HomeGaya hidupDiet dan Nutrisi5 Alasan untuk Segera Terapkan Diet Vegetarian
Diet dan Nutrisi

5 Alasan untuk Segera Terapkan Diet Vegetarian

dr. Nadia Octavia, 03 Jun 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Ingin menjadi vegetarian namun masih ragu? 5 alasan sehat berikut ini mungkin bisa membulatkan tekad Anda. Simak selengkapnya.

5 Alasan untuk Segera Terapkan Diet Vegetarian

Vegetarian merupakan salah satu pola diet yang sudah ada sejak lama. Mereka yang menerapkan jenis diet ini biasanya akan menghindari produk hewani seperti daging, telur, susu, dan sejenisnya.  

Ada banyak alasan yang mengajak Anda untuk segera menerapkan pola diet vegetarian. Misalnya, rasa peduli terhadap hewan, lingkungan, kulitur, dan adanya keyakinan-keyakinan tertentu. Selain itu, ada pula alasan lain yang berhubungan dengan kesehatan, mengapa Anda harus segera memulai gaya hidup vegetarian mulai dari sekarang.

Berikut ini adalah alasan-alasan yang dimaksud:

1. Kulit menjadi lebih bersinar

Ingin tahu rahasia awet muda Sophia Latjuba? Ya, menerapkan pola diet vegetarian adalah salah satu rahasianya.

Diet vegetarian terdiri dari sayuran dan buah yang kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan untuk menunjang kesehatan rambut, kulit, dan kuku. Menjauhi  gorengan, gula, dan makanan dengan indeks glikemik tinggi juga menjadi salah satu cara mendapatkan kulit yang sehat dan bersinar.

2. Menurunkan risiko penyakit jantung

Berdasarkan penelitian yang dilansir oleh Harvard University di Amerika Serikat, 25% responden yang menjalani pola diet vegetarian mengalami penurunan risiko kematian akibat penyakit jantung.

Itu karena sayur dan buah umumnya mengandung serat yang tinggi dengan kadar kolesterol yang rendah. Maka dari itu, menerapkan pola diet vegetarian mampu menjaga kesehatan jantung hingga hari tua.

3. Menurunkan risiko penyakit diabetes tipe 2

Menjalani diet vegetarian juga terbukti dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit diabetes tipe 2. Bahkan studi menyebutkan bahwa pola diet vegetarian mampu menurunkan risiko diabetes tipe 2 hingga 50%, lho!

4. Menurunkan berat badan

Anda sedang berusaha menurunkan berat badan? Pola diet vegetarian mungkin bisa Anda pilih sebagain jalan keluarnya.

Studi yang dilakukan oleh the Preventive Medicine Research Institute in Sausalito, California, Amerika Serikat menemukan bahwa orang yang memiliki kelebihan berat badan dan obesitas yang menjalani pola diet vegetarian atau rendah lemak mengalami penurunan berat badan hingga 12 kg/tahun. Penelitian juga menyebutkan bahwa orang-orang obesitas yang bisa menurunkan berat badan dengan pola diet vegetarian, mampu menjaga kestabilan berat badannya hingga 5 tahun.

5. Menurunkan risiko kanker

Ratusan studi telah membuktikan bahwa konsumsi buah dan sayuran yang tinggi antioksidan dan vitamin, dapat menurunkan risiko kanker. Bahkan, ketika menjalani pola diet vegetarian, Anda akan berhenti mengonsumsi daging merah. Dengan ini, faktor risiko kanker kolon atau kanker usus besar pun akan menurun.

Setelah tahu alasan di atas, apakah tekad Anda untuk menjadi seorang vegetarian sudah bulat? Jika sudah, Anda dapat menjalani hari dengan mengonsumsi sayur dan buah sebanyak 5 porsi. Lama-kelamaan, Anda akan terbiasa, dan akan dengan sendirinya menerapkan pola diet ini. Namun, agar aman dan bisa mendapatkan manfaat dari diet yang dilakukan, Anda sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter atau ahli gizi.

[NB/ RVS]

Berat BadangiziDietantioksidanDiabetesVegetarianPenyakit Jantung

Konsultasi Dokter Terkait