HomePsikologiKesehatan MentalKiat Bebas Stres di Hari Pertama Kerja Usai Liburan
Kesehatan Mental

Kiat Bebas Stres di Hari Pertama Kerja Usai Liburan

dr. Nadia Octavia, 02 Jan 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Hilangkan perasaan mellow setelah liburan. Lakukan kiat ini agar Anda bebas stres di hari pertama kerja.

Kiat Bebas Stres di Hari Pertama Kerja Usai Liburan

Ke mana liburan akhir tahun Anda kali ini? Apapun kegiatan Anda, liburan merupakan waktu yang tepat untuk mengembalikan stamina dan menyegarkan pikiran setelah setiap hari bekerja. Kembali bekerja setelah berlibur tentu dapat membuat Anda stres kembali. Ini kiatnya agar Anda bebas stres di hari pertama kerja usai liburan:

  1. Buat rencana menyenangkan sepulang kerja

Meski sudah kembali bekerja, bukan berarti Anda tidak bisa bersenang–senang bukan? Buatlah jadwal temu dengan sahabat. Menghadiahi diri Anda dengan dessert favorit juga bisa menjadi solusi lain. Cara ini akan menjadi transisi yang menyenangkan usai liburan sebelum akhirnya Anda kembali tenggelam dengan pekerjaan Anda.

  1. Tutup galeri foto liburan di ponsel Anda

Foto–foto di tempat liburan Anda mungkin memang indah dan instagrammable, tapi terus menerus mengecek galeri foto liburan di ponsel hanya akan membuat Anda semakin sulit move on dan kurang motivasi dalam bekerja. Jadi, segera tutup galeri foto dan media sosial Anda selama bekerja.

  1. Selesaikan liburan 1 - 2 hari sebelum mulai hari kerja

Salah satu kesalahan yang sering membuat orang stres saat hari pertama kerja adalah waktu yang mepet saat kembali usai liburan. Sebagian besar orang baru pulang liburan di malam hari (seringkali dengan alasan supaya tidak rugi), padahal keesokan harinya Anda sudah harus mulai bekerja. Hal ini bisa membuat Anda semakin malas dan stres saat mulai bekerja.

  1. Jangan menyelesaikan seluruh pekerjaan seharian

Pastinya banyak pekerjaan yang terbengkalai selama Anda libur. Meski demikian, hindari mencoba menyelesaikan pekerjaan tersebut sekaligus dalam waktu satu hari. Hal ini hanya membuat Anda semakin stres. Buatlah prioritas, pekerjaan atau rapat mana yang paling penting untuk didahulukan dan selesaikan satu-persatu.

  1. Cintai pekerjaan Anda

Pekerjaan tidak akan terasa berat jika Anda mencintai apa yang Anda lakukan. Memang sepertinya sulit untuk menikmati pekerjaan, terlebih setelah pergi berlibur dan kemudian harus dihadang dengan berbagai pekerjaan di kantor. Tapi ingatlah, pekerjaan itulah yang bisa membuat Anda pergi liburan.

Kembali bekerja dengan energi yang penuh terisi setelah liburan pastinya membutuhkan proses. Jadi, cobalah melakukan cara–cara di atas agar Anda bebas stres di hari pertama kerja usai liburan. Selamat mencoba!

[NP/ RVS]

Liburanbebas stresKiat bebas stresKerja Usai Liburan

Konsultasi Dokter Terkait