Sehat dan Bugar

Hindari 5 Hal Ini Saat Traveling dengan Pesawat

dr. Nadia Octavia, 05 Apr 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Sebelum traveling dengan pesawat, hindari hal-hal berikut ini.

Hindari 5 Hal Ini Saat Traveling dengan Pesawat

Bepergian naik pesawat memudahkan seseorang tiba di kota atau negara tertentu dalam waktu yang singkat saat traveling. Dibandingkan dengan perjalanan darat atau melalui laut, bepergian dengan pesawat lebih efisien. Untuk itu tak heran banyak orang memilih moda transportasi yang satu ini.

Meski terhitung mudah dan efisien, bepergian dengan pesawat tak jarang menimbulkan masalah kesehatan, mulai dari timbulnya gangguan saluran cerna, gangguan pendengaran, dan lain sebagainya. Untuk itu hindari hal–hal berikut ini sebelum naik pesawat:

  • Makanan yang tinggi sulfur

Makanan tinggi kandungan sulfur – seperti telur, sayuran seperti kol, daging atau makanan tinggi protein – bisa meningkatkan produksi gas di saluran cerna. Makanan–makanan tersebut menyebabkan mikroba di saluran cerna memproduksi gas hidrogen sulfida. Akibatnya perut terasa kembung, begah, sering buang gas dan rasa tidak nyaman di perut. Gas ini akan keluar dengan sendirinya, namun membutuhkan waktu sekitar 3–5 jam untuk dikeluarkan. Kondisi ini tentu saja akan memberikan rasa tidak nyaman selama Anda berada di pesawat. 

  • Minuman bersoda

Menyesap minuman bersoda memang menyegarkan. Namun jika Anda hendak naik pesawat, sebaiknya hindari minuman bersoda atau minuman berkarbonasi.  Konsumsi minuman ini menyebabkan meningkatnya produksi gas di saluran cerna.

Anda akan merasa lebih begah, tidak nyaman di bagian perut dan sering bersendawa. Kandungan kafein dalam minuman bersoda juga akan membuat Anda sulit tidur dan lebih sering buang air kecil di pesawat.

  • Minuman beralkohol

Konsumsi minuman beralkohol mungkin saja membuat Anda lebih relaks selama di pesawat. Namun, konsumsi minuman beralkohol sebelum naik pesawat membuat Anda berisiko mengalami dehidrasi. Perbedaan tekanan udara di kabin pesawat dan juga kelembapan udara yang rendah akan membuat Anda rentan mengalami dehidrasi. Sebagai alternatif pengganti minuman beralkohol, pilihlah air putih untuk Anda minum.

  • Makanan cepat saji

Makanan di restoran cepat saji – seperti setangkup burger atau kentang goreng – sering menjadi pilihan untuk dinikmati sebelum naik pesawat. Namun sebaiknya jangan pilih makanan jenis ini, karena makanan tinggi lemak jenuh dan lemak trans, rentan membuat perut Anda terasa begah dan tidak nyaman.

Selain itu para peneliti beranggapan, makanan berkadar lemak jenuh dan lemak trans tinggi akan meningkatkan risiko terjadinya Deep Vein Thrombosis (DVT) atau sumbatan di pembuluh darah bagian kaki.

  • Bawang putih

Makanan apapun yang ditambahkan bawang putih ke dalamnya akan terasa lebih harum dan lezat. Sebagian orang bahkan mengonsumsinya mentah-mentah.

Namun, konsumsi bawang putih dapat menimbulkan bau mulut karena kandungan sulfur di dalamnya dapat terserap ke pembuluh darah dan paru–paru Anda. Bau mulut tersebut tentu saja akan membuat penumpang yang duduk di sebelah Anda menjadi tidak nyaman!

Jadi agar pengalaman traveling Anda menggunakan pesawat terasa lebih nyaman, hindari konsumsi makanan atau minuman di atas. Sehingga, saat tiba di kota atau negara tujuan, Anda bisa langsung beraktivitas tanpa harus repot periksa ke dokter atau mungkin sibuk menghilangkan bau mulut.

[NP/ RVS]

perutKesehatanSaluran cernaTravelingPesawat

Konsultasi Dokter Terkait