepat bosan yang nantinya dapat membuat mereka rewel. Jangan lupa juga untuk selalu menyiapkan alat kebersihan seperti lap atau tisu basah.

Selama Perjalanan

Mudik dengan keluarga atau saudara memang bisa menyenangkan. Namun, hindari membawa penumpang terlalu banyak yang melebihi kapasitas mobil atau membawa terlalu banyak barang. Selain berbahaya bagi keselamatan seluruh penumpang, ini juga dapat membuat perjalanan mudik menjadi tidak nyaman karena Anda harus berdesakan di ruang yang terbatas dalam jangka waktu yang lama.

Jarak tempuh yang panjang dapat menghabiskan banyak energi, oleh karena itu pastikan Anda menyiapkan makanan dan minuman yang cukup selama perjalanan. Jika perjalanan mudik memakan waktu berhari-hari, pastikan makanan yang Anda bawa praktis dan tidak mudah basi. Selain itu, menyiapkan makanan di mobil juga penting supaya Anda yang punya riwayat mag atau gangguan pencernaan tetap memiliki pola makan teratur.

Baik pengemudi maupun penumpang, beristirahatlah jika Anda merasa butuh. Jangan sampai kelelahan karena ini dapat membahayakan keselamatan semua orang. Berhentilah sejenak di rest area untuk makan, minum, melakukan peregangan, atau tidur sejenak. Jangan sampai memaksakan diri untuk sampai ke tujuan dengan terburu-buru.

Mudik Lebaran dengan mobil memang dirasa lebih nyaman karena lebih fleksibel. Meski demikian, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan demi kenyamanan dan kelancaran mudik. Tak hanya kondisi mobil, Anda juga harus mempersiapkan kondisi diri untuk terus sehat dan bugar, khususnya jika mudik tahun ini Anda yang kebagian giliran untuk duduk di bangku pengemudi. Semoga perjalanan mudik Anda dan keluarga menyenangkan!

[RN/ RVS]

MudikMudik Lebaranmuntahmabuk perjalananLebaran

Konsultasi Dokter Terkait