HomePsikologiKesehatan MentalBernyanyi Bersama Bikin Tubuh Lebih Sehat
Kesehatan Mental

Bernyanyi Bersama Bikin Tubuh Lebih Sehat

Gerardus Septian Kalis, 07 Jan 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Bernyanyi bersama dapat meningkatkan hormon endorfin yang berkaitan dengan perasaan senang.

Bernyanyi Bersama Bikin Tubuh Lebih Sehat

Bila punya hobi bernyanyi, Anda tidak perlu ragu untuk bergabung bersama paduan suara. Selain dapat mengasah kemampuan, bernyanyi secara berbarengan dapat membahagiakan Anda. Hal tersebut telah dibuktikan melalui sebuah penelitian.

Benar. Studi dari University of East Anglia, Britania Raya, mengungkapkan bahwa bernyanyi secara bersama-sama dapat membuat seseorang merasa dihargai dan meningkatkan rasa percaya diri. Kedua hal ini otomatis akan membuat suasana hati menjadi lebih baik dan tercipta hubungan harmonis dengan orang di sekitar Anda.

Meski penelitian ini dilakukan di sebuah rumah sakit jiwa di daerah Norwich, Inggris, faktanya hal ini juga berguna untuk memperbaiki kondisi mental masyarakat pada umumnya. Sebuah pengakuan datang dari Penny Holden (67) yang sepanjang hidupnya mengalami bipolar. Dia mengatakan bahwa kegiatan bernyanyi bersama bisa mengubah hidupnya. Bernyanyi dalam harmoni menurutnya memberikan penyegaran jiwa.

Sementara itu, sejumlah periset dari UEA's Norwich Medical School, Inggris, melakukan penelitian selama enam bulan terhadap 20 orang dari kelompok bernyanyi. Hasilnya, mereka menemukan bahwa bernyanyi dan berinteraksi dengan orang-orang di sekitar dapat membantu mengatasi masalah kesehatan mental.

Peneliti utama dari studi ini, profesor Tom Shakespeare mengatakan, bahwa melakukan aktivitas bersama-sama menumbuhkan rasa memiliki pada setiap orang. Dia juga mengungkapkan, hal ini akan menjadi lebih baik jika dibarengi dengan aktivitas bernyanyi bersama. Menurutnya, pendekatan ini sangat bagus karena bersifat inklusif dan menyenangkan, ketimbang terapi musik pada umumnya.

Beberapa studi mengatakan bahwa seseorang yang bernyanyi lebih jarang mengalami stres dalam hidupnya. Pasalnya, bernyanyi dapat meningkatkan hormon endorfin yang berkaitan dengan perasaan senang.

Selain itu, tubuh juga akan memproduksi oksitosin saat bernyanyi. Oksitosin merupakan hormon yang diketahui dapat menghilangkan kecemasan dan depresi. Oksitosin juga membangun rasa percaya diri dan ikatan satu sama lain. Dengan kata lain, bernyanyi dipercaya mampu membuat seseorang sehat karena terhindar dari stres dan kesepian.

[BA/ RVS]

Tubuh sehatBahagiaBernyanyiBernyanyi Bersama

Konsultasi Dokter Terkait